Kasus Bajing Loncat, Kapolda Panggil Kapolres Jakarta Utara

Reporter

Jumat, 26 Juni 2015 08:21 WIB

Kawanan perampok yang menyamar jadi polisi, yang merampok mobil box Alfamart. TEMPO/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Jakarta - Peristiwa perampokan yang dilakukan oleh bajing loncat di Jalan Raya Cilincing, Jakarta Utara, membuat masyarakat resah. Apalagi di media sosial sempat heboh ihwal perampokan mobil pick-up Mitsubishi Colt bernomor polisi L-9667-H yang dilakukan di siang hari.

Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Inspektur Jenderal Tito Karnavian memanggil Kepala Kepolisian Resor Jakarta Utara Komisaris Besar Susetio Cahyadi. "Untuk menuntaskan kasus bajing loncat di sana," kata dia di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara, Kamis malam, 25 Juni 2015.

Sebelumnya, peristiwa perampokan pada 10 Juni 2015 diunggah oleh akun Facebook Diki Septerian. Diki menyatakan mobil itu dirampok oleh tiga orang. Dia bersama temannya pun melaporkan perampokan itu ke Pos Pantau Jalan Tanah Merdeka.

Laporan itu tidak direspons. Polisi yang berada di pos membiarkan. Belakangan Susetio mengakui tujuh anggota polisi yang berada di pos jaga lalai menjalankan tugasnya. "Mereka masih diperiksa di Propam," kata dia, Senin, 15 Juni 2015.

Menurut Susetio, dalam kasus perampokan di Cilincing, polisi baru menangkap RF, 17 tahun, di Jalan Kalibaru 1, Jakarta Utara. Dia dijerat Pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman pidana penjara sembilan tahun. "Dua orang lagi, SK dan KM, masih dalam pencarian," katanya.

Ketua Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Gemilang Tarigan mengatakan perampokan di Jalan Cilincing bukan hal yang baru. "Biasa terjadi di dalam kondisi macet dan polisi sudah kewalahan," katanya.

Untuk itu, kata Tito, dia akan membuat tim khusus untuk menangani pencurian ini. Karena, kata dia, perampokan di Jalan Cilincing berada di dua wilayah, yakni di Jakarta Utara dan Bekasi. "Kelompok ini sudah terpetakan, hanya tinggal mengintensifkan pengamanannya," kata dia.

HUSSEIN ABRI YUSUF

Berita terkait

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

6 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

Gus Muhdlor telah ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK pada 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

6 hari lalu

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

Khofifah menjadi satu-satunya gubernur karena Jatim menjadi provinsi berkinerja terbaik berturut turut.

Baca Selengkapnya

Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

6 hari lalu

Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

Gibran tidak mendapat Satyalencana, Jokowi batal menyematkan penghargaan, yang digantikan Tito Karnavian.

Baca Selengkapnya

Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

6 hari lalu

Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

Tito Karnavian menjelaskan bahwa penilaian dalam penghargaan ini tidak dilakukan sendiri oleh Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

6 hari lalu

Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

Nama Gibran sebelumnya diagendakan menerima Satyalancana. Begini jawaban Bobby Nasution dan Mendagri Tito Karnavian.

Baca Selengkapnya

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

7 hari lalu

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

Para perampok toko emas ditangkap di rumahnya di Desa Gidem Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung.

Baca Selengkapnya

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

13 hari lalu

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

16 hari lalu

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

Motif pembunuhan ibu dan anaknya itu diduga perampokan, namun tidak ada barang berharga yang hilang di rumah.

Baca Selengkapnya

Soal Hasil Pilpres 2024, Jimly Asshidiqie dan Tito Karnavian Kompak Bilang Begini

20 hari lalu

Soal Hasil Pilpres 2024, Jimly Asshidiqie dan Tito Karnavian Kompak Bilang Begini

Jimly Asshidiqie dan Tito Karnavian kompak buka suara terkait hasil Pilpres 2024. Begini katanya.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian Minta Semua Pihak Move On dan Menerima Hasil Pemilu

21 hari lalu

Tito Karnavian Minta Semua Pihak Move On dan Menerima Hasil Pemilu

Mendagri Tito Karnavian mengajak masyarakat untuk bersatu kembali pasca Pemilu Serentak 2024.

Baca Selengkapnya