Viral Mudik Sehat Blue Bird, Polisi: Informasi Itu Tidak Benar

Selasa, 19 Mei 2020 20:04 WIB

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Selasa, 3 Desember 2019. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Daerah Metro Jaya menanggapi kabar yang mengatakan perusahaan transportasi Blue Bird membuka jasa bus mudik untuk masyarakat di tengah penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB. Dalam poster yang tersebar, Blue Bird menawarkan mudik berkonsep sehat, yakni dengan menggunakan bus 54 seat dan jumlah maksimal penumpang 27 orang saja.

Dari hasil audiensi dengan perusahaan tersebut, Polisi mengatakan, pihak Blue Bird menyangkal mengadakan paket mudik sehat tersebut.

"Pihak Blue Bird atau Big Bird menyatakan penyebaran informasi program Mudik Sehat PSBB 2020 itu tanpa sepengetahuan direksi dan pimpinan Blue Bird atau Big Bird," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus di kantornya, Jakarta Selatan, Selasa, 19 Mei 2020.

Yusri mengatakan pihak Blue Bird menyatakan akan mematuhi aturan PSBB seperti tidak mengangkut penumpang yang akan mudik. Oleh sebab itu, pihaknya menyatakan informasi yang tersebar itu tidak benar dan Blue Bird tidak berencana menggelar program tersebut.

Yusri mengatakan pihak Blue Bird menduga ada karyawannya yang sengaja menyebarkan informasi itu dengan memasangnya di akun WhatsApp. Namun, sampai sekarang pihak Blue Bird belum mengetahui identitas penyebar itu.

Advertising
Advertising

"Penyebaran informasi itu diduga berasal dari karyawan yang memposting design flyer Mudik Sehat PSBB 2020 pada profile picture WhatsAppnya dan akhirnya menyebar," kata Yusri.

Kepada polisi, Blue Bird menyatakan akan melakukan audit internal dan mencari karyawan yang pertama kali mengunggah gambar itu. Pihak Blue Bird juga berjanji akan mengabarkan informasi perkembangan kasus itu ke Polda Metro Jaya.

Dalam poster yang tersebar, pihak Blue Bird membanderol mudik sehat itu seharga Rp 650 ribu untuk rute Tangerang - Jakarta - Semarang - Yogyakarta. Lalu ada paket Rp 850 ribu untuk rute Tangerang - Jakarta - Surabaya. Periode mudik itu dibuka mulai tanggal 19 sampai 23 Mei 2020 dan arus balik 26 Mei sampai 2 Juni 2020.

Kepada Tempo, Direktur Utama Blue Bird Andre Djokosoetono, mengatakan pihaknya berkomitmen mendukung kebijakan pemerintah melarang mudik guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Komunikasi di luar hal tersebut bukan merupakan komunikasi resmi dari perusahaan," kata dia saat dihubungi lewat pesan pendek, Selasa, 19 Mei 2020.

Berita terkait

Jangan Lupakan Masa Pandemi Covid-19: Protokol Kesehatan, Jaga Jarak, Pakai Masker hingga Rapid Test

58 hari lalu

Jangan Lupakan Masa Pandemi Covid-19: Protokol Kesehatan, Jaga Jarak, Pakai Masker hingga Rapid Test

Saat Pandemi Covid-19 berbagai kehidupan 'normal' berubah drastis. Saat itu yang kerap terdengar seperti protokol kesehatan, jaga jarak, rapid test.

Baca Selengkapnya

Blue Bird Investasi Rp 250 Miliar di IKN, Jokowi: Ada Taksi Listrik, Mobil Rental Listrik..

21 Desember 2023

Blue Bird Investasi Rp 250 Miliar di IKN, Jokowi: Ada Taksi Listrik, Mobil Rental Listrik..

Presiden Jokowi hari ini meluncurkan transportasi publik ramah lingkungan di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Taksi Bluebird Ganti Transmover Avanza Baru, Tarif Bakal Naik

12 Desember 2023

Taksi Bluebird Ganti Transmover Avanza Baru, Tarif Bakal Naik

Bluebird di tahun ini menambah sekaligus melakukan peremajaan dengan total 750 unit Transmover terbaru.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Ketua KPK Tersangka Pengamat Sebut Bisa Bikin Investor Asing Ragu, Guru Besar UI Bicara Standar Desain LRT Jabodebek

24 November 2023

Terpopuler: Ketua KPK Tersangka Pengamat Sebut Bisa Bikin Investor Asing Ragu, Guru Besar UI Bicara Standar Desain LRT Jabodebek

Kasus hukum yang menjerat Ketua KPK Firli Bahuri dinilai bisa menggerus kepercayaan investor asing terhadap Indonesia.

Baca Selengkapnya

PLN Gandeng Blue Bird Siapkan Kendaraan Dinas Ramah Lingkungan

22 November 2023

PLN Gandeng Blue Bird Siapkan Kendaraan Dinas Ramah Lingkungan

Dalam jangka pendek, kerja sama antara PLN dan Blue bird ditujukan untuk meningkatkan efisiensi dalam penggunaan kendaraan dinas.

Baca Selengkapnya

Blue Bird Siap Pakai Toyota Avanza Terbaru Sebagai Armadanya

14 November 2023

Blue Bird Siap Pakai Toyota Avanza Terbaru Sebagai Armadanya

Blue Bird telah menggunakan Toyota Avanza Transmover sebagai armada taksi sejak 2017.

Baca Selengkapnya

Angkutan Antarmoda Bandara Kertajati Diskon 20 Persen hingga Akhir Tahun

16 September 2023

Angkutan Antarmoda Bandara Kertajati Diskon 20 Persen hingga Akhir Tahun

Kementerian Perhubungan menjelaskan pihaknya telah memberikan tarif promo angkutan antarmoda dari dan ke Bandara Kertajati.

Baca Selengkapnya

Disomasi Orang Tua Korban, Bluebird Serahkan Investigasi Kecelakaan di Cawang ke Polisi

6 Agustus 2023

Disomasi Orang Tua Korban, Bluebird Serahkan Investigasi Kecelakaan di Cawang ke Polisi

Pihak Bluebird menjelaskan pada insiden itu, ada pengemudi motor dari arah berlawanan yang jatuh dan masuk ke jalur yang sedang dilalui armadanya.

Baca Selengkapnya

Tabrak Remaja di Cawang, Perusahaan Taksi Blue Bird Dituntut Ganti Rugi Rp 1 Miliar

4 Agustus 2023

Tabrak Remaja di Cawang, Perusahaan Taksi Blue Bird Dituntut Ganti Rugi Rp 1 Miliar

Somasi dan tuntutan ganti rugi itu telah disampaikan kepada Blue Bird pada Rabu 2 Agustus 2023. Seperti apa kecelakaan yang terjadi?

Baca Selengkapnya

Bluebird Ungkap Kendala Taksi Listrik di Indonesia, Apa Saja?

25 Juli 2023

Bluebird Ungkap Kendala Taksi Listrik di Indonesia, Apa Saja?

Bluebird mengungkapkan kendala penggunaan taksi listrik di Indonesia. Apa saja masalahnya? Simak selengkapnya di artikel ini:

Baca Selengkapnya