Penyelam Butuh Crane untuk Angkat Puing Besar Lion Air JT 610

Jumat, 2 November 2018 03:32 WIB

Menteri Perhubungan Budi Karya (tengah) memberi penjelasan tentang Black Box Lion Air JT 610 di Posko Terpadu JICT II Tanjung Priok, Jakarta, Kamis, 1 November 2018. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Muhammad Syaugi mengatakan tim pencari telah menerapkan strategi baru pasca ditemukannya kotak hitam atau black Box Lion Air JT 610. Syaugi mengatakan tim pencari mengganti kapal menjadi yang dilengkapi dengan empat jangkar 'mooring anchor' agar kapal ajeg berhenti tanpa bergerak terkena arus laut.

Baca: BPPT Menduga Lion Air JT 610 Hancur Berkeping-keping

"Setelah kapal berhenti, kami turunkan ROV (Remotely Operated Vehicle) ke dasar laut untuk melihat. Ternyata memang di situ cukup banyak serpihan-serpihan dan ada beberapa korban yang kami lihat," kata Syaugi di posko evakuasi Lion Air JT 610, Tanjung Priok, Jakarta, Kamis 1 November 2018.

Syaugi mengatakan serpihan beserta korban Lion Air JT 610 yang diketahui melalui kamera ROV memiliki sebaran yang cukup luas. Untuk temuan serpihan pesawat, kata dia, ROV menemukan dua roda landing gear pesawat dan pinggiran badan yang cukup besar.

Para penyelam, kata Syaugi, sudah mengangkat sebagian serpihan beserta korban ke permukaan. Ia menuturkan tim tidak bisa mengangkat semua serpihan badan pesawat ke permukaan. "Mengangkat juga tidak cukup dengan penyelam saja, memerlukan alat semacam crane untuk bisa mengangkat puing atau barang-barang tersebut," katanya.

Advertising
Advertising

Simak: KNKT: Black Box Lion Air JT 610 Terbelah Akibat Benturan Keras

Syaugi mengatakan tim gabungan akan selalu siap mengevakuasi dan mencari korban serta serpihan Lion Air JT 610. Hingga malam ini, kata dia, tim gabungan telah menyerahkan sebanyak 65 kantong berisi bagian tubuh kepada Rumah Sakit Bhayangkara R. Said Sukandto atau RS Polri Kramatjati untuk diidentifikasi.

Berita terkait

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

29 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

12 Maret 2024

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

Komisi Investigasi Kecelakaan Transportasi Selandia Baru (TAIC) akan menyita kotak hitam penerbangan LATAM Airlines Boeing 787.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

9 Maret 2024

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

KNKT menjelaskan kronologi pilot-kopilot Maskapai Batik Air tertidur saat terbangkan pesawat dari Kendari ke Jakarta. Ada 153 penumpang dalam pesawat.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

7 Maret 2024

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

Pesawat MH370 hilang dalam penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia ke Cina. Sepuluh tahun berlalu, jejaknya masih misterius.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

4 Maret 2024

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

5 Februari 2024

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

Pesawat Smart Air PK-SNJ mengalami kecelakaan di Bandara Aminggaru, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

22 Januari 2024

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

Enam warga Rusia yang naik pesawat carter dari Thailand, jatuh di Afghanistan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan Rusia Berisi 6 Penumpang Hilang di Afghanistan

21 Januari 2024

Pesawat Sewaan Rusia Berisi 6 Penumpang Hilang di Afghanistan

Sebuah pesawat sewaan teregistrasi Rusia dengan enam orang di dalamnya menghilang dari layar radar di Afghanistan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Korean Air dan Cathay Pacific Bertabrakan Sayap di Bandara Jepang

17 Januari 2024

Pesawat Korean Air dan Cathay Pacific Bertabrakan Sayap di Bandara Jepang

Pesawat Korean Air menabrak pesawat Cathay Pacific yang kosong saat sedang meluncur di bandara Jepang yang dilanda salju. Sayap pesawat Korean Air rusak.

Baca Selengkapnya

5 Serba-serbi Film Netflix Society of the Snow

16 Januari 2024

5 Serba-serbi Film Netflix Society of the Snow

Film Society of the Snow di Netflix mengangkat kisah nyata kecelakaan pesawat dan bertahan hidup sampai terpaksa menjadi kanibal

Baca Selengkapnya