Anies Baswedan Beri Jawaban terhadap Rencana Interpelasi PDIP

Reporter

M Rosseno Aji

Kamis, 25 Januari 2018 15:10 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan pernyataan visi-misi kepada ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi dalam rapat Paripurna di Gedung DPRD DKI Jakarta, 15 November 2017. DPRD DKI menggelar rapat Paripurna untuk mendengarkan penyampaian Rancangan APBD 2018 . Pemerintah Provinsi DKI dan DPRD menyepakati besaran rancangan KUA-PPAS APBD 2018 dengan total anggaran Rp 77,1 triliun.Tempo/Ilham Fikri

TEMPO.CO, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengklaim semua kebijakan yang dia laksanakan dalam masa 100 hari kerja sudah sesuai dengan aturan. Anies mengatakan peraturan rujukan yang dia maksud adalah undang-undang dan peraturan daerah.

"Semua yang kami lakukan merujuk ke semua peraturan yang ada," kata Anies, di Wisma Nusantara, Jakarta Pusat, pada Kamis, 25 Januari 2018.

Menurut Anies Baswedan, semua kebijakan yang dia dan Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno terapkan bertujuan agar pembangunan Jakarta dapat dirasakan semua pihak.

"Kami ingin jangan sampai ada warga Jakarta yang tak mendapat kesempatan yang sama," ucapnya.

Anies mempersilakan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah melakukan kritik terhadap kebijakan yang dilakukannya selama 100 hari di Balai Kota.

Advertising
Advertising

"Menurut saya, mereka (DPRD) yang memikirkan orang kebanyakan (seharusnya) malah mendukung, tapi kita lihat nanti," ujarnya.

Sebelumnya, Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan DPRD DKI berencana menggunakan hak interpelasi terhadap Anies Baswedan. Interpelasi adalah hak legislatif meminta keterangan pemerintah ihwal kebijakan yang berdampak luas kepada masyarakat.

Fraksi PDIP ini menilai ada dua kebijakan Anies yang melanggar aturan, yakni penataan kawasan Tanah Abang dan pemberian izin penyelenggaraan kegiatan di Monas.

Fraksi PDIP menilai kebijakan penataan Tanah Abang dengan menutup Jalan Jatibaru telah melanggar Undang-Undang Lalu Lintas.

"Akhirnya rusak nih Tanah Abang. Kemarin aja ada unjuk rasa," kata penasihat Fraksi PDIP sekaligus Ketua DPRD DKI, Prasetio Edi Marsudi, di gedung DPRD DKI, Rabu, 24 Januari 2018.

Fraksi PDIP menilai pemberian izin kegiatan di Monas yang dikeluarkan Gubernur Anies Baswedan telah melanggar Keputusan Presiden Nomor 25 Tahun 1995 yang menetapkan Monas sebagai kawasan steril untuk kegiatan besar demi keamanan Istana Negara.

Berita terkait

PDIP Berharap Putusan PTUN Jadi Pertimbangan MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran

21 menit lalu

PDIP Berharap Putusan PTUN Jadi Pertimbangan MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran

Kata PDIP soal upaya gugatan di PTUN.

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 jam lalu

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Sejumlah kalangan menilai DPR membutuhkan partai oposisi untuk mengawasi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

PTUN Gelar Sidang Gugatan PDIP terhadap KPU Secara Tertutup

2 jam lalu

PTUN Gelar Sidang Gugatan PDIP terhadap KPU Secara Tertutup

Tim Hukum PDIP juga akan mengikuti arahan dari Hakim PTUN mengenai berkas apa yang dibutuhkan.

Baca Selengkapnya

Pakar Hukum Tata Negara Anggap Gugatan PDIP di PTUN Sulit Dieksekusi

2 jam lalu

Pakar Hukum Tata Negara Anggap Gugatan PDIP di PTUN Sulit Dieksekusi

Charles pesimistis hakim PTUN bakal mengabulkan petitum PDIP untuk menganulir pencalonan Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

3 jam lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP ke KPU Pagi Ini

6 jam lalu

PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP ke KPU Pagi Ini

Tim Hukum PDIP menggugat KPU akibat menerima pencalonan Gibran. Perubahan PKPU dilakukan tanpa proses di DPR.

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

20 jam lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya