Atasi Banjir Jakarta, Ketua DPRD DKI: Jangan Ada yang Egois

Rabu, 4 Maret 2020 06:00 WIB

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi menghadiri peluncuran buku Basuki Tjahaja Purnama dalam acara ngobrol@Tempo di kantor redaksi Tempo, Palmerah, Jakarta, 17 Februari 2020.TEMPO/Gunawan Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, menyebut banjir yang melanda sejumlah provinsi harus ditangani secara bersama-sama antarlintas pemerintah daerah. Sebab, kata dia, banjir tak hanya menerjang Jakarta, tapi juga daerah penyangga seperti Bekasi, Tangerang, dan Depok.

"Kita tidak boleh ego-egoan sendiri bahwa saya tidak ini, tidak bisa. Duduk bareng supaya penanggulangan bencana banjir ini tidak meluas ke mana-mana," kata Prasetio di lantai 10 Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Selasa, 3 Maret 2020.

Karena itulah, Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) mengundang kepala daerah di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi untuk mendiskusikan solusi atas banjir yang melanda sejak awal tahun ini. Rapat penanganan banjir di kantor BNPB, Jakarta Timur itu berlangsung pada Senin, 2 Maret 2020. Gubernur DKI Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut menghadiri rapat.

Prasetio menilai seluruh kepala daerah terkait harus bersinergi mencari solusi banjir. Politikus PDIP ini tak ingin banjir kembali datang ke Ibu Kota dan menyusahkan masyarakat.

Selagi koordinasi Pemprov DKI dengan pemerintah daerah lain dan BNPB berjalan, menurut dia, dewan di Kebon Sirih juga menjalankan fungsi pengawasan lewat panitia khusus alias Pansus banjir Jakarta. Dia mengatakan koordinasi dan pansus merupakan dua urusan yang berbeda.

Advertising
Advertising

"Kalau masalah banjir, Jakarta pasti tidak mungkin tidak banjir. Pasti ada banjir, tapi kan bisa diminimalisasi," ujar dia.

Banjir beberapa kali menerjang Jakarta sejak 1 Januari 2020 hingga Februari. Banjir muncul setelah hujan deras mengguyur lima kota Jakarta. Akibatnya, sejumlah orang meninggal dan ribuan orang mengungsi. Lalu lintas dan pelayanan transportasi publik pun lumpuh.

DPRD DKI kemudian mewacanakan membentuk pansus banjir pada Januari 2020. Tujuannya guna mencari tahu penyebab banjir dan mengevaluasi kinerja satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait.

LANI DIANA

Berita terkait

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

19 jam lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

1 hari lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

1 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

4 hari lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

6 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

7 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

7 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

8 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

8 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

9 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya