Polda Metro Jaya Klaim Jakarta Aman saat Takbiran hingga Salat Idul Fitri

Senin, 2 Mei 2022 11:01 WIB

Petugas unit K9 Polda Metro Jaya unit keamanan dengan bantuan anjing pelacak melakukan pengamanan di Stasiun Senen, Jakarta, Jumat 29 April 2022. Peningkatan keamanan dengan bantuan unit K9 dari Polda Metro Jaya tersebut dilakukan untuk mengamankan arus mudik di Stasiun Senen. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

TEMPO.CO, Jakarta - Polda Metro Jaya mengklaim bahwa ibukota dalam kondisi kondusif pada malam takbiran yang berlangsung pada Ahad malam, 1 Mei 2022.

"Situasi Jakarta aman dan kondusif pada malam takbir Lebaran Idul Fitri 1443 H," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan saat dihubungi pada Senin 2 Mei 2022.

Zulpan menyampaikan bahwa imbauan yang disampaikan oleh Polisi sebelumnya telah dilaksanakan dengan baik oleh masyarakat. Imbauan untuk tidak melakukan pawai malam takbiran di Jakarta pun diikuti.

Hasil patroli petugas kepolisian pun tidak menemukan adanya pawai takbiran yang mengganggu ketertiban di jalan. "Secara umum masyarakat mematuhi anjuran pemerintah untuk tidak melaksanakan pawai takbir keliling demi protokol kesehatan. Tidak ada kejadian yang menonjol," kata Zulpan.

Zulpan mengatakan bahwa pihaknya mengucapkan terima kasih atas peran serta masyarakat dalam menciptakan suasana kondusif di Jakarta. Hingga saat pagi tadi kondisi di Jakarta dalam keadaan aman dari momen takbiran hingga selepas salat Id.

"Polda Metro Jaya mengucapkan terima kasih atas kepatuhan masyarakat terhadap anjuran pemerintah terkait protokol kesehatan di malam takbir. Ini menunjukkan masyarakat semakin cerdas dan paham pentingnya prokes," ungkap Zulpan.

Pada kesempatan ini Zulpan juga mewakili jajaran Polda Metro Jaya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh masyarakat. Dia berharap suasana damai dan tenteram terus dirasakan warga Jakarta di momen Lebaran kali ini.

"Polda Metro Jaya juga mengucapkan selamat Idul Fitri 1443 H bagi warga ibu kota yang merayakan mohon maaf lahir batin," kata Zulpan.

Baca juga: Malam Takbiran, Kerumunan Massa di Kemayoran Dibubarkan Polda Metro Jaya

Berita terkait

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

46 menit lalu

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

Dari hasil pemeriksaan tersangka, diketahui motif pembunuhan adalah uang.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

58 menit lalu

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

Pelaku pembunuhan ditangkap di rumah istrinya di Palembang

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

7 jam lalu

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

Polisi berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan pada kasus mayat dalam koper

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

12 jam lalu

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

Polisi masih mendalami identitas pria yang diduga sebagai pelaku pembunuhan dalam kasus mayat dalam koper itu.

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

1 hari lalu

Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

Kasus mayat dalam koper yang ditemukan warga di Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Kamis, 25 April 2024 menemui titik terang.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

1 hari lalu

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyatakan jajarannya masih menyelidiki kecelakaan antara Toyota Avanza dan truk pikap di Tol Cikampek

Baca Selengkapnya

15 Ribu Buruh Asal Bekasi akan Geruduk Istana, Tolak Outsourcing dan Omnibus Law

1 hari lalu

15 Ribu Buruh Asal Bekasi akan Geruduk Istana, Tolak Outsourcing dan Omnibus Law

Sekitar 15 ribu buruh asal wilayah Bekasi akan melakukan aksi May Day atau peringatan Hari Buruh Internasional pada 1 Mei 2024 di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel untuk Jaga Aksi Hari Buruh

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel untuk Jaga Aksi Hari Buruh

Polda Metro Jaya akan mengerahkan 3.454 personel untuk mengamankan aksi May Day dan perayaan hari buruh pada hari ini Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

1 hari lalu

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

Untuk membongkar kasus judi online di di Teluknaga, Kabupaten Tangerang ini, tim patroli siber Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan 20 hari.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya