Ibu Kota Pindah, Dewan Riset Ingin Jakarta Jadi Kota Bisnis

Senin, 24 Februari 2020 15:03 WIB

Komisi B Bidang Perekonomian DPRD DKI Jakarta saat rapat dengan Dewan Riset Daerah (DRD) DKI membahas usulan pemindahan ibu kota. Rapat berlangsung di ruang rapat Komisi B DPRD DKI, Jakarta Pusat, Senin, 24 Februari 2020. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Riset Daerah (DRD) DKI Jakarta mengusulkan Jakarta tetap berstatus hukum sebagai daerah khusus setelah ibu kota Indonesia pindah ke Kalimantan. Sekretaris Komisi I Bidang Pemerintahan DRD DKI, Eman Sulaeman, mengatakan Jakarta bisa menjadi Daerah Khusus Bisnis dan Riset Internasional.

Menurut Eman, Jakarta sudah siap melepas status ibu kota negara karena infrastruktur yang memadai dan anggaran tinggi. "Oleh karenanya kami mengusulkan Jakarta ketika sudah tidak berstatus ibu kota, statusnya menjadi Daerah Khusus Bisnis dan Riset Internasional," kata Eman saat rapat di Komisi B Bidang Perekonomian DPRD DKI, Jakarta Pusat, Senin, 24 Februari 2020.

Eman menjabarkan, konteks bisnis itu mencakup finansial, ekonomi, dan perbankan. Sementara aspek riset membidangi teknologi informasi dan ilmu dasar bagi industri pengolahan. Dengan status sebagai Daerah Khusus Bisnis dan Riset Internasional, pemerintahan tetap dipegang oleh seorang Gubernur.

Dia memaparkan, kemungkinan besar pemerintah pusat tetap menempatkan kantor Bank Indonesia (BI), Bursa Efek Indonesia (BEI), dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Jakarta. Tujuannya agar pusat keuangan ada di Jakarta. Pembagian ini seperti yang terjadi di Amerika, yaitu New York sebagai ibu kota pusat bisnis dan bidang lainnya di Washington.

Ketua Badan Pekerja DRD DKI, Emir Riza, menyebut 70 persen permodalan berputar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Perdagangan saham pun bisa dilakukan di mana saja asalkan ada internet.

Menurut dia, infrastruktur internet di Jakarta saat ini memadai untuk dilakukan perdagangan keuangan. "Perdagangan saham jadi luar biasa di Jakarta, maka pasar modal semuanya akan balik lagi di Jakarta," ucap Emir.

Sebelumnya, pemerintah telah memutuskan ibu kota pindah ke Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara di Kalimantan Timur. Peletakan batu pertama ditargetkan tahun ini. Sementara tahun 2024, pemindahan fasilitas dan pegawai negeri bakal dimulai.

LANI DIANA

Berita terkait

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

2 hari lalu

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

Puluhan sekolah di wilayah ibu kota negara India dievakuasi pada Rabu 1 Mei 2024 setelah menerima ancaman bom melalui email

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

8 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Ibu Kota Haiti Diserang Geng Bersenjata Jelang Transisi Pemerintahan

11 hari lalu

Ibu Kota Haiti Diserang Geng Bersenjata Jelang Transisi Pemerintahan

Geng-geng bersenjata melancarkan serangan baru di beberapa bagian ibu kota Haiti, Port-au-Prince, menjelang pelantikan pemerintahan baru

Baca Selengkapnya

Jakarta Bukan Ibu Kota, Jokowi Siap Pimpin Upacara Kemerdekaan di IKN

31 hari lalu

Jakarta Bukan Ibu Kota, Jokowi Siap Pimpin Upacara Kemerdekaan di IKN

Jakarta bukan lagi ibu kota. Presiden Jokowi siap memimpin upacara kemerdekaan di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Agustus nanti.

Baca Selengkapnya

Nasib Jakarta setelah Bukan Ibu Kota

31 hari lalu

Nasib Jakarta setelah Bukan Ibu Kota

Begini nasib Jakarta setelah bukan lagi menjadi ibu kota.

Baca Selengkapnya

PNS Segera Dikirim ke IKN Mulai Juni, Begini Tempat Tinggalnya

37 hari lalu

PNS Segera Dikirim ke IKN Mulai Juni, Begini Tempat Tinggalnya

Tempat tinggal ASN dan PNS di IKN berupa apartemen dengan tiga kamar. Ada 12 tower yang selesai pada Juli nanti.

Baca Selengkapnya

Otorita Klaim Pemindahan Ibu Kota ke IKN Terjauh di Dunia

43 hari lalu

Otorita Klaim Pemindahan Ibu Kota ke IKN Terjauh di Dunia

Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) mengklaim pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke IKN di Kalimantan Timur, pemindahan ibu kota terjauh di dunia.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Kurator IKN Berikan Contoh Negara yang Gagal Memindahkan Ibu Kota

47 hari lalu

Ridwan Kamil Kurator IKN Berikan Contoh Negara yang Gagal Memindahkan Ibu Kota

Ridwan Kamil pernah ingatkan Jokowi, IKN harus layak huni dan manusiawi jangan sampai gagal seperti pemindahan ibu kota baru di beberapa negara.

Baca Selengkapnya

Saat Ibu Kota Pindah ke IKN Muncul Jabodetabekjur, Apa Hubungannya dengan RUU DKJ dan Dewan Aglomerasi?

48 hari lalu

Saat Ibu Kota Pindah ke IKN Muncul Jabodetabekjur, Apa Hubungannya dengan RUU DKJ dan Dewan Aglomerasi?

Perpindahan ibu kota ke IKN melahirkan istilah baru untuk Jakarta yang berkaitan dengan daerah aglomerasi yaitu Jabodetabekjur. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

DPRD DKI Usul Pembentukan DPRD Tingkat II dalam RUU DKJ

48 hari lalu

DPRD DKI Usul Pembentukan DPRD Tingkat II dalam RUU DKJ

DPRD DKI Jakarta mengusulkan kebutuhan pembentukan DPRD tingkat II dalam RUU DKJ setelah Jakarta tak lagi Ibu Kota.

Baca Selengkapnya