Warga Tangerang Pilih Beli TV Ketimbang Bikin WC

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Selasa, 27 Agustus 2013 08:11 WIB

Sxc.hu

TEMPO.CO, Tangerang - Warga Kabupaten Tangerang ternyata lebih memilih membeli televisi daripada membangun fasilitas jamban atau toilet dirumahnya. Temuan ini terungkap dalam survei yang dilakukan International Urban Water and Sanitation Health (IUWASH), sebuah lembaga dari Amerika Serikat yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, belum lama ini.

"Ternyata 80 persen warga Kabupaten Tangerang memiliki televisi, daripada jamban dirumahnya," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, Naniek Isnaini, kepada Tempo, Selasa, 27 Agustus 2013. Survei tersebut dilakukan terhadap 5000 kepala keluarga secara acak di 25 desa dari delapan kecamatan di Kabupaten Tangerang yang berada di wilayah banjir, miskin, padat penduduk, dan daerah aliran sungai.

Hasilnya, sebagian besar rumah penduduk memiliki televisi, tapi tidak memiliki sarana pembuangan. "Sebanyak 57 persen memiliki jamban keluarga, MCK hanya 9 persen, sisanya tidak memiliki jamban, tapi mereka hampir semuanya memiliki televisi," kata Naniek.

Studi kesehatan ini juga menyasar pola pikir dan pola hidup masyarakat, seperti kebiasaan warga dalam hal buang hajat (air besar). Dalam studi sanitasi tahun 2012 ini juga terungkap, banyak warga yang memiliki jamban tapi tidak sehat, seperti tidak memiliki septic tank yang artinya kotoran langsung dibuang ke sungai, masih banyak warga yang buang hajat di kebun dan disungai, serta kebiasaan para ibu yang membuang popok bayi secara sembarangan.

Warga di Kampung Kelor, RT 01, Kecamatan Sepatan Timur, misalnya. Untuk urusan buang hajat, masyarakat di kawasan itu memilih di kebun atau sungai daripada menggunakan fasilitas MCK (Mandi, Cuci, Kakus) yang dibangun pemerintah. Alhasil, bangunan MCK yang ada menjadi tidak terurus, serta terlihat bobrok dan usang.

Maryani, 25 tahun, warga setempat tertarik menggunakan MCK tersebut untuk urusan buang hajat. "Kami lebih suka buang hajat di kebun atau di sungai," kata Maryani seraya tersipu malu. Menurut dia, kebiasaan tersebut sudah tradisi warga sekitar. "Kalau buang air di WC atau toilet, banyak yang tidak bisa terangsang atau sulit keluarnya."

JONIANSYAH

Topik terpopuler:
Rupiah Loyo
| Konser Metallica | Suap SKK Migas | Pilkada Jatim

Berita lainnya:
Nonton Konser Metallica, Jokowi: Puaasss!

Lurah Susan : Saya Hanya Menjalankan SK Gubernur

Konvoi Jeep Mewah FPI Menuai Kritik di Twitter

Debat di Instagram, Ani Yudhoyono Dinilai Sensitif

Ini Kata Ani Yudhoyono Soal Keaslian Fotonya

Berita terkait

Pakar Ingatkan Bahaya Main Ponsel di Toilet

20 hari lalu

Pakar Ingatkan Bahaya Main Ponsel di Toilet

Penelitian menyebut kebiasaan main ponsel di toilet tentu saja tidak baik karena membuat tubuh lebih mudah terpapar bakteri dan kuman berbahaya.

Baca Selengkapnya

Toilet Umum di Tokyo jadi Atraksi Wisata, Turis Rela Bayar Rp519 ribu untuk Ikut Tur

26 hari lalu

Toilet Umum di Tokyo jadi Atraksi Wisata, Turis Rela Bayar Rp519 ribu untuk Ikut Tur

Satu perjalanan, peserta akan diajak mengunjungi delapan atau sembilan toilet umum di Tokyo dengan menggunakan mobil.

Baca Selengkapnya

Ajudan Abdul Gani Kasuba Bakal Kembali Jalani Pemeriksaan Setelah Coba Melukai Diri di Toilet KPK

35 hari lalu

Ajudan Abdul Gani Kasuba Bakal Kembali Jalani Pemeriksaan Setelah Coba Melukai Diri di Toilet KPK

Ali Fikri mengatakan saat ini ajudan bekas Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba dalam kondisi sehat setelah sempat melukai diri di toilet KPK.

Baca Selengkapnya

Resmi Dioperasikan, Inilah 3 Keunggulan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation

36 hari lalu

Resmi Dioperasikan, Inilah 3 Keunggulan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation

Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation setidaknya memiliki tiga keunggulan dibanding jenis kereta ekonomi sebelum-sebelumnya. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Roadmap Sanitasi Sekolah 2024-2030, Pedoman Penyediaan Toilet Layak Bagi Pelajar

28 Februari 2024

Roadmap Sanitasi Sekolah 2024-2030, Pedoman Penyediaan Toilet Layak Bagi Pelajar

Kemendikbudristek meluncurkan roadmap sanitasi sekolah 2024-2030. Upaya pemerataan akses toilet yang layak bagi semua sekolah.

Baca Selengkapnya

Mau Menjelajah Selandia Baru dengan Campervan? Ketahui Aturan Ini agar Tak Kena Denda

1 Februari 2024

Mau Menjelajah Selandia Baru dengan Campervan? Ketahui Aturan Ini agar Tak Kena Denda

Undang-undang baru Selandia Baru mencegah para penggemar kemping merusak bagian-bagian indah pedesaan.

Baca Selengkapnya

Main Ponsel di Toilet Bisa Sebabkan Wasir, Cek Kaitannya

21 Januari 2024

Main Ponsel di Toilet Bisa Sebabkan Wasir, Cek Kaitannya

Hati-hati, duduk berlama-lama di jamban sambil bermain ponsel bisa meningkatkan risiko wasir. Simak penjelasan pakar berikut.

Baca Selengkapnya

Pesta Malam Tahun Baru di Sudirman-Thamrin, DKI Minta Gedung-Gedung Buka Akses Toilet

30 Desember 2023

Pesta Malam Tahun Baru di Sudirman-Thamrin, DKI Minta Gedung-Gedung Buka Akses Toilet

Pemprov DKI meminta seluruh gedung di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman-Thamrin membuka akses ke toilet bagi warga di malam tahun baru

Baca Selengkapnya

Benarkah Makanan Pedas Menyebabkan Ambeien?

5 Desember 2023

Benarkah Makanan Pedas Menyebabkan Ambeien?

Makanan pedas tidak menyebabkan ambeien, tetapi dapat mengiritasi celah anus.

Baca Selengkapnya

Kesalahan Menggunakan Tisu Toilet yang Berisiko pada Kesehatan

26 November 2023

Kesalahan Menggunakan Tisu Toilet yang Berisiko pada Kesehatan

Pakar menyatakan kesalahan terbesar yang biasa dilakukan orang adalah mengusapkan tisu toilet dari arah belakang ke depan.

Baca Selengkapnya