PKS Bakal Ganti Ketua DPRD Kota Bekasi

Jumat, 4 Maret 2022 15:10 WIB

Ketua DPRD Kota Bekasi Chairoman J Putro berjalan keluar usai diperiksa di Gedung KPK, Jakarta, Selasa, 25 Januari 2022. Chairoman J Putro diperiksa penyidik KPK sebagai saksi untuk tersangka Wali Kota Bekasi nonaktif Rahmat Effendi dalam kasus suap pengadaan barang dan jasa serta lelang jabatan di Pemerintahan Kota Bekasi. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Keadilan Sejahtera PKS memastikan jika Chairuman J Putra yang kini menjabat Ketua DPRD Kota Bekasi akan diganti.

Ketua DPD PKS Kota Bekasi Heri Koswara berdalih jika pergantian ini merupakan rotasi sebagai bentuk partai modern.

"Hal ini adalah konsekuensi dari PKS yang ingin mengedepankan partai modern, sehingga rotasi, dinamisasi pergantian itu adalah hal yang biasa saja," katanya kepada wartawan, Kamis 3 Maret 2022.

Sebelumnya diketahui, Chairuman telah diperiksa oleh Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK dalam kasus korupsi eks Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi.

Seusai pemeriksaan, Chairuman mengakui menerima aliran duit dari Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi.

Advertising
Advertising

Namun, Chairuman mengatakan telah mengembalikan uang itu ke KPK. Dia mengembalikan setelah Rahmat Effendi dicokok dalam operasi tangkap tangan pada Rabu, 5 Januari 2022.

"Tanggal 17 Januari dikembalikan," kata dia di depan Gedung KPK, Jakarta Selatan, Selasa, 25 Januari 2022.

Saat ditanya apakah pencopotan Chairuman berhubungan dengan kasus Rahmat Effendi, Ketua DPD PKS Kota Bekasi tak menjawab dengan tegas. Dia mengatakan, menghargai proses hukum yang tengah berjalan saat ini.

"Kami menghargai lembaga hukum itu biar diproses dan Alhamdulillah pak Chairuman sendiri sudah kooperatif, sudah dipanggil, sudah mengembalikan. Proses-proses hukum itu yang kami hargai, biarkan jalan dengan norma dan aturan yang berlaku, kami tidak menghalangi," kata dia.

PKS juga telah mengusulkan M. Saiful Daulah sebagai Ketua DPRD Kota Bekasi selanjutnya. Heri mengatakan, dari sudut aturan, ini adalah hak partai untuk memberikan amanah kepada kadernya untuk menempati kursi pimpinan Dewan.

"Dan sore hari ini saya sampaikan, yang menggantikan Ustadz Chairuman untuk diamanahkan sebagai ketua dewan adalah, Ustadz Muhammad Saiful Daulah," lanjut Heri.

Menanggapi hal ini, Chairuman J Putra mengatakan, pergantian Ketua DPRD Kota Bekasi dari PKS merupakan perbaikan dalam meningkatkan kinerja. "Memang tidak terkait langsung dengan isu yang beredar (pengembalian uang) dan ini perbaikan Fraksi PKS dalam meningkatkan kinerja," jelasnya.

Baca juga: Ketua DPRD Bekasi Kembalikan Duit dari Rahmat Effendi Rp 200 Juta ke KPK

ADI WARSONO

Berita terkait

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

3 jam lalu

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

Nurul Ghufron dinilai panik karena mempermasalahkan prosedur penanganan perkara dugaan pelanggaran etiknya dan menyeret Alexander Marwata.

Baca Selengkapnya

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

3 jam lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

3 jam lalu

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

Menurut KPK, keluarga SYL dapat dijerat dengan hukuman TPPU pasif jika dengan sengaja turut menikmati uang hasil kejahatan.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

7 jam lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

7 jam lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

8 jam lalu

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

Bursa calon gubernur Daerah Khusus Jakarta dari PKS mulai ramai. Salah satunya Ketua DPW PKS Jakarta Khoirudin.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

9 jam lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

9 jam lalu

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

KPK mengatakan, kuasa hukum Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor seharusnya berperan mendukung kelancaran proses hukum.

Baca Selengkapnya

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

10 jam lalu

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

Koordinator Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri, mengatakan sikap politik PKS jadi koalisi atau oposisi akan diumumkan jika sudah diputuskan Majelis Syuro.

Baca Selengkapnya

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

12 jam lalu

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

Nurul Ghufron menyebut peran pimpinan KPK lainnya dalam kasus dugaan pelanggaran kode etik yang menjerat dirinya.

Baca Selengkapnya