Biro Hukum DKI Belum Terima Berkas Gugatan Class Action Banjir

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Febriyan

Jumat, 17 Januari 2020 17:45 WIB

Warga menaiki mobil truk saat banjir di kawasan Kelapa Gading, Jakarta, 15 Februari 2018. Sejumlah daerah langganan banjir di Jakarta kembali terendam. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyatakan belum menerima berkas gugatan class action terkait banjir di awal tahun ini. Kepala Biro Hukum Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi DKI, Yayan Yuhanah, menyatakan bahwa Pengadilan Negeri Jakarta Pusat mungkin masih memproses gugatan yang dilakukan Tim Advokasi Korban Banjir DKI Jakarta tersebut.

"Belum. Minggu depan kayaknya kami terima gugatannya," kata Yayan saat ditemui di Balai Kota DKI, Jumat, 17 Januari 2020.

Yayan mengatakan gugatan yang masuk di pengadilan memang tidak langsung diserahkan ke pihak tergugat. Sebab, di pengadilan ada mekanisme masuknya gugatan.

"Nanti ada rapat dulu. Dia (pengadilan nunjuk majelis, panitera. Baru dia (gugatan) diproses," ujarnya. "Baru dikirim (ke tergugat)."

Pemerintah Provinsi DKI, menurut Yayan, siap menghadapi gugatan class action yang dilayangkan warga. Yayan mengatakan mempunyai 12 tim hukum untuk menghadapi setiap gugatan yang masuk ke Pemprov DKI.

Advertising
Advertising

Seluruh anggota tim hukum pemerintah itu, nantinya bakal disebar untuk menghadapi gugatan di lima pengadilan negeri dan satu pengadilan tata usaha negara. "Mana yang paling urgen saja. Dibagi-bagi."

Perwakilan Tim Advokasi korban banjir DKI Jakarta, Diarson Lubis telah mendaftarkan perkara gugatan class action terkait dengan banjir di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin, 13 Januari 2020. Tim advokasi tersebut mewakili 243 warga Jakarta yang menjadi korban banjir pada awal Januari 2020.

Berita terkait

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

12 jam lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

22 jam lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

1 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

3 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

6 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

7 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

7 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

7 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

8 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

8 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya