Calon Gubernur DKI, Survei Ahli CSIS: Skor Gibran Kalahkan Riza dan Sahroni

Reporter

Tempo.co

Senin, 6 Juni 2022 15:52 WIB

Ahmad Sahroni ketua penyelenggara Formula E saat bertemu rekan media di Kantor Partai Nasdem, Jakarta, Rabu, 1 Juni 2022. Ia memastikan bahwa sampai saat ini sponsor dari BUMN untuk ajang balap mobil listrik belum ada, sementara tiket sudah terjual habis. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Survei ahli yang diadakan CSIS menguji 10 nama yang dinilai layak menjadi calon gubernur DKI Jakarta pengganti Anies Baswedan pada Pilkada DKI 2024 mendatang.

Survei ahli yang melibatkan 170 responden ahli dari berbagai kalangan profesi ini diminta memberikan skor penilaian terhadap 10 orang politikus yang dianggap layak maju Pilkada DKI.

Survei ini digelar guna mencari pemimpin Jakarta pasca kota ini tak lagi menyandang status Ibu Kota Negara.

Dari daftar skor yang dirilis Centre for Strategic and International Studies (CSIS) pada hari ini, Senin, 6 Juni 2022. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendapat skor tertinggi sebesar 7,11. Ia disusul Menteri BUMN Erick Thohir yang memperoleh skor 6,99 lalu Menteri Sosial Tri Rismaharini dengan skor 6,78.

Daftar 10 nama calon gubernur Jakarta versi Survei Ahli CSIS

1. Ridwan Kamil: skor 7,11
2. Erick Thohir: skor 6,99
3. Tri Rismaharini: skor 6,78
4. Sandiaga Uno: skor 6,76
5. Emil Dardak: skor 6,20
6. Hendar Prihadi: skor 5,92
7. Gibran Rakabuming Raka: skor 5,87
8. Ahmad Riza Patria: skor 5,57
9. Nusron Wahid: skor 5,45
10. AhmadSahroni: skor 5,06

Advertising
Advertising

Seperti dari namanya, survei ahli, ini bukanlah survei ke populasi calon pemilih, tetapi survei kepada sejumlah ahli yang berasal dari berbagai profesi, untuk ditanyakan pendapat mereka tentang nama-nama calon gubernur yang telah disiapkan tim riset Centre for Strategic and International Studies (CSIS).

CSIS memandang Jakarta membutuhkan kepemimpinan yang teknokratis, orang yang punya kemampuan perencanaan dan mampu mengeksekusi kebijakan.

Kriteria Calon Gubernur Jakarta versi CSIS

Kemampuan tersebut dibutuhkan seorang Gubernur Jakarta, yang memiliki tingkat Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang lebih besar dibandingkan daerah lainnya serta besarnya kontribusi Jakarta terhadap PDB Nasional.

Survei ahli yang dilakukan oleh CSIS menemukan sebesar 62,9 persen ahli berpendapat bahwa dibutuhkan pemimpin Jakarta yang memiliki kemampuan perencanaan dan eksekusi kebijakan.

Dalam survei ini, CSIS juga menguji sejumlah nama yang dipandang strategis dalam kepemimpinan Jakarta ke depan. Survei ini menggunakan tiga kriteria dalam menentukan nama-nama tokoh yang diuji dalam survei.

Indikator yang digunakan dalam survei ini: 1 pengalaman birokrasi dan kepemimpinan, 2 popularitas tokoh dan 3 dukungan partai politik yang berpeluang mengusung atau membentuk koalisi pencalonan.

Dalam proses survei ini, CSIS meminta persetujuan dan umpan balik dari ahli FGD. Sepuluh nama yang diuji dalam survei adalah nama-nama yang dipandang telah memenuhi tiga kriteria/indikator di atas berdasarkan persetujuan/rekomendasi ahli.

