21 Mobil Diderek saat Operasi Cabut Pentil di Jakarta Selatan

Reporter

Antara

Selasa, 5 November 2019 21:30 WIB

Sejumlah Personel Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Pusat melakukan Operasi Lintas Jaya di Cikini, Jakarta, 25 Oktober 2017. Sejumlah mobil pribadi yang parkir sembarangan di pinggir jalan diderek petugas. Tempo/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Suku Dinas Perhubungan atau Sudinhub Jakarta Selatan melakukan Operasi Cabut Pentil untuk menertibkan parkir liar kendaraan di trotoar Jalan Panglima Polim Raya, Selasa, 5 November 2019.

Kepala Sudinhub Jakarta Selatan, Christianto mengatakan, Jalan Panglima Polim Raya merupakan salah satu kawasan yang menjadi perhatian dalam pengawasan parkir liar.
"Kami gencar untuk lakukan razia di kawasan itu untuk menindak para pelanggaran parkir," kata Chris.

Operasi Cabut Pentil ini melibatkan petugas gabungan dari Sudinhub, Satpol PP, Kepolisian dan juga anggota TNI di wilayah Jakarta Selatan. Petugas melakukan penertiban dengan cara mencabut pentil kendaraan yang melanggar aturan dan memarkir kendaraan di atas trotoar di Jalan Panglima Polim Raya.

Chris mengatakan pelanggaran dilakukan tidak hanya parkir di atas trotoar tapi juga kendaraan roda dua maupun roda empat yang parkir di jalur sepeda. "Sesuai dengan Perda Nomor 5 Tahun 2014 tentang Transportasi, kendaraan pelanggar aturan parkir di atas trotoar dan jalur sepeda dikenai sanksi," katanya.

Dalam operasi tersebut selain mencabut pentil, petugas juga melakukan penderekan kepada kendaraan roda empat yang kedapatan parkir tidak pada tempatnya. Chris mengatakan kerap menerima pengaduan dari masyarakat terkait parkir liar di atas trotoar sehingga penegakan aturan diintensifkan.

"Razia dilakukan juga karena pengaduan masyarakat direspon cepat dengan melakukan penertiban parkir liar dan pelanggaran lalu lintas," kata Christianto.

Adapun jumlah kendaraan yang terjaring Operasi Cabut Pentil terdiri atas tujuh unit kendaraan roda empat dan tujuh unit kendaraan roda dua. "Selain cabut pentil, anggota juga menderek 21 unit kendaraan yang melanggar parkir di sejumlah titik di wilayah Jakarta Selatan," kata Kepala Seksi Pengendalian Operasional Edi Sufa'at.

Edi menambahkan, operasi penertiban ini dalam rangka meminimalkan parkir liar dan memberikan efek jera bagi masyarakat.

Berita terkait

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

22 jam lalu

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

Perum Bulog menyalurkan Bantuan Pangan Tahap II berupa beras kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

2 hari lalu

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

Bagi Anda yang ingin healing atau sekadar duduk menikmati ruang terbuka di area Jakarta bisa datang ke Urban Forest Cipete. Ini rute dan jam bukanya.

Baca Selengkapnya

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

15 hari lalu

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

Wakil Wali Kota Tangsel dan sejumlah pejabat mendatangi Pamulang Square untuk mengusut pungli parkir liar, tapi tak mampu menemui petugas sekuriti

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

21 hari lalu

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

Taman Margasatwa Ragunan yang dipadati pengunjung pada libur Lebaran 2024 punya beberapa fakta menarik.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Tumplek Bleg di Yogyakarta H+2 Lebaran, Arus Lalin Tugu Hingga Malioboro Padat Merayap

21 hari lalu

Wisatawan Tumplek Bleg di Yogyakarta H+2 Lebaran, Arus Lalin Tugu Hingga Malioboro Padat Merayap

Wisatawan dari berbagai daerah tampak mulai menjejali kawasan pusat Kota Yogyakarta pada H+2 Lebaran atau Jumat 12 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

23 hari lalu

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

Open house yang diadakan oleh JK dihadiri oleh Anies Baswedan, Hamdan Zoelva, hingga Tom Lembong selaku perwakilan koalisi perubahan.

Baca Selengkapnya

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

30 hari lalu

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

Apartemen yang akan dilelang Kejagung yakni 2 unit Apartemen Raffles dan dua unit Apartemen District 8 Tower Infinity.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Car Free Night Malioboro Ditiadakan H-5 hingga H+5

32 hari lalu

Libur Lebaran, Car Free Night Malioboro Ditiadakan H-5 hingga H+5

Car free night yang biasanya dilakukan setiap hardi kawasan Malioboro akan ditiadakan sementara menyambut libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tempat Bukber di Jaksel yang Enak dan Nyaman

34 hari lalu

10 Rekomendasi Tempat Bukber di Jaksel yang Enak dan Nyaman

Khusus anak Jaksel, berikut ini rekomendasi tempat bukber di Jaksel yang enak dan nyaman. Bisa ajak keluarga dan teman.

Baca Selengkapnya

Kementan Pastikan Stok Telur dan Daging Ayam Aman di Pasar Jakarta Selatan

47 hari lalu

Kementan Pastikan Stok Telur dan Daging Ayam Aman di Pasar Jakarta Selatan

Kementerian Pertanian terus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak melakukan pemantauan ketersediaan pangan termasuk daging dan telur.

Baca Selengkapnya