Ridwan Kamil Buka Peluang Terjun di Pilgub Jabar, DKI, dan Pilpres 2024

Rabu, 1 Desember 2021 07:37 WIB

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bersama istri, Atalia Praratya, ditemui seusai menjadi saksi pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan di Hotel InterContinental Pondok Indah, Jakarta, Jumat, 12 November 2021. Acara Ijab Kabul Ricis dan Ryan mengundang sejumlah tokoh publik dari politikus hingga selebritas. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Bogor - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan dirinya saat ini belum memikirikan soal terjun di pemilihan presiden 2024. Ia merasa memiliki tiga peluang di pemilihan umum serentak 2024, yakni maju kembali di pemilihan gubernur Jawa Barat, bertarung di DKI Jakarta, dan ikut pilpres 2024.

“Opsi saya memang ada tiga, mungkin di pusat (Pilpres) jika ada takdirnya. Lalu, dua kali (dua priode) di Jabar, masih ada jatahnya. Dan ke DKI, belum ke pikiran. Tapi semuanya serba mungkin,” kata Ridwan saat meninjau proyek Alun-alun Kota Bogor. Selasa, 30 November 2021.

Ridwan mengklaim saat ini ia fokus pada penanganan pandemi di daerahnya. Sebabnya iya tidak ngotot bermanuver demi bisa terjun di pilpres 2024. “Urusan ngegas tidak ngegas, mah, relatif,” tuturnya.

Advertising
Advertising

Ridwan merasa tingkat popularitasnya berdasarkan hasil sejumlah survey masih rendah. Namun tingkat kesukaannya tinggi. “Nah, itu saja nanti. Karena tidak berbanding lurus survey sekarang tinggi menang. Itu tidak sebatas itu,” ucap pria yang akrab disapa Emil ini.

Saat disinggung siapa yang paling cocok untuk mendampinginya jika terjun di Pilkada atau Pilpres 2024, Emil mengatakan bisa dengan siapa saja, termasuk dengan Wali Kota Bogor Bima Arya.

“Pengalaman saya, ya, penganten Pilkada dan penganten Pemilu tidak bisa milih pasangannya sendiri. Semua dijodohkan, (Seperti) Siti Nurbaya,” ucap Ridwan Kamil

M.A MURTADHO

Baca juga:

Rencana Reuni 212 di Azzikra Sentul, Ridwan Kamil: Bogor Masih PPKM Level 3

Berita terkait

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

1 jam lalu

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

Politikus Gerindra mengatakan belum ada komunikasi langsung dari PKS untuk bergabung dengan koalisi Prabowo.

Baca Selengkapnya

Pakar Ulas Sengketa Pilpres: MK Seharusnya Tidak Berhukum secara Kaku

1 hari lalu

Pakar Ulas Sengketa Pilpres: MK Seharusnya Tidak Berhukum secara Kaku

Ahli Konstitusi UII Yogyakarta, Ni'matul Huda, menilai putusan MK mengenai sengketa pilpres dihasilkan dari pendekatan formal legalistik yang kaku.

Baca Selengkapnya

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

1 hari lalu

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

Anies Baswedan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Aceh karena telah memberi dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

CekFakta #258 Energi Positif yang Palsu selama Pilpres 2024

1 hari lalu

CekFakta #258 Energi Positif yang Palsu selama Pilpres 2024

Toxic Positivity; Energi Positif yang Palsu selama Pilpres 2024

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

2 hari lalu

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan saat ini Ridwan Kamil memiliki dua surat tugas untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Alasan Basuki Hadimuljono Ogah Jadi Calon Gubernur DKI: Saya ini Birokrat

2 hari lalu

Alasan Basuki Hadimuljono Ogah Jadi Calon Gubernur DKI: Saya ini Birokrat

Basuki Hadimuljono ogah menjadi calon Gubernur DKI Jakarta. Ia mengaku dirinya sebagai birokrat tulen.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

2 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Anies-Muhaimin ke Aceh Meski Timnas Amin Sudah Bubar, Ada Apa?

2 hari lalu

Anies-Muhaimin ke Aceh Meski Timnas Amin Sudah Bubar, Ada Apa?

Anies-Muhamin dikabarkan menuju ke Aceh untuk mengikut agenda bersama meski Timnas Amin sudah bubar.

Baca Selengkapnya

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

2 hari lalu

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

Koordinator Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri, mengatakan sikap politik PKS jadi koalisi atau oposisi akan diumumkan jika sudah diputuskan Majelis Syuro.

Baca Selengkapnya

Modus Penyelewengan Dana BOS

2 hari lalu

Modus Penyelewengan Dana BOS

Penyelewengan dana bantuan operasional sekolah atau dana BOS diduga masih terus terjadi di banyak satuan pendidikan secara nasional.

Baca Selengkapnya