Ratna Sarumpaet Diminta Kembalikan Uang DKI Rp 10 Juta

Reporter

Tempo.co

Selasa, 23 Oktober 2018 11:53 WIB

Aktivis Ratna Sarumpaet saat tiba di Polda Metro Jaya Jakarta, Kamis malam, 4 Oktober 2018. Ratna ditangkap sebelum terbang ke Cile untuk menghadiri konferensi The 11th Women Playwrights International 2018. TEMPO/Amston Probel

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI telah mengirim surat kepada Ratna Sarumpaet untuk mengembalikan uang saku karena gagal berangkat ke Cile. Sejatinya, Ratna Sarumpaet memenuhi undangan konferensi perempuan penulis naskah drama sedunia namun gagal karena dicegah terkait penyidikan berita bohong alias hoax yang diciptakannya.

Baca:
Anies Baswedan Jelaskan Uang Rp 70 Juta untuk Ratna Sarumpaet

Ratna Sarumpaet ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta pada 4 Oktober 2018. Untuk keberangkatannya itu perempuan berusia 69 tahun yang belakangan aktif berpolitik itu telah mengantongi dana sponsor dari DKI senilai Rp 70 juta.

Pelaksana tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Asiantoro membenarkan surat permohonan membiayai keberangkatan Ratna Sarumpaet ke Cile telah disetujui. Namun atas gagalnya keberangkatan tersebut, ia menyatakan juga telah meminta pengembalian uang. "Sudah dikirim suratnya" ujar Asiantoro ketika ditemui di kantornya, Senin 22 Oktober 2018.

Tapi, Asiantoro menerangkan, uang yang harus dikembalikan Ratna Sarumpaet tak utuh sebesar Rp 70 juta. Sebabnya, tiket pesawat dan hotel sudah dibeli lewat tawaran paket promo yang tidak dapat diuangkan kembali atau refund. Tiket, kata Asiantoro, dipesankan oleh dinas untuk Ratna Sarumpaet.

Baca:
Sponsori Ratna Sarumpaet ke Cile, Dinas Pariwisata DKI Diperiksa

Setelah dihitung-hitung, Asiantoro mengungkap besar uang DKI yang harus dikembalikan Ratna Sarumpaet, “Hanya sekitar Rp 10 jutaan lah.”

Karena uang sponsor yang dicairkan atas memo dari Gubernur Anies Baswedan tersebut, pejabat dinas telah ikut dimintai keterangannya oleh kepolisian. “Saya diperiksa selama kurang lebih 21 jam,” kata Asiantoro.

NADA ZEITALINI | ZW

Berita terkait

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

17 jam lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

21 jam lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

21 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

2 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

2 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

2 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

2 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya