Pencurian Ribuan Dolar, Seorang Pekerja di Pesanggrahan Ditangkap

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 6 Maret 2021 15:15 WIB

Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com

Tempo.co, Jakarta - Polisi menangkap pelaku pencurian uang ribuan dolar, yakni IN, 20 tahun. Uang tersebut diambil dari rumah korban yang beralamat di Jalan Swadarma Raya, Kampung Baru, RT 005/RW 02 Kelurahan Ulujami, Pesanggrahan Jakarta Selatan pada 2 Maret 2021.

"Pelaku bekerja di rumah korban," ujar Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Pesanggrahan Ajun Komisaris Fajrul Choir saat dikonfirmasi, Sabtu, 6 Maret 2021

Fajrul mengatakan IN total menggondol uang sebanyak USD 7.100 dan SGD 2.000. Menurut Fajrul, sebagian uang itu telah dibelanjakan pelaku untuk membeli emas, sepatu, serta untuk memenuhi keperluan sehari-hari.

Fajrul menjelaskan kasus ini terungkap setelah korban menyadari uang yang disimpannya di dalam tas warna hitam berkurang. Uang dalam bentuk dolar Amerika dan Singapura itu disimpan di kamarnya di lantai dua rumah. Korban kemudian melaporkan masalah ini ke polisi.

Baca juga: Pencurian Kursi Bus TransJakarta: Empat Tersangka Ngaku Memanfaatkan Celah..

Advertising
Advertising

"Setelah dilakukan olah TKP (tempat kejadian perkara), penyidik mencurigai pelaku pencurian dilakukan oleh orang dalam, karena tidak ada kerusakan pada rumah korban."

Setelah melakukan interogasi saksi, polisi meringkus IN. Menurut Fajrul, IN mengakui pencurian itu. Polisi menyita sejumlah barang bukti seperti beberapa batang emas Antam dengan berat 10 gram, 5 gram, serta 3 gram. Selain itu polisi juga menyita uang tunai Rp 11 juta.

M YUSUF MANURUNG

Berita terkait

Rupiah Ditutup Menguat ke Level Rp16.185, Analis: The Fed Membatalkan Kenaikan Suku Bunga

3 jam lalu

Rupiah Ditutup Menguat ke Level Rp16.185, Analis: The Fed Membatalkan Kenaikan Suku Bunga

Data inflasi bulan April dinilai bisa memberikan sentimen positif untuk rupiah bila hasilnya masih di kisaran 3,0 persen year on year.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

17 jam lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

1 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

4 hari lalu

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

Ketegangan di Timur Tengah yang perlahan mereda menjadi salah satu faktor peluang menguatnya rupiah.

Baca Selengkapnya

Masih Loyo, Nilai Tukar Rupiah Melemah ke Level Rp 16.210 per Dolar AS

6 hari lalu

Masih Loyo, Nilai Tukar Rupiah Melemah ke Level Rp 16.210 per Dolar AS

Pada perdagangan Kamis, kurs rupiah ditutup melemah pada level Rp 16.187 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Zulhas Tak Khawatir Rupiah Melemah, BI Mampu Hadapi

7 hari lalu

Zulhas Tak Khawatir Rupiah Melemah, BI Mampu Hadapi

Zulhas percaya BI sebagai otoritas yang memiliki kewenangan akan mengatur kebijakan nilai tukar rupiah dengan baik di tengah gejolak geopolitik.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

7 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini masih akan menguat pada rentang Rp 16.110 - Rp 16.180. Pasar merespons kemenangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Rupiah Diprediksi Stabil, Pasar Respons Positif Kenaikan BI Rate

7 hari lalu

Rupiah Diprediksi Stabil, Pasar Respons Positif Kenaikan BI Rate

Rupiah bergerak stabil seiring pasar respons positif kenaikan BI Rate.

Baca Selengkapnya

Kemenkeu Antisipasi Dampak Penguatan Dolar terhadap Neraca Perdagangan

8 hari lalu

Kemenkeu Antisipasi Dampak Penguatan Dolar terhadap Neraca Perdagangan

Kementerian Keuangan antisipasi dampak penguatan dolar terhadap neraca perdagangan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kurs Rupiah Hari Ini Diprediksi Menguat, Dipengaruhi Putusan MK

8 hari lalu

Kurs Rupiah Hari Ini Diprediksi Menguat, Dipengaruhi Putusan MK

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini diprediksi bakal menguat. Masih dipengaruhi oleh sentimen putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Baca Selengkapnya