Dua Orang Tewas, Kerugian Kebakaran Pasar Kambing Rp 8 Miliar

Senin, 12 Agustus 2019 07:46 WIB

Rumah yang terbakar pada Sabtu malam, 10 Agustus di Pasar Kambing jalan Sabeni, RT. 012/12, Kelurahan Kebun Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat. TEMPO/Muh Halwi

TEMPO.CO, Jakarta - Korban kebakaran Pasar Kambing, Tanah Abang, pada Sabtu malam, 10 Agustus 2019, mengklaim total kerugian hingga Rp 8 miliar. Kebakaran itu melalap daerah pertokoan di Jalan Sabeni, Tanah Abang, Jakarta Pusat

"Kerugian kurang lebih sekitar 8 miliar," ujar Nopendriadi, warga yang rumahnya ikut terbakar di Pasar Kambing, Minggu, 11 Agustus 2019.

Nopendriadi mengatakan ada sejumlah toko dan bangunan yang rusak akibat kebakaran menjelang Hari Idul Adha itu. Di antaranya ada toko kelapa, toko elektronik, dan toko emas. Selain itu, dua warung kelontong dan rumah miliknya yang lokasinya berderetan juga hangus.

Kerugian besar dialami Nur, seorang pemilik toko elektronik dan perabotan rumah tangga. Nur mengaku baru selesai belanja barang elektronik seharga 20 jutaan.

"Saya baru belanja dua hari lalu barang-barang elektronik sekitar 20 juta. Barang saya di bawah penuh di atas penuh sudah tidak bisa hitung, banyak barang elektronik. Selain itu barang perabotan aja ada kali 300 juta," ujarnya.

Advertising
Advertising

Ia menyebut beberapa barang perabotan rumah tangga seperti ember bisa diselamatkan, tapi itupun tidak ada yang tersisa karena diambil oleh warga yang membantu memadamkan kebakaran kemarin.

Kebakaran ini dipicu oleh meledaknya mesin parut kelapa yang sedang menyala. Akibat ledakan itu, api langsung menjalar besar hingga membakar bangunan di sekitarnya.

Kebakaran tersebut juga menewaskan dua karyawan toko kelapa yakni Dede Mansur (18) dan Akbar (17). Jenazah keduanya ditemukan di dalam kamar mandi.

"Mereka posisinya di dalam itu berlima, yang nambahin bensin namanya Yatma tapi dia langsung keluar, dua orang lagi nekat terobos api. Mereka selamat tapi kebakar," tutur Nur.

Kebakaran Pasar Kambing itu terjadi saat waktu azan Isya sekitar pukul 19.10 WIB. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 22.30 WIB setelah 27 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.

Berita terkait

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

3 jam lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

2 hari lalu

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

Seorang pria warga negara Indonesia (WNI) ditangkap polisi Daegu, Korea Selatan setelah menikam rekan senegaranya hingga tewas dan melarikan diri.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

5 hari lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

6 hari lalu

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

Seorang bayi yang diselamatkan dari rahim ibunya yang sekarat setelah serangan udara Israel di Gaza selatan, dilaporkan meninggal pada Kamis.

Baca Selengkapnya

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

11 hari lalu

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

Serangan brutal Israel pada Sabtu malam di Rafah menewaskan 18 orang, termasuk 14 anak-anak. Dokter berhasil menyelamatkan bayi dari jasad ibu hamil

Baca Selengkapnya

Dua Helikopter AL Jepang Bertabrakan, Satu Tewas dan 7 Lainnya Hilang

11 hari lalu

Dua Helikopter AL Jepang Bertabrakan, Satu Tewas dan 7 Lainnya Hilang

Satu orang tewas dan tujuh orang hilang setelah dua helikopter Angkatan Laut Jepang bertabrakan sebelum jatuh ke Samudera Pasifik

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

12 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Banjir di Dubai, Dipicu Curah Hujan Terderas di UEA dalam 75 Tahun Terakhir

15 hari lalu

Banjir di Dubai, Dipicu Curah Hujan Terderas di UEA dalam 75 Tahun Terakhir

Banjir besar di Dubai dipicu hujan terderas dalam 75 tahun terakhir di Uni Emirat Arab.

Baca Selengkapnya

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

15 hari lalu

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

Gedung lama bursa efek Denmark adalah gedung bersejarah, yang pucuk menaranya berbentuk empat ekor naga yang saling terjalin.

Baca Selengkapnya

PBB Khawatir Israel Bakal Bidik Fasilitas Nuklir Iran sebagai Serangan Balasan

16 hari lalu

PBB Khawatir Israel Bakal Bidik Fasilitas Nuklir Iran sebagai Serangan Balasan

Kepala pengawas nuklir PBB mengatakan pada Senin khawatir mengenai kemungkinan Israel menargetkan fasilitas nuklir Iran.

Baca Selengkapnya