40 Perusahaan Buka Lapangan Pekerjaan di Bursa Kerja, BCA hingga Indomaret

Reporter

Antara

Editor

Sunu Dyantoro

Senin, 19 September 2022 11:24 WIB

Ratusan warga mengantre di lantai satu Mall Season City untuk ikut bursa kerja, Selasa, 2 Agustus 2022. ANTARA/Walda

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 40 perusahaan membuka lapangan pekerjaan melalui bursa kerja (job fair) di Mall Taman Palm Cengkareng, Jakarta Barat, pada 20-21 September 2022.

"Ada 40 perusahaan yang terdaftar dalam kegiatan 'job fair' besok," kata Kepala Seksi Pelatihan, Penempatan, Produktivitas dan Transmigrasi pada Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi (Sudin Nakertrans) dan Energi Jakarta Barat, Yasil Farabi saat dihubungi di Jakarta, Senin, 19 September 2022.

Perusahaan terdaftar di antaranya BCA Finance, PT Samudera Indonesia, PT Sahabat Dua Muda, Erajaya, PT Mayora Indah Tbk, Banban, MI, MSIG, Indomaret dan Agung Podomoro Land. Selain itu Aragon Grup, Sentral Cargo, PT Lobunta Kencana Raya, Century, PT Pulau Intan Baja Perkasa, Anugrah dan sebagainya.

Mayoritas perusahaan yang mendaftar bergerak di bidang retail dan berlokasi di wilayah Jakarta Barat.

Sebelum terdaftar, Yasil bersama jajarannya sudah menyeleksi perusahaan tersebut demi memastikan perusahaan yang tergabung dalam kondisi sehat secara keuangan.

Advertising
Advertising

Pihaknya mengutamakan perusahaan yang tidak pernah tersandung masalah upah ataupun sengketa kepegawaian lainnya. "Kita juga punya rekam jejak perusahaan mana saja yang sekiranya pernah bermasalah di Jakarta Barat," kata dia.

Kegiatan ini merupakan kali kedua pihak Suku Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi Jakarta Barat menyelenggarakan bursa kerja setelah sebelumnya digelar di Mall Season City pada Selasa (2/8).

"Kegiatan diikuti sekitar 10.000 warga.Target 3.000 peserta, tetapi yang datang mencapai 10.000 peserta," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) DKI Jakarta, Andri Yansyah saat ditemui di Jakarta Barat saat itu.

Hal tersebut, kata dia, menandakan tingginya animo masyarakat dalam merespons kegiatan bursa kerja yang digelar oleh Dinas Nakertransgi DKI ini.

Menurut Andri, kegiatan ini tidak hanya diramaikan oleh warga Jakarta Barat saja melainkan seluruh warga DKI bahkan luar wilayah DKI Jakarta.

Baca juga: 10.000 Orang Serbu Bursa Kerja yang Digelar Pemprov DKI

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

32 menit lalu

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

BCA menggelar rangkaian Appreciation Day Sekolah Bakti BCA bertema "Building Better Future: Nurturing Dreams, Growing Leaders

Baca Selengkapnya

10 Cara Mengatasi M-Banking BCA Error, Salah Satunya Restart HP

9 jam lalu

10 Cara Mengatasi M-Banking BCA Error, Salah Satunya Restart HP

Berikut ini cara mengatasi M-Banking BCA error yang tidak bisa diakses di ponsel Android maupun iOS Apple. Bisa dengan menguninstall hingga hapus cach

Baca Selengkapnya

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

2 hari lalu

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

BCA belum akan menaikkan suku bunga, pasca BI menaikkan suku bunga acuan ke angka 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

4 hari lalu

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

Ketegangan di Timur Tengah yang perlahan mereda menjadi salah satu faktor peluang menguatnya rupiah.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

6 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

7 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

7 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Mengingat Lagi Janji Prabowo-Gibran Buka 19 Juta Lapangan Kerja Baru

7 hari lalu

Mengingat Lagi Janji Prabowo-Gibran Buka 19 Juta Lapangan Kerja Baru

Ditetapkan KPU, Prabowo-Gibran pernah berjanji membuka 19 juta lapangan pekerjaan baru.

Baca Selengkapnya

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

7 hari lalu

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) meluncurkan Bukti Bakti BCA untuk program sosial dan lingkungan. Nicholas Saputra menjadi duta.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

8 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya