Kisah Penjaja Cinta Online Tiru Syahrini dan Terlilit Utang  

Reporter

Jumat, 17 April 2015 18:54 WIB

Ilustrasi prostitusi online. asiaone.com

TEMPO.CO, Jakarta - Penjaja cinta online akhir-akhir ini marak dibicarakan setelah kasus pembunuhan Deudeuh Alfisahrin, 26 tahun, salah satu penjaja cinta online, terungkap. Tempo berkesempatan menemui Rindu--bukan nama sebenarnya--perempuan 30 tahun yang sudah satu tahun terakhir ini menjadi penjaja cinta online di Jakarta.

"Penampilan saya agak tiru-tiru Syahrini biar cantik," katanya saat ditemui Tempo di kawasan Jakarta Selatan, Kamis, 16 April 2015.

Gaya bercerita Rindu pun mirip dengan gaya Syahrini setiap kali berbicara kepada publik. Suara yang rendah dan agak mendesah menjadi trademark Rindu. Dia juga beberapa kali menirukan kata-kata yang sering diucapkan Syahrini, misalnya "seperti itu".

Petualangannya sebagai penjaja cinta online berawal saat temannya menawarkan bisnis ini saat Rindu baru tiba di Jakarta. Beban melunasi utang orang tua di bank menjadi motivasi terbesarnya untuk bergabung dengan temannya itu.

Lama-kelamaan, ada orang lain yang melirik akunnya di dunia maya. Dia diajak bergabung oleh perantara agar namanya bisa lebih dikenal. Dia pun dibuatkan akun media sosial di Facebook, Twitter, dan Omegle. Dia mengaku tak memahami cara kerja promosi di situs-situs itu. Tapi orang kepercayaannya tersebut memastikan akan selalu menyortir calon tamunya agar dia tak kena tipu.

Admin akun media sosialnya ini menggunakan nomor yang berbeda dengan nomor yang dia gunakan untuk berkomunikasi dengan para tamunya yang sudah biasa datang dengan jalur privat via SMS. Dia mengatakan nomor pribadi itu dibagikan kepada tamu yang dapat dipercaya dan sudah datang ke kamar kontrakannya lebih dari satu kali. "Tapi, prinsipnya, saya tak pilih-pilih tamu," katanya.

YOLANDA RYAN ARMINDYA

Berita terkait

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Diduga Dibantu Membunuh Korban

4 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Diduga Dibantu Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

5 jam lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

5 jam lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

7 jam lalu

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

Dari hasil pemeriksaan tersangka, diketahui motif pembunuhan adalah uang.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

8 jam lalu

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

Pelaku pembunuhan ditangkap di rumah istrinya di Palembang

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

15 jam lalu

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

Polisi berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan pada kasus mayat dalam koper

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

19 jam lalu

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

Polisi masih mendalami identitas pria yang diduga sebagai pelaku pembunuhan dalam kasus mayat dalam koper itu.

Baca Selengkapnya

Polres Yahukimo Tangkap 5 Tersangka Pembunuhan Bripda Oktavianus Buara, Polisi: Dua Masih Dikejar

1 hari lalu

Polres Yahukimo Tangkap 5 Tersangka Pembunuhan Bripda Oktavianus Buara, Polisi: Dua Masih Dikejar

TPNPB-OPM menyatakan bertanggung jawab atas pembunuhan seorang polisi Bripda Oktovianus Buara di Distrik Dekai, Yahukimo, Papua Pegunungan.

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

1 hari lalu

Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

Kasus mayat dalam koper yang ditemukan warga di Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Kamis, 25 April 2024 menemui titik terang.

Baca Selengkapnya

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

2 hari lalu

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

Seorang pria warga negara Indonesia (WNI) ditangkap polisi Daegu, Korea Selatan setelah menikam rekan senegaranya hingga tewas dan melarikan diri.

Baca Selengkapnya