Cara Kampung Tomang Menang Kampung Branding Asian Para Games

Selasa, 2 Oktober 2018 12:50 WIB

Suasana pawai obor Asian Para Games 2018 di Balai Kota DKI Jakarta, Ahad, 30 September 2018. Kirab Obor hari ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan tarian, iring-iringan bendera negara peserta Asian Para Games, pawai kostum, dan iringan atlet Asian Para Games. TEMPO/M. Taufan Rengganis.

TEMPO.CO, Jakarta - Kampung Tomang menjadi pemenang dalam lomba Kampung Branding Asian Para Games 2018 untuk Jakarta Barat. Atas kemenangan itu, Kampung Tomang akan dilintasi pawai atau kirab obor Asian Para Games 2018.

Baca: Karena Asian Para Games Anies Baswedan Teringat Ini

Kampung Tomang, Kecamatan Grogol Petamburan tampak semarak dengan bendera-bendera negara peserta dan bendera merah putih yang menghias langit jalanan, lukisan cabang olahraga, dan maskot Asian Para Games 2018 menampakkan elang bondol Momo.

Menariknya, kampung tersebut menyuguhkan beberapa lukisan tiga dimensi jembatan kayu yang tampak realistik untuk pengunjung yang hobi berfoto. Seluruh jalan di Kampung Tomang dari RT 001-011 hampir tertutup oleh cat lukisan.

Lukisan logo-logo cabang olahraga dan Asian Para Games 2018, maskot Momo, serta hiasan lainnya juga menghias sepanjang jalan Kampung Tomang RW 02 itu.

Sementara, pengecatan dan pernak pernik lainnya dikerjakan warga dan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

Advertising
Advertising

Ketua RW 02 Ferdy Nuhdjaya mengatakan tidak menyangka totalitas warganya mewujudkan kampung branding dalam menyambut Asian Para Games mendapat kemenangan.

"Kerja kami siang-malam ada hasilnya, walaupun capek dan sampai gosong hitam," kata Ferdy.

Ferdy mengatakan, biaya untuk mewujudkan Kampung branding Asian Para Games 2018, kampungnya menghabiskan biaya sekitar Rp20 juta. Ia bersama warga melakukan swadaya biaya pengecatan dan jasa pekerja.

Menurut informasi yang didapat, Inapgoc memberikan hadiah sebesar Rp 10 juta. Biaya tersebut tak sebanding dengan pengeluaran warga Kampung Tomang. Namun, Ferdy mengatakan tak menjadikan hal itu masalah karena kampungnya akan menyambut peristiwa langka.

Soal persiapan Kampung Tomang untuk acara penyambutan api obor Asian Para Games, Ferdy mengatakan sudah mempersiapkan seluruh warga untuk memeriahkan acara.

"Kita udah siap untuk besok. Panggung, tenda, soundsystem kita siap. Anak-anak sekolah pilihan dari kelurahan juga udah siap," katanya.

Kirab obor Asian Para Games akan melintasi Jalan Tomang raya (sisi JNE), belok kiri kearah jalan Mandala Raya, dan berakhir di simpang Jalan Mandala Raya - Jalan Gelong Baru Timur (depan kampus IBEK).

Baca: Asian Para Games, Kata Anies Soal Transjakarta Gratis Akhir Pekan

Acara kirab obor Asian Para Games 2018 akan dilaksanakan mulai pukul 15.00 WIB, dan akan ada 20 pelari yang bergantian membawakan obor.

Berita terkait

Kata Warga soal Permintaan TPNPB-OPM untuk Tinggalkan Kampung Pogapa Intan Jaya: Konyol Itu

1 hari lalu

Kata Warga soal Permintaan TPNPB-OPM untuk Tinggalkan Kampung Pogapa Intan Jaya: Konyol Itu

Masyarakat Intan Jaya, Papua Tengah, menolak permintaan TPNPB-OPM untuk meninggalkan kampung Pogapa, Intan Jaya, yang merupakan daerah konflik.

Baca Selengkapnya

KLHK Lepas Liar Elang Bondol di Taman Wisata Alam di Kota Palembang

57 hari lalu

KLHK Lepas Liar Elang Bondol di Taman Wisata Alam di Kota Palembang

Pelepasliaran seekor elang bondol itu dilakukan bersamaan dengan penanaman 400 pohon serentak di taman wisata alam itu.

Baca Selengkapnya

Antusias Warga Rempang Nyoblos: Jangan Anggap Kampung Ini Tidak Ada

14 Februari 2024

Antusias Warga Rempang Nyoblos: Jangan Anggap Kampung Ini Tidak Ada

Masyarakat kampung tua Pasir Panjang, Pulau Rempang, Kota Batam terlihat antusias melakukan pencoblosan, Rabu 14 Februari 2024. Pencoblosan berlangsung di pesisir kampung.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Bantah Klaim Jubir KKB OPM Ihwal 2 Kampung Dibakar oleh TNI-Polri

6 Februari 2024

Satgas Damai Cartenz Bantah Klaim Jubir KKB OPM Ihwal 2 Kampung Dibakar oleh TNI-Polri

Kasatgas Humas Damai Cartenz menyebutkan klaim KKB OPM soal pembakaran kampung merupakan propaganda.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

17 Januari 2024

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

Menpora Dito Ariotedjo menyebut NPC memiliki aturan khusus untuk mendapat pemasukkan dari bonus atlet dan pelatih berprestasi.

Baca Selengkapnya

Dinas Perumahan DKI Klaim Program Penataan 21 Kampung Prioritas Era Anies Baswedan Sudah Rampung

21 Desember 2023

Dinas Perumahan DKI Klaim Program Penataan 21 Kampung Prioritas Era Anies Baswedan Sudah Rampung

Sejumlah massa dari beberapa kampung di Jakarta pada Senin, 11 Desember 2023 lalu memprotes terhentinya penataan kampung informal.

Baca Selengkapnya

Top 3 Metro: Massa 27 Kampung Demo Program Era Anies Baswedan Terhenti, Kondisi Korban Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa

12 Desember 2023

Top 3 Metro: Massa 27 Kampung Demo Program Era Anies Baswedan Terhenti, Kondisi Korban Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa

Massa 27 kampung di Jakarta berunjuk tasa karena pasca-perubahan kepemimpinan Gubernur Anies Baswedan beberapa program berhenti tiba-tiba.

Baca Selengkapnya

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

29 Oktober 2023

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

Indonesia berhasil memenuhi target dalam Asian Para Games 2023, yang berakhir Sabtu, 29 Oktober.

Baca Selengkapnya

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

29 Oktober 2023

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

Urban farming tanaman buah merambat menjadi pilihan hobi banyak warga kota.

Baca Selengkapnya

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

29 Oktober 2023

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

Asian Para Games 2023 Hangzhou sudah usai digelar. Simak klasemen akhir perolahan medalinya.

Baca Selengkapnya