Suporter Indonesia Disebut Cuma Siram Air, Ini kata Malaysia

Editor

Febriyan

Sabtu, 7 September 2019 10:11 WIB

Suasana ricuh suporter timnas Indonesia di sela laga laga grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Indonesia melawan Malaysia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 5 September 2019. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Syed Saddiq memprotes pernyataan Polda Metro Jaya ihwal kerusuhan suporter saat laga timnas Indonesia versus Malaysia pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis petang, 6 September 2019.

Dalam bentrokan itu, polisi tak menangkap satu pun oknum suporter karena menganggap kerusuhan hanya sebatas melempar air.

"Kalau hanya “lempar-lempar air”, kenapa terpaksa berhentikan perlawanan sampai situasi kembali tenang? Kenapa sampai perlu tembak “tear gas”?" cuit Syed melalui laman media sosial Twitternya, @SyedSaddiq pada Jumat malam, 6 September 2019.

Dalam cuitannya, Syed juga melampirkan laman pemberitaan soal pernyataan kepolisian itu.

Lebih lanjut, Syed juga mempertanyakan apa perlunya aparat mengarantina mereka selama lebih dua jam jika kerusuhan hanya berupa penyiraman air. Ia juga bersaksi melihat seorang suporter Malaysia terkena lemparan besi saat kerusuhan.

Advertising
Advertising

"Saya menuntut keadilan," kata Syed.

Sebelumnya, pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 itu sempat terhenti di babak kedua karena ricuh. Kericuhan terjadi setelah beberapa oknum suporter Indonesia di tribun selatan dan barat turun ke lintasan lari stadion.

Mereka juga melempari suporter Malaysia dengan botol minuman dan bom asap. Ketika pertandingan usai, suporter Malaysia yang keluar stadion terlebih dahulu juga diteriaki dan dilempari.

Tak hanya itu, ratusan suporter timnas Indonesia coba menggedor kaca pintu utama stadion. Sambil bernyanyi sebagian suporter mencoba masuk ke lokasi tempat ruang ganti pemain.

Menanggapi kerusuhan itu, Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono mengatakan pihaknya tak mengamankan satupun oknum suporter. Sebab, menurut dia tak ada yang berbuat rusuh.

"Enggak ada kok, karena cuma lempar-lempar air saja," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono, di Polda Metro Jaya, Sabtu, 7 September 2019.

Adapun hasil dari pertandingan itu, Timnas Indonesia takluk dengan skor 2-3. Dua gol Indonesia dicetak Alberto 'Beto' Goncalves pada menit 12 dan 38. Sedangkan gol Malaysia dicetak Mohamadou Sumareh menit 36 dan 96 serta Syafiq Ahmad pada menit ke-66. Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Thailand pada 10 September mendatang di SUGBK.

Berita terkait

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

1 jam lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

3 jam lalu

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

Sejumlah perusahaan dan lembaga penelitian di Belanda, telah memberikan dukungan kepada Indonesia, termasuk terkait IKN

Baca Selengkapnya

Ada Harimau Sumetera hingga Komodo, Inilah 5 Hewan Endemik Asal Indonesia

20 jam lalu

Ada Harimau Sumetera hingga Komodo, Inilah 5 Hewan Endemik Asal Indonesia

Setidaknya ada 612 hewan endemik asal Indonesia dari berbagai jenis, seperti mamalia, burung, reptil, hingga amfibi. Berikut lima di antaranya.

Baca Selengkapnya

Media Asing Soroti Tawaran Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora dari Luhut

1 hari lalu

Media Asing Soroti Tawaran Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora dari Luhut

Media asing menyoroti pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Pandjaitan soal tawaran kewarganegaraan ganda

Baca Selengkapnya

Perayaan 75 Tahun Hubungan Diplomatik, Amerika dan Indonesia Bikin Acara Diplomats Go to Campus

1 hari lalu

Perayaan 75 Tahun Hubungan Diplomatik, Amerika dan Indonesia Bikin Acara Diplomats Go to Campus

Dalam rangka perayaan 75 tahun hubungan diplomatik AS-Indonesia diselenggarakan acara perdana "Diplomats Go to Campus" di Surabaya dan Malang

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

1 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

1 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

2 hari lalu

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

Menjelang transisi politik kepemimpinan nasional, MPR RI akan melakukan Silaturahmi Kebangsaan ke berbagai tokoh bangsa.

Baca Selengkapnya

Indonesia Dorong Penetapan Hari Danau Sedunia di World Water Forum Ke-10 Bali

2 hari lalu

Indonesia Dorong Penetapan Hari Danau Sedunia di World Water Forum Ke-10 Bali

Penetapan Hari Danau Sedunia menjadi satu dari empat poin usulan yang dibawa Indonesia untuk diangkat menjadi resolusi PBB.

Baca Selengkapnya

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

2 hari lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya