Polisi Periksa 5 Saksi Terkait Kematian PRT Di Apartemen

Reporter

Editor

Rabu, 26 Mei 2010 14:54 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta -Polisi memeriksa lima orang saksi terkait kematian Casmi, 32 tahun, pembantu yang menjatuhkan diri dari lantai 12, Apartemen Frenchwalk, Tower E, Mall Of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Saksi yang kami periksa adalah majikan korban dan sekuriti apartemen," kata kata Kepala Kepolisian Sektor Metro Kelapa Gading Komisaris Donny Aditya Warman, melalui telepon, siang ini.

Dari pemeriksaan tersebut, Gita Gurmukhdas, majikan korban, menyatakan bahwa Casmi telah meninggalkan kamar apartemen sejak Selasa (25/5), sebelum pukul 19.00. Pasalnya, Gita sempat mencari Casmi pada jam itu. "Tapi tidak ketemu juga," ujar Donny.

Gita pun langsung melaporkan peristiwa tersebut ke sekuriti apartemen. Laporan itu langsung ditindaklanjuti dengan pemeriksaan melalui kamera pengintai atau CCTV.

Bahkan, kata Donny, sekuriti terus memonitor CCTV hingga lewat tengah malam. "Namun, di rekaman CCTV juga tidak terlihat adanya korban melintas," ujarnya.

Akhirnya, korban ditemukan sudah tidak bernyawa dalam posisi tertelungkup dan luka parah di kepala, pada Rabu (26/5), sekitar pukul 03.30. Korban ditemukan sekuriti di tepi kolam renang, yang berada di lantai lima apartemen tersebut.

Selain luka parah di kepala, korban juga menderita luka memar dibeberapa bagian tubuhnya. Dugaan sementara korban tewas akibat bunuh diri, dan luka memar disebabkan benturan benda keras.

Di dekat tempat korban jatuh juga ditemukan tas koper berwarna merah miliknya. Di dalam koper ditemukan baju serta sebuah dompet berisi uang Rp 12 ribu dan kartu identitas korban dengan alamat Dusun Santing, RT 03 RW 01, Indramayu, Jawa Barat.

WAHYUDIN FAHMI

Berita terkait

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

1 hari lalu

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

Kompolnas menilai masih ada sejumlah kejanggalan dalam kasus kematian Brigadir RAT.

Baca Selengkapnya

Keluarga Akui Tak Tahu Detail Masalah Pribadi yang Diduga Sebabkan Brigadir RA Tewas

2 hari lalu

Keluarga Akui Tak Tahu Detail Masalah Pribadi yang Diduga Sebabkan Brigadir RA Tewas

Keluarga Brigadir RA masih menunggu hasil pemeriksaan ponsel oleh penyidik Polres Jakarta Selatan

Baca Selengkapnya

Penyidikan Kematian Brigadir RA Disetop, Ini Kata Kapolri

2 hari lalu

Penyidikan Kematian Brigadir RA Disetop, Ini Kata Kapolri

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merespons perihal penghentian penyidikan kasus kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi atau Brigadir RA

Baca Selengkapnya

Cerita Sepupu saat Memandikan Jenazah Brigadir RA

2 hari lalu

Cerita Sepupu saat Memandikan Jenazah Brigadir RA

Sepupu Brigadir Ridhal Ali Tomi (Brigadir RA), Rudi Dagong, bercerita saat dia memeriksa jenazah hingga memandikannya

Baca Selengkapnya

Keluarga Bilang Jenazah Brigadir RA Tak Diautopsi Atas Permintaan Istri dan Orang Tua

2 hari lalu

Keluarga Bilang Jenazah Brigadir RA Tak Diautopsi Atas Permintaan Istri dan Orang Tua

Jenazah Brigadir RA dijemput tiga perwakilan keluarga dan komandannya di Polresta Manado.

Baca Selengkapnya

Kapolri Pertimbangkan Lanjutkan Pemeriksaan Kematian Brigadir RA, meski Polres Jaksel Resmi Sebut Bunuh Diri

3 hari lalu

Kapolri Pertimbangkan Lanjutkan Pemeriksaan Kematian Brigadir RA, meski Polres Jaksel Resmi Sebut Bunuh Diri

Kapolri menyatakan polisi masih terus mendalami motif Brigadir RA nekat menghabisi nyawanya dalam mobil Alphard hitam di sebuah rumah di Mampang.

Baca Selengkapnya

Pengusaha Indra Pratama Bantah Brigadir RA sebagai Ajudan dan Sopir, Datang ke Rumah untuk Silaturahmi

3 hari lalu

Pengusaha Indra Pratama Bantah Brigadir RA sebagai Ajudan dan Sopir, Datang ke Rumah untuk Silaturahmi

Keterangan Indra Pratama sebagai pemilik rumah lokasi tewasnya Brigadir RA berbeda dengan keterangan Polda Sulut. Ridhal disebut sebagai ajudan.

Baca Selengkapnya

Polda Sulut Mengonfirmasi Brigadir RA Jadi Ajudan dan Sopir Pengusaha di Jakarta Sejak 2021

3 hari lalu

Polda Sulut Mengonfirmasi Brigadir RA Jadi Ajudan dan Sopir Pengusaha di Jakarta Sejak 2021

Brigadir RA yang disebut tewas bunuh diri dalam mobil Alphard selama ini jadi ajudan pengusaha sejak 2021. Tanpa izin dari pimpinan.

Baca Selengkapnya

Brigadir Ridhal Ali Tomi Diduga Bunuh Diri, IPW MInta Atasan Perhatikan Psikis Anggotanya

3 hari lalu

Brigadir Ridhal Ali Tomi Diduga Bunuh Diri, IPW MInta Atasan Perhatikan Psikis Anggotanya

Penyidik akan memeriksa ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi untuk menelisik lebih dalam penyebab personel Polresta Manado itu bunuh diri.

Baca Selengkapnya

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

4 hari lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya