Wagub DKI Jakarta Jelaskan Alasan JIS Terlarang untuk Reuni 212

Reporter

Arrijal Rachman

Editor

Sunu Dyantoro

Minggu, 15 Mei 2022 06:57 WIB

Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara. (ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna)

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengungkapkan alasan Reuni 212 tidak bisa diselenggarakan di Jakarta International Stadium (JIS). Kata dia, ini karena stadion itu dibangun untuk kegiatan olah raga.

"Ini untuk mengoreksi pemberitaan di media massa baru-baru ini mengenai rencana reuni 212 yang memakai JIS,” kata dia dikutip dari siaran pers, Ahad, 15 Mei 2022.

Oleh sebab itu, Riza mengatakan, pemberitaan di media massa berkaitan dengan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai lokasi reuni 212 perlu dikoreksi. Sebab, kata dia, JIS utamanya dibangun untuk kegiatan olahraga, dan mencetak atlet-atlet terbaik ibu kota.

Meski demikian, Riza mengakui, ke depan JIS juga akan diperuntukkan menjadi ruang publik, tempat warga bertemu dan berinteraksi dalam hal keagamaan, sosial, dan kebudayaan. Tapi, saat ini, regulasi ihwal hal itu belum rampung disusun.

"Namun, untuk kegiatan non-olah raga itu, regulasi dan ketentuannya masih disusun oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro). Sehingga, untuk saat ini, belum bisa digunakan sebagai lokasi reuni 212,” ucap Riza.

Advertising
Advertising

Seperti stadion Gelora Bung Karno, Riza berpendapat, JIS nantinya memang bisa dijadikan lokasi dari berbagai kegiatan, baik itu olahraga, sosial, hingga kampanye politik. JIS pun terbuka untuk kegiatan yang bersifat positif oleh berbagai kalangan jika regulasinya selesai dibuat.

Tak hanya itu, dia melanjutkan, alasan kenapa JIS tidak dapat digunakan saat ini karena stadion itu tengah dalam tahap finalisasi. Grand launching JIS, kata Riza, juga belum dilaksanakan, sehingga masih perlu penjagaan maupun pengawasan yang ketat dalam penggunaannya.

Riza turut mengajak seluruh masyarakat yang kelak akan menggunakan JIS sebagai tempat berkegiatan untuk tetap menjaga seluruh fasilitas yang terdapat di JIS. Menurut dia, JIS akan terus menjadi stadion kebanggaan di Jakarta, dan memukau dunia.

Baca juga: Partai Buruh Batal Pakai JIS, Said Iqbal: Cari Tempat Susah

Berita terkait

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

7 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

8 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

8 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

9 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

10 hari lalu

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

Dukcapil DKI Jakarta telah mengumumkan bahwa sebanyak 92.432 NIK akan dinonaktifkan karena berbagai faktor.

Baca Selengkapnya

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

13 hari lalu

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI menyumbang dividen terbesar bagi Provinsi DKI Jakarta, jumlahnya mencapai Rp 326,44 miliar.

Baca Selengkapnya

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

16 hari lalu

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

DLH DKI Jakarta mengangkut sampah yang dilakukan selama periode tujuh hari sebelum hingga hari kedua Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

16 hari lalu

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

Berdasarkan pantauan pada pukul 05.35 WIB, indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta berada di angka 151.

Baca Selengkapnya

BMKG: Jakarta Selatan dan Timur Berpotensi Hujan dan Angin Kencang pada Senin Sore

19 hari lalu

BMKG: Jakarta Selatan dan Timur Berpotensi Hujan dan Angin Kencang pada Senin Sore

BMKG memprakirakan seluruh wilayah DKI Jakarta berawan pada pagi hari.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Berawan Minggu Pagi, Jaksel Hujan Disertai Petir Siang Hari

20 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Berawan Minggu Pagi, Jaksel Hujan Disertai Petir Siang Hari

Pada pagi hari, cuaca seluruh wilayah DKI Jakarta diprediksi berawan.

Baca Selengkapnya