Uber Bersaing dengan Blue Bird dan Express

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 22 Agustus 2014 07:57 WIB

Taksi mewah yang ditawarkan pada layanan Uber.com di Jakarta. Uber.com

TEMPO.CO, Jakarta - Baru sepekan masuk pasar Jakarta, perusahaan jasa taksi Uber telah menuai kontroversi karena tak mengantongi izin operasional. Namun, hal tersebut tak menghalangi Uber menerobos pasar transportasi di Jakarta yang telah didominasi nama-nama besar seperti Bluebird dan Express.

Manajer Regional Asia Tenggara Uber Mike Brown mengatakan sejak diluncurkan di San Fransisco lima tahun lalu, Uber terus meningkatkan kualitasnya. Brown mengklaim penerimaan Uber di kota baru menjadi semakin cepat, termasuk di Jakarta.

“Penerimaan masyarakat Jakarta akan layanan kami lebih cepat secara signifikan dibanding kota-kota besar lain di Amerika Serikat dan Eropa,” kata Brown pada 18 Agustus 2014, sebagaimana dilansir Wall Street Journal. Brown menolak menyebut secara rinci sudah berapa orang di Jakarta yang menjadi pelanggan layanan Uber sejak soft launching pada Juni lalu.

Perusahaan ini menolak menyebut diri sebagai perusahaan taksi. Uber menyediakan jasa untuk menghubungkan pelanggan dan pemilik mobil yang dikelola secara canggih melalui situs Internet dan aplikasi di ponsel pintar. Selain itu, keunggulan Uber lainnya adalah menyediakan barisan armada yang terdiri atas merek-merek mewah, seperti Toyota Camry, Alphard, hingga Mercedes Benz S-Class.

Meski demikian, jalan Uber untuk mendominasi pasar layanan transportasi privat di Jakarta tidaklah mulus. Perusahaan taksi besar lainnya, seperti Bluebird, telah memiliki reputasi baik di Indonesia. Bluebird juga telah mengembangkan aplikasi pemesanan taksi dalam jaringan.

Humas Bluebird Teguh Wijayanto mengatakan Bluebird telah memiliki layanan berupa taxi mobile reservation. Ini merupakan sistem pemesanan online yang telah dikembangkan Bluebird di lima kota besar, yakni Medan, Jakarta, Semarang, Surabaya, dan Bali. “Aplikasi ini tersedia di berbagai platform, mulai dari Android, Microsoft, IOS, hingga Blackberry,” ujar Teguh yang dihubungi Tempo pada Rabu, 20 Agustus 2014.

Bila salah satu keunggulan Uber adalah pelanggan dapat membayar dengan kartu kredit, sistem serupa sudah diterapkan Bluebird sejak lama. Menurut Teguh, taksi regular Bluebird juga dapat menerima pembayaran dengan uang tunai, voucher, juga kartu kredit. Namun, Teguh tak mau berkomentar tentang pesaing barunya itu. “Silakan hubungi Organda Jakarta unit taksi kalau ingin tahu sikap kami tentang kehadiran Uber,” kilah Teguh.

Pada momen yang bertepatan, perusahaan taksi Express Group pun telah meluncurkan aplikasi baru pemesanan taksi bernama Express Now. “Kami berharap bisa memberikan layanan pemesanan taksi Express dengan cepat, mudah, dan nyaman langsung dari gadget mereka," kata Direktur Keuangan PT Express Transindo Utama Tbk David Santoso dalam siaran pers, Rabu, 20 Agustus 2014.

Selain perusahaan taksi, aplikasi jasa yang melayani pemesanan taksi online juga telah berkembang di Indonesia, seperti aplikasi Easy Taxi dan Grab Taxi. Kedua aplikasi ini bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan taksi nasional. Dengan aplikasi tersebut, pelanggan dapat melacak keberadaan taksi sejak dipesan hingga sampai di tujuan.

Brown optimistis perusahaannya tetap mendapat tempat di Jakarta. Poin utama yang ditawarkan Uber adalah berkendara menggunakan mobil mewah dengan harga yang sama. Perusahaan lain seperti Bluebird telah menyediakan layanan dengan jenis mobil yang lebih mewah, tetapi mematok harga lebih tinggi. Di sini Uber lebih unggul karena menyediakan mobil mewah, tetapi tetap memulai tarif dasar dari Rp 7 ribu.

