Operasi Yustisi Jaring 116 Warga Cakung

Reporter

Editor

Selasa, 15 Juli 2003 14:33 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Sebanyak 116 warga Kelurahan Jatinegara, Cakung, yang tidak memiliki kartu tanda penduduk (KTP) DKI Jakarta dikenai sanksi melalui operasi yustisi kependudukan yang dilakukan Rabu (15/1). Namun, melalui putusan sidang yang juga digelar di lokasi yang sama, seluruh warga dikenai denda yang sangat ringan. Dalam operasi yustisi yang dilakukan Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Pemerintah Kota Jakarta Timur, sebanyak 380-an warga Kelurahan Jatinegara, Cakung, terjaring di dalamnya. Mereka digiring ke kantor yang menjadi sekretariat RW 014 setelah dilakukan operasi dari pintu ke pintu di pemukiman yang didominasi oleh warga yang bekerja di kawasan JIEP ( Jakarta Industrial Estate Pulogadung) itu. Kepala Sudin Kependudukan, Elzarman, menjelaskan bahwa dari 380-an warga yang terjaring tersebut tidak seluruhnya dimajukan ke persidangan. Hanya 116 warga yang disidang, sementara yang lain tidak termasuk yang melanggar, kata dia. Elzarman menambahkan bahwa dari hasil operasi itu diperoleh total denda sebesar Rp.8 juta. Lebih sedikit lah, kata dia. Masing-masing pelanggar dikenai denda rata-rata sekitar Rp.60 ribu. Nilai itu jauh di bawah denda maksimal yang dapat dikenai bagi para warga yang melanggar sebesar Rp.5 juta atau kurungan badan selama tiga bulan. Ketentuan itu diatur dalam Perda nomor 1 tahun 1996. Ya kita kan juga sadar bahwa mereka kebanyakan rakyat miskin, pekerja kecil, kata Elzarman. Sebelumnya, denda yang diberikan bahkan berkisar Rp.12 ribu hingga Rp.15 ribu per pelanggar. "Tidak heran karena denda yang ringan itu Sudin hanya dapat menyerap total Rp 18 juta dari hasil operasinya selama tahun 2002. Padahal tahun lalu dilakukan 13 kali operasi dengan jumlah kartu identitas musiman yang dikelurakan mencapai lebih dari 1500 lembar. Karena kita memang proritaskan pada pemukiman-pemukiman yang banyak dihuni oleh pekerja musiman, kata Elzarman. Para warga sendiri yang kebanyakan terdiri dari para ibu rumah tangga itu rata-rata tidak mengetahui adanya kewajiban penggunaan KTP DKI Jakarta. Mereka yang merupakan pendatang musiman menganggap sudah cukup dengan KTP dari daerah asal mereka masing-masing. Saya sudah lima tahun disini (Jakarta), saya pikir sudah cukup dengan KTP lama saya, kata Patonah asal Purbolinggo. Mereka yang telah disidang kemudian dibekali dengan kartu musiman yang berlaku enam bulan, dan harus diperbaharui selama warga tersebut masih tinggal di Jakarta. Kartu itu diterima secara antusias oleh para warga. Lebih mudah mengurusnya daripada harus mengurus KTP baru yang memerlukan surat keterangan kelakukan baik dan surat-surat lainnya, kata salah seorang warga.

Berita terkait

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

2 menit lalu

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

Daratan Asia berpeluh deras. Gelombang panas menyemai rekor suhu panas yang luas di wilayah ini, dari India sampai Filipina.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

4 menit lalu

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Menpora Dito Ariotedjo Apresiasi Semangat Pemain

16 menit lalu

Timnas U-23 Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Menpora Dito Ariotedjo Apresiasi Semangat Pemain

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi semangat pemain Timnas U-23 Indonesia saat melawan Irak pada memperebutkan posisi ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Satgas Judi Online akan Fokus Menindak Bandar

17 menit lalu

Satgas Judi Online akan Fokus Menindak Bandar

Satgas pemberantasan judi online akan fokus menangani para bandar. Pemerintah masih menyusun formula kerja satgas.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

22 menit lalu

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

Bayer Leverkusen mengalahkan AS Roma dengan skor 2-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Europa. Marseille vs Atalanta Imbang.

Baca Selengkapnya

Situasi Kemanusiaan Palestina Memburuk, Turki Hentikan Perdagangan dengan Israel

26 menit lalu

Situasi Kemanusiaan Palestina Memburuk, Turki Hentikan Perdagangan dengan Israel

Imbas situasi kemanusiaan di Palestina yang memburuk, Turki menghentikan perdagangan dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

31 menit lalu

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, menilai para pemainnya pantas mendapatkan pujian atas hasil selama Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

300 Demonstran pro-Palestina di Universitas Colombo Ditahan

32 menit lalu

300 Demonstran pro-Palestina di Universitas Colombo Ditahan

Sekitar 300 demonstran pro-Palestina di Universitas Colombia ditahan polisi setelah unjuk rasa mulai mengganggu proses belajar-mengajar.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

49 menit lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tidak Mundur dari Jabatan Menhan Meskipun Masa Transisi Presiden Terpilih, Sebab...

1 jam lalu

Prabowo Tidak Mundur dari Jabatan Menhan Meskipun Masa Transisi Presiden Terpilih, Sebab...

Apa alasan Prabowo tak melepas jabatan Menhan, padahal sibuk transisi sebagai presiden terpilih?

Baca Selengkapnya