Muncul Bara di Museum Bahari Lagi, Satu Unit Damkar Tiba

Kamis, 18 Januari 2018 02:07 WIB

Petugas pemadam kebakaran memadamkan api di Museum Bahari, Penjaringan, Jakarta, 16 Januari 2018. Museum Bahari dibangun pada 1771 dan dijadikan tempat penyimpanan rempah-rempah VOC. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Satu unit pemadam kebakaran meluncur ke Museum Bahari, Jalan Pasar ikan nomor 1, Penjaringan, Jakarta Utara pada Rabu malam, 17 Januari 2018 sekitar pukul 23.45 WIB. Komandan Regu Pemadam Kebakaran Jakarta Utara, Supriyanto, menuturkan regunya meluncur saat mendapat laporan adanya percikan api di lokasi itu.

"Dapat laporan bahwa ada percikan bara yang masih menyala dari kayu," ujarnya di lokasi kejadian, Kamis dini hari, 18 Januari 2018.

Simak: Enam Fakta Mengenai Museum Bahari Jakarta

Saat dia tiba lokasi, dia mendapati tidak ada api yang menyala di sana. "Bara masih ada," ujarnya. Dia menuturkan saat ini belum ada potensi terjadinya kebakaran lagi akibat bara itu.

Menurut dia, kemungkinan bara itu muncul kembali lantaran hembusan angin di kawasan itu. Berdasarkan pantauan Tempo, tidak tampak api maupun asap di lokasi kejadian. Di depan gedung, terparkir satu mobil pemadam kebakaran yang mengalirkan air ke dalam.

Advertising
Advertising

Supriyanto mengatakan saat ini bara sudah hampir padam secara merata. Untuk memastikannya, regunya kini tengah melakukan penyemprotan kembali. "Sedikit lagi," kata dia.

Saat Tempo tiba di lokasi, sebuah mobil petugas Penerangan Jalan Umum (PJU) meninggalkan lokasi. Selain mobil pemadam kebakaran, mobil Palang Merah Indonesia juga bersiaga di lokasi.

Sebelumnya, Kebakaran di Museum Bahari, Jakarta Utara, pertama kali diketahui petugas museum pada Selasa pagi, 16 Januari 2018, pukul 08.50 WIB. Kebakaran dapat dipadamkan sekitar pukul 11.00 dan api sudah tidak terlihat.

Kebakaran berawal dari lantai dua di Gedung C, kemudian api menyambar ke Gedung A. Pemadaman sempat terhambat karena aluminium tebal yang berada di bawah genteng museum. Lapisan aluminium itu menyulitkan pemadam kebakaran menyemprotkan air ke dalam gedung.

Berita terkait

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

15 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

18 hari lalu

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

Gedung lama bursa efek Denmark adalah gedung bersejarah, yang pucuk menaranya berbentuk empat ekor naga yang saling terjalin.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Kata Libur Lebaran Bagi 7 Profesi Ini, Petugas Kesehatan sampai Pemadam Kebakaran

23 hari lalu

Tak Ada Kata Libur Lebaran Bagi 7 Profesi Ini, Petugas Kesehatan sampai Pemadam Kebakaran

Ada beberapa profesi yang tidak bisa mengenal libur lebaran, selain tenaga kesehatan dan pemadam kebakaran, apa lagi?

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Hong Kong, 5 Korban Luka Serius

25 hari lalu

Kebakaran di Hong Kong, 5 Korban Luka Serius

Sebuah gedung tempat tinggal kebakaran hingga membuat jalan di sekitar area gedung ditutuo sementara.

Baca Selengkapnya

Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

25 hari lalu

Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

Kadis Gulkarma DKI Jakarta Satriadi Gunawan, menceritakan kronologi tewasnya petugas pemadam kebakaran di YLBHI, Samsul Triatmoko.

Baca Selengkapnya

Pasca Kebakaran, Bupati Taput Instruksikan Jajaran Segera Tangani Pasar Taruntung

26 hari lalu

Pasca Kebakaran, Bupati Taput Instruksikan Jajaran Segera Tangani Pasar Taruntung

Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan instruksikan seluruh perangkat daerah untuk bergerak cepat tangani pasca kebakaran Pasar Tarutung.

Baca Selengkapnya

Fakta Kebakaran Kantor YLBHI: Kronologi, Dugaan Penyebab, hingga Petugas Damkar Gugur

27 hari lalu

Fakta Kebakaran Kantor YLBHI: Kronologi, Dugaan Penyebab, hingga Petugas Damkar Gugur

Kantor YLBHI kebakaran pada Ahad malam, 7 April 2024. Berikut fakta-fakta peristiwa kebakaran tersebut.

Baca Selengkapnya

Petugas Damkar Gugur usai Padamkan Kebakaran di Kantor YLBHI

27 hari lalu

Petugas Damkar Gugur usai Padamkan Kebakaran di Kantor YLBHI

Peristiwa kebakaran tersebut tejadi pada Ahad malam, 7 April 2024. Korban sempat dibawa ke RSCM.

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar saat Ledakan Gudang Amunisi: Granat Sebesar Paha Manusia Terlempar

35 hari lalu

Cerita Petugas Damkar saat Ledakan Gudang Amunisi: Granat Sebesar Paha Manusia Terlempar

Pangdam Jaya Mayjen Mohamad Hasan mengatakan kebakaran imbas ledakan gudang amunisi milik Kodam Jaya sudah dapat dipadamkan.

Baca Selengkapnya

Robot hingga Cairan Khusus Dikerahkan untuk Padamkan Api di Gudang Amunisi Paldam Jaya

35 hari lalu

Robot hingga Cairan Khusus Dikerahkan untuk Padamkan Api di Gudang Amunisi Paldam Jaya

Dinas Penanggulangan Kebakaran Provinsi DKI Jakarta menggunakan robot hingga cairan khusus untuk memadamkan api di Gudmurah Paldam Jaya.

Baca Selengkapnya