Meski masih diperbincangkan karena mendapat sentilan dari Wakil Gubernur Jakarta Basuki Tjahja Purnama kemarin, Uber terus berencana menjalin kerja sama dengan perusahaan mobil rental. Segera, layanan ini juga akan hadir hingga Jawa Barat.

THE WALL STREET JOURNAL | MOYANG KASIH DEWIMERDEKA

Topik terhangat:
ISIS | Pemerasan TKI | Sengketa Pilpres | Pembatasan BBM Subsidi


Berita terpopuler lainnya:
Kiai Pro-Prabowo: Jika Tidak PSU, MK Cacat
Tiga Kader Golkar Gugat Ical Rp 1 Triliun
Candi Borobudur Disebut Jadi Target Teror ISIS

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

11 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

Bandara Sam Ratulangi di Manado masih ditutup imbas erupsi Gunung Ruang. Semua penerbangan dari dan ke Manado dibatalkan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik saat Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Pengguna Angkutan Umum Capai 1 Juta

15 hari lalu

Arus Balik saat Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Pengguna Angkutan Umum Capai 1 Juta

Kemenhub menyatakan pergerakan penumpang angkutan umum pada arus balik dan hari pertama kerja usai libur Lebaran masih tinggi.

Baca Selengkapnya

Hasil Riset MTI: Travel Gelap Berkembang Pesat saat Pandemi

17 hari lalu

Hasil Riset MTI: Travel Gelap Berkembang Pesat saat Pandemi

Salah satu poin yang membuat masyarakat meminati travel gelap adalah layanan door to door.

Baca Selengkapnya

Travel Gelap Masih Beroperasi di Sekitar Cawang UKI, Disebut Aman dari Razia Polisi

17 hari lalu

Travel Gelap Masih Beroperasi di Sekitar Cawang UKI, Disebut Aman dari Razia Polisi

Mobil berpelat hitam yang diduga dioperasikan sebagai angkutan umum ilegal atau travel gelap masih dengan mudah ditemui di kawasan Cawang UKI

Baca Selengkapnya

Pengguna Angkutan Umum saat Arus Mudik pada H-3 Lebaran Capai 1.181.705 Orang

24 hari lalu

Pengguna Angkutan Umum saat Arus Mudik pada H-3 Lebaran Capai 1.181.705 Orang

Kemenhub mencatat pengguna angkutan umum sudah mencapai 1.181.705 orang selama H-3 Lebaran, atau Minggu, 7 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Satu Juta Pemudik Gunakan Angkutan Umum Hingga H-5 Lebaran, Naik 26 Persen

26 hari lalu

Satu Juta Pemudik Gunakan Angkutan Umum Hingga H-5 Lebaran, Naik 26 Persen

Satu juta lebih pemudik menggunakan angkutan umum hingga Jumat, 5 April. Naik 26 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

39 hari lalu

Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

Jerman sedang mengalami krisis tenaga kerja sehingga meminta anak muda magang menjadi sopir trem.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

59 hari lalu

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

Polda Metro Jaya berharap masyarakat akan lebih sadar dan patuh terhadap aturan lalu lintas.

Baca Selengkapnya

Kondangan di Australia, Keluarga Inggris Ini Pilih Jalur Darat Berbulan-bulan ketimbang Naik Pesawat

6 Januari 2024

Kondangan di Australia, Keluarga Inggris Ini Pilih Jalur Darat Berbulan-bulan ketimbang Naik Pesawat

Mereka melakukan perjalanan melalui Eropa, Kazakhstan, Cina, Laos, Thailand dan Indonesia, lalu mencapai Dili, Timor Leste tanpa naik pesawat.

Baca Selengkapnya

Angkutan Umum di Bandung Barat Dicek Kelaikannya Jelang Tahun Baru

28 Desember 2023

Angkutan Umum di Bandung Barat Dicek Kelaikannya Jelang Tahun Baru

Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung Barat menggelar pengecekan kelaikan angkutan umum jelang Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya