Kecelakaan Jalan Layang, Korban Hindari Razia?

Reporter

Editor

Pruwanto

Rabu, 29 Januari 2014 05:35 WIB

Ilustrasi. personalinjuryweekly.com

TEMPO.CO , Jakarta: Saat terjadi kecelakaan di Jalan Layang Non Tol Kuningan, Jakarta Selatan, sejumlah saksi menyebutkan polisi tengah menggelar razia. Ahmad Junaidi, 48 tahun, mengatakan polisi merazia pengendara motor yang mengarah ke Tanah Abang.

Razia untuk memeriksa kelengkapan surat-surat berkendara. "Semalam saya lewat atas (jalan layang dan ada razia," kata Ahmad saat ditemui di pangkalan ojek ITC Kuningan Jakarta Selatan, Senin, 28 Januari 2014.

Ahmad yang sehari-hari berprofesi sebagai tukang ojek itu menduga kecelakaan yang dialami oleh M. Faisal Bustami, 28 tahun, lantaran ia memutar arah untuk menghindari razia. Apalagi, beberapa pengendara juga melakukan hal serupa.

Adanya razia ini dibenarkan oleh tukang ojek lainnya. "Iya tadi malam ada razia di jalan layang menuju Tanah Abang," kata Sarwono, 49 tahun.

Belum ada penjelasan alasan Faisal Bustami berbalik arah di jalur searah itu. Yang jelas pada malam itu, Faisal terlibat kecelakaan dengan mobil Honda City yang dikemudikan Tomy Raymond, 25 tahun. Kecelakaan ini merenggut nyama Windawati, 27 tahun, yang terpental ke luar jalan layang setinggi 18 meter itu. Padahal Windawati tengah mengandung tujuh bulan.

Namun Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto membantah ada razia polisi saat itu. "Tidak ada razia pada malam itu," kata Rikwanto. Razia biasanya dilakukan di permulaan jalan layang untuk menghindari kemacetan. "Biasanya razia dilakukan di awal jalan layang."


LINDA HAIRANI

Berita terkait

Christopher 'Outlander Maut' Dihukum Percobaan, Apa Kata KY?  

28 Agustus 2015

Christopher 'Outlander Maut' Dihukum Percobaan, Apa Kata KY?  

Komisi Yudisial akan mempelajari putusan percobaan untuk Christopher, pengemudi Outlander yang terlibat tabrakan maut di Pondok Indah.

Baca Selengkapnya

Christoper Dikenakan Pidana Bersyarat, Apa Artinya?

28 Agustus 2015

Christoper Dikenakan Pidana Bersyarat, Apa Artinya?

Pengamat hukum pidana dari Universitas Indonesia, Made Wierda, mengatakan hukuman pidana bersyarat kepada Christoper tidak tepat. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

Kasus Tabrakan Pondok Indah, Jaksa Bakal Banding?

27 Agustus 2015

Kasus Tabrakan Pondok Indah, Jaksa Bakal Banding?

Christoper terbukti bersalah dalam kasus tabrakan maut di Pondok Indah. Namun ia tak menjalani hukuman, kecuali...

Baca Selengkapnya

Tabrakan Maut Pondok Indah, Christopher Divonis 1,5 Tahun

27 Agustus 2015

Tabrakan Maut Pondok Indah, Christopher Divonis 1,5 Tahun

Hakim menjatuhkan pidana bersyarat dan denda Rp 10 juta.

Baca Selengkapnya

Ekspresi Christopher Saat Dituntut 2,5 Tahun Penjara

5 Agustus 2015

Ekspresi Christopher Saat Dituntut 2,5 Tahun Penjara

Sidang tuntutan kasus tabrakan Outlander maut sempat tertunda karena Christopher stres.

Baca Selengkapnya

Christopher, Pengemudi Outlander Maut Dituntut 2,5 Tahun Penjara

5 Agustus 2015

Christopher, Pengemudi Outlander Maut Dituntut 2,5 Tahun Penjara

Christopher dianggap kooperatif selama persidangan.

Baca Selengkapnya

Christopher Menderita Maag, Sidang Ditunda Pekan Depan  

30 Juli 2015

Christopher Menderita Maag, Sidang Ditunda Pekan Depan  

Insiden kecelakaan yang melibatkan Christopher ini dikenal sebagai peristiwa tabrakan maut Pondok Indah.

Baca Selengkapnya

Pembacaan Tuntutan Christopher Diundur

28 Juli 2015

Pembacaan Tuntutan Christopher Diundur

Persidangan Christopher dengan agenda pembacaan tuntutan diubah harinya menjadi Kamis, 30 Juli 2015.

Baca Selengkapnya

Ini Kesaksian Ali tentang Kecelakaan Maut Pondok Indah

4 Juni 2015

Ini Kesaksian Ali tentang Kecelakaan Maut Pondok Indah

Ali adalah rekan Christoper yang sempat ikut dalam mobil Mitsubishi Outlander putih. Saat bersama Christoper, Ali mengaku tak ada yang aneh.

Baca Selengkapnya

Keberatan Ditolak, Sidang Tabrakan di Pondok Indah Jalan Terus

25 Mei 2015

Keberatan Ditolak, Sidang Tabrakan di Pondok Indah Jalan Terus

Saksi dari jaksa masih misteri.

Baca Selengkapnya