Jokowi Disambut Meriah di Depok

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Minggu, 17 Februari 2013 09:27 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menemani jalan santai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat Rieke Dyah Pitaloka dan Teten Masduki di Jalan Margonda Raya Depok, Minggu (17/2). TEMPO/Ilham Tirta

TEMPO.CO, Depok - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo disambut antusias oleh ribuan warga Depok. Jokowi ikut melakukan jalan santai bersama pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki, di Jalan Margonda Raya, Ahad, 17 Februari 2013.

"Selamat datang, Pak Jokowi," kata Rieke ketika Jokowi sampai di tengah-tengah massa pendukung di depan kantor DPC PDI Perjuangan, Jalan Margonda. Ucapan Rieke itu disambut teriakan massa. Serentak massa aksi berebutan mencari tempat Jokowi berjalan untuk bersalaman.

Mendapat sambutan itu, Jokowi hanya senyum-senyum. Awalnya tidak ada jarak antara Jokowi dan massa karena polisi kewalahan menahan massa yang ingin mendekati Jokowi. Aksi dorong-mendorong terjadi di kiri-kanan Jokowi.

Jokowi yang terdesak di tengah hanya tesenyum melihat warga sambil melambaikan tangannya. Jokowi mengatakan optimistis dengan pemenangan Rieke-Teten. "Optimis, Depok bagus," katanya.

Teriakan Jokowi, Rieke, dan Teten terus menggema. Jalan santai dimulai pukul 08.00 WIB. Dari Jalan Margonda, massa akan menuju Jalan Sejajar Rel melalui Jalan Dewi Sartika. Massa akan berhenti di Stasiun Depok Baru.

Melihat antusiasme pendukungnya, Rieke bersyukur. "Alhamdulillah warga depok menyambut, alhamdulillah," katanya. Sedangkan Teten mengatakan, aksi ini sangat luar biasa. Menurut Teten, sambutan masyarakat Depok sangat hangat. "Depok sangat bagus," katanya.

Aksi jalan santai ini sempat membuat Jalan Margonda lumpuh. Pasalnya, massa yang berjalan sepanjang seratus meter itu langsung menguasai satu jalur jalan dan tak bisa dikendalikan. Sampai saat ini, massa masih bergerak di Jalan Dewi Sartika.

ILHAM TIRTA

Berita Lain:
Jokowi Akan Subsidi Tarif Kapal Waterway
Anas Dicopot dari Kursi Wali Kota, Anak Buah Kaget
Alasan Jokowi Mutasi Pejabat Balai Kota
Anas Effendi Tanyakan Salahnya Ke Ahok
Petisi Tolak Jokowi Bangun 6 Ruas Tol Kota

Berita terkait

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

1 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

2 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

3 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

3 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

3 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

4 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

4 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

5 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

5 jam lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

6 jam lalu

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

Presiden Jokowi memilih untuk menyaksikan laga Timnas U-23 Indonesia melwan Irak dari kamarnya.

Baca Selengkapnya