Anies Baswedan Datang, Korban Banjir di Rusun Rawa Buaya Senang

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Febriyan

Jumat, 3 Januari 2020 13:23 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau lokasi banjir di Kampung Pulo, Jakarta Timur, 2 Januari 2020. Tempo/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi lokasi pengungsian korban banjir di Rumah Susun Rawa Buaya, Jakarta Barat, Jumat, 3 Januari 2019. Dalam kunjungan itu Anies membagikan tas kepada para anak dan makanan untuk seluruh pengungsi.

Kedatangan Anies disambut nyanyian dari anak-anak yang sedang dihibur petugas kesehatan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat di lantai dasar Rusun Rawa Buaya.

"Selamat datang bapak, selamat datang bapak. Selamat datang Bapak Anies," ucap puluhan anak sambil bernyanyi.

Usai menyapa anak yang menjadi korban pengungsi, Anies juga menemui ibu hamil dan memberikan makanan tambahan kepada mereka.

"Semoga nanti lahirnya lancar ya Bu," kata Anies saat memberikan makanan tambahan kepada ibu hamil.

Advertising
Advertising

Setelah itu, Anies naik ke lantai dua Rusun Rawa Buaya, untuk melihat tempat penampungan mereka. Di sana Anies melihat para korban banjir hanya tidur beralas tikar di lorong yang biasanya dimanfaatkan untuk berjualan warga.

"Ini yang ditunggu Pak Gubernur, akhirnya datang juga," kata salah seorang pengungsi. Melihat orang nomor satu di DKI, mendatangi mereka, pengungsi langsung menghampiri Anies dan meminta berfoto bersama.

Seorang penghuni Rusun Rawa Buaya, Herawati, 38 tahun, mengatakan terdapat 1.750 warga korban banjir di sekitar kawasan Rusun Rawa Buaya mengungsi di rusun ini. Mereka berasal dari 750 kepala keluarga.

"Mereka mengungsi di lantai satu sampai empat Rusun Rawa Buaya. Alhamdulillah untuk makan dan minuman untuk pengungsi tercukupi," ujarnya.

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

9 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

14 jam lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

1 hari lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

1 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

1 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

2 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

2 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

3 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

3 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya