Manajemen Bantah Kabar Hotel Mulia Dijual Rp 7 Triliun

Rabu, 22 April 2020 10:14 WIB

Kamar nyaman dan mewah untuk menikmati kebersamaan bersama anak-anak ataupun keluarga lainnya. Dok. Hotel Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Manajemen Hotel Mulia membantah kabar yang mengatakan pihaknya menjual seluruh aset hotel tersebut seharga Rp 7 triliun. Menurut mereka, hotel yang berada di kawasan elit Senayan itu tak pernah diiklankan untuk dijual.

"Hingga saat ini Hotel Mulia Senayan, Jakarta tidak dijual baik secara langsung maupun melalui perantara," ujar Communications Manajer Hotel Mulia Jesica Tifany saat dihubungi Tempo, Rabu, 22 April 2020.

Jesica mengatakan, manajemen sudah melayangkan teguran kepada pihak yang memasang iklan penjualan Hotel Mulia di internet. Pihaknya meminta agar iklan tersebut segera dicabut.

"Kami sudah menghubungi pihak yang tidak bertanggungjawab dalam menyebarkan berita tersebut agar dapat menurunkan berita tidak betul dan meresahkan masyarakat," kata dia.

Kabar mengenai Hotel Mulia dijual dari iklan di situs jual properti rumahdijual.com. Dalam iklan tersebut, hotel yang berada di Jalan Asia Afrika Nomor 40, Senayan, Jakarta Pusat itu dijual seharga Rp 7 triliun.

Advertising
Advertising

Dalam unggahannya, pembuat iklan mengatakan Hotel Mulia memiliki luas tanah 2.500 meter persegi, memiliki 40 lantai, dan bangunan serta tanah berstatus HGB di atas sertifikat hak milik (SHM).

Saat Tempo mencari iklan Hotel Mulia dijual lewan laman Google pada Rabu pagi di laman rumahdijual.com, iklan telah hilang. Namun di OLX.Co.id, iklan masih terpasang.

Berita terkait

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

1 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

1 hari lalu

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

Airbnb mengumumkan 11 ikon yang dibuat ulang dari beberapa adegan paling populer dalam budaya pop.

Baca Selengkapnya

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

3 hari lalu

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

Michelin Key fokus pada penghargaan hotel, berbeda dengan Michelin Star yang fokus pada kuliner.

Baca Selengkapnya

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

3 hari lalu

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

Setiap hotel yang masuk dalam daftar Michelin Key telah dinilai berdasarkan lima kriteria oleh tim seleksi

Baca Selengkapnya

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

7 hari lalu

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?

Baca Selengkapnya

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

8 hari lalu

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

11 hari lalu

10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

Berikut ini deretan hotel terbesar di dunia, didominasi oleh kompleks mewah di Las Vegas, Amerika Serikat. Kamarnya capai lebih dari 7.000.

Baca Selengkapnya

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

13 hari lalu

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.

Baca Selengkapnya

Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

16 hari lalu

Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

Okupansi rata-rata hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini meleset dari target 90 persen, hanya berkisar 80-an persen.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

17 hari lalu

Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

Paket syawalan usai libur Lebaran ini diharapkan menjadi satu pengobat melesetnya target okupansi hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini.

Baca Selengkapnya