Survei ini menguji 11 variabel kompetensi kepemimpinan, dari skala 1 sampai 10. Semakin mendekati angka 10, penilaiannya semakin baik.

Waktu dan metode survei ahli

Survei ahli ini dilakukan dalam periode 28 Maret – 12 April 2022 kepada 170 ahli yang berasal dari beragam profesi mulai dari peneliti/NGO, dosen/akademisi, profesional, wartawan, pengusaha, anggota DPR/DPRD, anggota partai politik, birokrat, dan mahasiswa.

Pemilihan ahli dilakukan secara purposif kepada ahli yang dipandang memiliki pengetahuan dan keahlian dalam menganalisis isu-isu sosial, politik, dan ekonomi. Dari 170 responden ahli yang berhasil diwawancarai soal calon gubernur DKI pengganti Anies Baswedan pada Pilkada DKI 2024 mendatang, 110 sampel diwawancarai secara tatap muka dan 60 sampel dilakukan secara virtual.

Baca juga: Meski Didukung M. Taufik, Airin Hadapi 2 Jalan Terjal Calon Gubernur DKI Jakarta

Berita terkait

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

26 menit lalu

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) DKI mengusulkan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Soal Gibran Ikut Susun Kabinet, Pakar Hukum Tata Negara Sebut Wapres Hanya Ban Serep

14 jam lalu

Soal Gibran Ikut Susun Kabinet, Pakar Hukum Tata Negara Sebut Wapres Hanya Ban Serep

Feri Amsari menanggapi soal Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka, yang disebut mengambil bagian dalam menyusun kabinet mendatang.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

18 jam lalu

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

Nama Anies dan Ahok belakangan ramai disandingkan untuk berduet dalam laga pilkada 27 November mendatang. Apakah memungkinkan terjadi?

Baca Selengkapnya

Gibran Ungkap Adanya Pembahasan Soal Kementerian Makan Siang Gratis

19 jam lalu

Gibran Ungkap Adanya Pembahasan Soal Kementerian Makan Siang Gratis

Gibran mengungkapkan bahwa pihaknya sempat membahas soal adanya kementerian yang mengurus makan siang gratis.

Baca Selengkapnya

Kata Gibran tentang Kementerian Makan Siang Gratis

19 jam lalu

Kata Gibran tentang Kementerian Makan Siang Gratis

Gibran Rakabuming Raka, menyoroti soal urgensi makan siang gratis dan kementerian khusus yang menangani program utama presiden terpilih Prabowo itu

Baca Selengkapnya

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

19 jam lalu

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai Anies dan Ahok sulit bersanding di Pilkada DKI Jakarta 2024

Baca Selengkapnya

Hujan Kritik, Wacana Tambah Pos Kementerian di Kabinet Prabowo

21 jam lalu

Hujan Kritik, Wacana Tambah Pos Kementerian di Kabinet Prabowo

Majalah Tempo melaporkan bahwa Prabowo berupaya membangun koalisi besar di pemerintahannya.

Baca Selengkapnya

Publik Menunggu Susunan Kabinet Prabowo-Gibran, Begini Aturan Pembentukan Kabinet?

21 jam lalu

Publik Menunggu Susunan Kabinet Prabowo-Gibran, Begini Aturan Pembentukan Kabinet?

Masyarakat menunggu bentukan kabinet Prabowo-Gibran. Bagaimana aturan pembentukan dan di pasal mana menteri tak boleh rangkap jabatan?

Baca Selengkapnya

Presidential Club Alias DPA: Dibentuk Soekarno, Dihapus saat Reformasi dan Dihidupkan Kembali Prabowo?

21 jam lalu

Presidential Club Alias DPA: Dibentuk Soekarno, Dihapus saat Reformasi dan Dihidupkan Kembali Prabowo?

Presiden terpilih Prabowo berniat membentuk 'Presidential Club' yang terdiri atas para mantan Presiden RI untuk menjadi semacam penasihat pemerintah.

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

22 jam lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya