Penganiayaan Geng Motor di Pesanggrahan, Polisi: Sudah Teridentifikasi

Rabu, 23 September 2020 14:24 WIB

Ilustrasi penganiayaan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim penyidik Polres Jakarta Selatan dan Polsek Pesanggrahan mengidentifikasi geng motor yang diduga melakukan penganiayaan yang menewaskan 1 orang di Bintaro Permai.

"Sudah bisa kita identifikasi dari kelompok mana, hanya mohon waktu memang dari kelompok itu harus kita kecilkan lagi termasuk dugaan-dugaan pelakunya," kata Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Budi Sartono di Polres Jakarta Selatan, Rabu 23 September 2020.

Budi mengatakan kelompok yang diduga geng motor itu teridentifikasi dari closed circuit television (CCTC) di lokasi. Rekaman CCTC) itu memperlihatkan wajah para pelaku penganiayaan yang datang mengendarai motor.

"Hanya kita belum bisa sampaikan di sini nama kelompoknya, karena nanti bisa mengganggu penyelidikan," kata Budi.

Polisi masih menyelidiki siapa di antara anggota geng motor pelaku penganiayaan itu yang menewaskan korban. "Sementara ini kita hanya bisa bilang bahwa untuk kelompoknya sudah bisa teridentifikasi dari kelompok mana," ujar Budi.

Baca juga: Polisi Sebut Korban Penganiayaan di Bintaro karena Ingin Melerai Keributan

Peristiwa penganiayaan yang menewaskan seorang pegawai warung di Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan itu terjadi pada Sabtu, 19 September pukul 23.30. Korban meninggal Toto Handoyo (59), warga Puri Kartika blok A5 No. 10 RT 001, RW 008 Tajur, Ciledug, Kota Tangerang.

Kejadian tersebut juga mengakibatkan satu korban terluka atas nama Riki Wahyudi (22), warga Dusun Manis RT 001, RW 001 Luragung Tonggoh, Luragung, Kabupaten Kuningan.

Toto Handoyo meninggal karena terkena sabetan senjata tajam setelah berupaya melerai penganiayaan yang diduga dilakukan oleh geng motor. Kelompok pria bersenjata tajam itu datang tiba-tiba dan langsung menyerang beberapa pemuda yang sedang nongkrong di depan warung.

Berita terkait

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

1 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

2 hari lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

2 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

Kronologi Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dalam Mobil Alphard, Ini yang Terlihat di CCTV

3 hari lalu

Kronologi Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dalam Mobil Alphard, Ini yang Terlihat di CCTV

Anggota Polresta Manado Brigadir Ridhal Ali Tomi ditemukan tewa dalam mobil Alphard. Apa penyebab kematiannya? Berikut kronologi tewasnya Brigadir RA?

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak di dalam Mobil Alphard di Mampang, Keluarga dari Manado cek TKP dan CCTV

5 hari lalu

Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak di dalam Mobil Alphard di Mampang, Keluarga dari Manado cek TKP dan CCTV

Keluarga almarhum Brigadir RA datang langsung dari Manado untuk mengecek TKP dan melihat CCTV. Ditemukan luka tembak di kepala korban.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

5 hari lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

14 hari lalu

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

Oceanarium BXSea Bintaro menyediakan sedikitnya 37 akuarium, 44 display, dan 10 terrarium yang bisa dikunjungi.

Baca Selengkapnya

Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

15 hari lalu

Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

Dengan menggunakan smartphone yang sudah tidak terpakai, CCTV dapat mudah dibuat dengan menggunakan sebuah aplikasi.

Baca Selengkapnya

Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

16 hari lalu

Cerita di Balik Penemuan Jasad Pegawai Honorer Kementerian Terkubur di dalam Rumah di Bandung

Seorang pegawai honorer kementerian berusia 42 tahun dilaporkan hilang sejak 30 Maret 2024 lalu. Jasadnya ditemukan terkubur di dalam rumahnya.

Baca Selengkapnya

Daftar Link dan Aplikasi CCTV untuk Pantau Arus Balik Lebaran 2024

17 hari lalu

Daftar Link dan Aplikasi CCTV untuk Pantau Arus Balik Lebaran 2024

Berikut ini daftar link dan aplikasi CCTV untuk pantau arus balik mudik Lebaran 2024 di jalan arteri dan jalan tol seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya