Bank Mandiri Beri 3 Truk Sampah, Ahok: Masih Kurang

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Senin, 1 September 2014 10:15 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memeriksa truk sampah saat serah terima hibah bantuan truk sampah dari TETO kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Kantor Dinas Kebersihan DKI Jakarta (11/4). TEMPO/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerima tiga unit truk pengangkut sampah baru dari PT Bank Mandiri Tbk. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengatakan tambahan unit truk ini membantu mengurangi total kebutuhan truk baru sebanyak 700 unit. "Kami masih membutuhkan banyak truk," kata Ahok di Balai Kota, Senin, 1 September 2014. (Baca: Ahok: Silakan Penyumbang Truk Sampah Pasang Iklan)

Ahok menuturkan total 700 unit truk tersebut berfungsi menggantikan truk lama yang masa pakainya melebihi 20 tahun. Sejak enam bulan belakangan, Pemprov telah menerima 75 truk pengangkut yang berasal dari tanggung jawab sosial perusahaan (CSR). Ahok berujar sudah ada tambahan 13 unit lagi yang tinggal menunggu proses serah terima. (Baca: Ahok Terima 53 Truk Sampah Pengusaha Tionghoa)

Banyaknya kebutuhan truk baru, kata Ahok, lantaran penghentian kerja sama Pemerintah DKI dengan perusahaan swasta. Kerja sama yang berakhir pada 2012 lalu juga membuat Pemprov mengambil alih pengelolaan pembayaran gaji petugas harian lepas. Dengan begitu, Ahok berujar, pemerintah bisa menghemat pengeluaran yang diduga sering "dimainkan" oleh perusahaan swasta dan pegawai Dinas Kebersihan DKI. (Baca: Jakarta Kekurangan 550 Truk Sampah)

Terlebih, Ahok mengatakan tambahan truk tersebut juga dibutuhkan karena besarnya jumlah sampah yang dihasilkan Ibu Kota setiap hari. Jakarta, ujar dia, menghasilkan 8.700 ton per hari. Kurangnya jumlah truk membuat banyak sampah tak terangkut. Keadaan ini diperburuk dengan panjangnya antrean truk di Tempat Pembuangan Akhir Bantar Gebang, Bekasi. "Antrean truk Pulo Gebang macetnya terlalu lama," ujar Ahok. (Baca juga: Ahok: Idealnya Jakarta Punya 700 Truk Sampah)

LINDA HAIRANI

Topik terhangat:
Koalisi Jokowi-JK
| Siapa Ketua DPR | Sengketa Pilpres | ISIS | Pembatasan BBM Subsidi


Berita terpopuler lainnya:
Tommy Soeharto: Jangan Sok Pintar Soal Subsidi BBM

Pilot Garuda Indonesia Meninggal di Pesawat

Perwira Polisi Tertangkap Bawa Narkoba di Malaysia

Berita terkait

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

5 jam lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

9 jam lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

3 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

4 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

7 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

8 hari lalu

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

Pascalibur Lebaran, sejumlah depo sampah di Kota Yogyakarta memang belum dibuka. Tumpukan sampah masih tampak menggunung.

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

9 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

38 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

38 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

52 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya