Resmikan Stasiun Pegangsaan Dua, LRT Targetkan Penumpang Naik

Editor

Febriyan

Kamis, 26 September 2019 15:39 WIB

Stasiun LRT Pegangsaan Dua yang menjadi stasiun terbesar dengan luas lahan 12 hektare di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Sumber Humas LRT

TEMPO.CO, Jakarta - PT Light Rail Transit (LRT) Jakarta meresmikan Stasiun Pegangsaan Dua di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada hari ini, Kamis 26 September 2019. Stasiun LRT yang sekaligus menjadi Depo itu diharapkan dapat menaikan jumlah penumpang kereta ringan tersebut.

"Saat ini rata-rata penumpang 6.500 orang per hari dan saat weekend lebih 8.000 - 9.000. Harapannya dengan Depo ini dibuka bisa mencapai 10 ribu penumpang," ujar Deputi Projek Director PT Jakarta Propertindo Wilman Sidjabat saat ditemui di Stasiun Pegangsaan Dua, Jakarta Utara, Kamis, 26 September 2019.

Sebagai strategi mencapai jumlah penumpang tersebut, Wilman mengatakan pihaknya telah bekerja sama dengan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta). Perusahaan itu nantinya akan menyediakan bus feeder yang mengangkut penumpang dari Mall Artha Gading, Mall of Indonesia, Kelapa Gading Square, Halte Transjakarta Sunter, dan Halte Kelapa Hibrida.

"Headway bus akan ada tiap 10 menit sekali," kata Wilman.

Saat ini, Stasiun Pegangsaan Dua menjadi stasiun LRT terbesar karena tergabung dengan Depo LRT. Luas total stasiun ini adalah 12 hektar dan dapat menampung 96 train set atau 192 kereta.

Advertising
Advertising

Kawasan di sekitar stasiun pun rencananya akan dibuat sebagai kawasan Transit Oriented Development (TOD). Ke depannya di sekitar Stasiun Pegangsaan Dua akan dibangun apartemen dan parkir kendaraan.

Dengan adanya Stasiun Pegangsaan Dua, Wilman berharap kereta LRT tak lagi digunakan sebagai wisata. Akan tetapi menjadi transportasi andalan untuk masyarakat beraktivitas sehari-hari.

Adapun panjang jalur kereta LRT saat ini adalah 5,8 kilometer dan memiliki enam stasiun, yakni Depo sekaligus Stasiun Pegangsaan Dua, Stasiun Mal Kelapa Gading, Stasiun Boulevard, Stasiun Pulomas, Stasiun Equestrain, dan Stasiun Velodrome.

Berita terkait

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

20 menit lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

3 hari lalu

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Baca Selengkapnya

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

4 hari lalu

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 1B sebagai salah satu solusi untuk mengatasi masalah transportasi yang kronis di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

18 hari lalu

Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama libur panjang Lebaran periode 6 hingga 12 April 2024 mencapai 151.871 orang.

Baca Selengkapnya

Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

21 hari lalu

Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

LRT Jabodebek mengalami penyesuaian jadwal khusus untuk libur lebaran, sedangkan LRT Jakarta tetap beroperasi seperti biasa.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Operasikan 260 Perjalanan per Hari saat Libur Lebaran, Tarif Promo Maksimal Rp 10 Ribu

27 hari lalu

LRT Jabodebek Operasikan 260 Perjalanan per Hari saat Libur Lebaran, Tarif Promo Maksimal Rp 10 Ribu

Keberangkatan pertama LRT Jabodebek akan dimulai dari Stasiun LRT Jatimulya menuju Stasiun LRT Dukuh Atas.

Baca Selengkapnya

1,3 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek selama Maret 2024

32 hari lalu

1,3 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek selama Maret 2024

PT KAI mencatat ada sebanyak 1.339.810 pengguna Light Rail Transit atau LRT Jabodebek selama Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Sri Mulyani Sebut THR dan Gaji ke-13 ASN 2024 Dibayarkan 100 Persen, Gibran Buka Rumah Dinas Wali Kota Solo untuk Warga Akses Internet Gratis

47 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Sebut THR dan Gaji ke-13 ASN 2024 Dibayarkan 100 Persen, Gibran Buka Rumah Dinas Wali Kota Solo untuk Warga Akses Internet Gratis

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan THR dan gaji ke-13 untuk ASN akan dibayarkan 100 persen tahun ini.

Baca Selengkapnya

Selama Ramadan, Penumpang LRT Boleh Makan dan Minum untuk Buka Puasa di Dalam Kereta

51 hari lalu

Selama Ramadan, Penumpang LRT Boleh Makan dan Minum untuk Buka Puasa di Dalam Kereta

Penumpang LRT selama puasa Ramadan diperbolehkan buka puasa di dalam kereta hingga 1 jam setelahnya.

Baca Selengkapnya

6 Bulan Beroperasi, LRT Jabodebek Sudah Layani 7 Juta Penumpang

53 hari lalu

6 Bulan Beroperasi, LRT Jabodebek Sudah Layani 7 Juta Penumpang

LRT Jabodebek telah beroperasi lebih dari 6 bulan dan melayani 7.253.325 penumpang.

Baca Selengkapnya