Berantas Pungli di Kantor Pertanahan, Kanwil BPN DKI Gandeng Saber Pungli

Selasa, 23 November 2021 03:23 WIB

Ilustrasi pungli. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) DKI Jakarta dan Satgas Saber Pungli meneken Pencanangan Zona Integritas di lingkungan kantor pertanahan DKI. Pencanangan Zona Integritas itu menunjukkan komitmen untuk menciptakan layanan pertanahan yang bebas dari pungutan liar (pungli).

Sekretaris Satgas Pusat Saber Pungli Irjen Pol Agung Makbul mengatakan satgas diminta melakukan pembinaan dan penguatan di Kantor Pertanahan DKI untuk memberantas pungutan.

"Sebagai komitmen bagi petugas dan seluruh karyawan dari Kantor Pertanahan DKI untuk tidak ingin melakukan pungli," kata Agung di Kanwil BPN DKI, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin, 22 November 2021.

Pencanangan Zona Integritas di kantor pertanahan DKI ini, kata Agung, sejalan dengan komitmen DKI Jakarta Bebas Pungli 2021 yang dicanangkan Anies Baswedan. Pekan lalu, Gubernur Anies memastikan Pemprov DKI menutup ruang pungli di seluruh layanan publik dengan dukungan TNI, Polri dan Kejati DKI.

Anies Baswedan meneken komitmen bebas pungli 2021 bersama dengan Kapolda Metro Jaya, Pangdam Jaya serta Kejaksaan Tinggi DKI. Penandatanganan itu disaksikan oleh Menko Polhukam Mahfud MD.

Agung berharap lembaga pemerintahan lain dapat melakukan hal yang sama, yaitu memberikan layanan publik yang bebas pungli. "Hampir semua pelayanan saat ini rawan pungli, mulai dari pembuatan akte kelahiran, sampai akte kematian," ujarnya.

Kakanwil BPN DKI Jakarta Dwi Budi Martono mengatakan petugas pertanahan berkomitmen untuk transparan agar mencegah pungli. "Supaya masyarakat dapat mengakses data yang otoritatif dan benar, lebih mudah. Transparansi juga mempersempit praktik pungli," kata Dwi.

Hingga Oktober 2021, Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan Satgas Saber Pungli telah mencapai 44.422 OTT. Barang bukti yang disita dalam OTT itu Rp325 miliar.

Baca juga: Unit Pemberantasan Pungli DKI Jakarta Lakukan Ratusan Penindakan dan Yustisi

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

15 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

1 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

2 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

2 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

3 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

3 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

3 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

3 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

4 hari lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya