Putri Gus Dur Yenny Wahid Temui Anies Bilang Minta Tips Sukses Formula E

Senin, 19 September 2022 13:32 WIB

Direktur Wahid Institute Yenny Wahid bersama Gubernur Jawa Timur terpilih Khofifah Indar Parawansa saat bertamu ke Kantor Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Rabu 16 Januari 2018.

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Pengurus Pusat Federasi Panjat Tebing Indonesia (PP FPTI) Yenny Wahid menyambangi kantor Balai Kota, Jakarta Pusat hari ini. Putri Gus Dur ini meminta tips dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan agar berhasil menggelar International Sport Climbing (IFSC) di Lot 16-17 SCBD Park, Sudirman, Jakarta Selatan pada 24-26 September 2022.

"Saya kebetulan ke sini itu juga terinspirasi dari keberhasilan Formula E kemarin. Minta tips-tips dari Pak Gubernur, bagaimana sih supaya bisa berhasil," kata dia di Pendopo Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin, 19 September 2022.

Pagi ini Yenny mengajak pengurus FPTI untuk beraudiensi dengan Anies. Pertemuan ini untuk menyambut kejuaraan dunia panjat tebing di Jakarta pekan depan.

Di sela pertemuan tersebut, Yenny meminta tips dari Anies yang dianggap sukses menyelenggarakan balap mobil listrik internasional Formula E. Salah satu tips dari Anies adalah bekerja keras. "Itu tadi harus kerja keras kata Pak Gubernur," ujar Yenny.

Anies menyambut kedatangan rombongan Yenny. Dia berterima kasih kepada anak Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid alias Gus Dur itu, karena sudah repot-repot mengurusi kejuaraan dunia panjat tebing.

Advertising
Advertising

"Terima kasih atas seluruh kerja kerasnya, karena di balik keberhasilan atlet itu ada kerja yang luar biasa," terang mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini.

IFSC pertama kalinya diselenggarakan di Indonesia tahun ini. Perhelatan itu diikuti 200 atlet dari 27 negara. Indonesia mengirimkan 42 atlet untuk bertanding.

Baca juga: Anies Baswedan Bertemu Presiden PKS, AHY Demokrat, Surya Paloh Nasdem, dan Jusuf Kalla

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

9 jam lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

10 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

11 jam lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

11 jam lalu

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

Indonesia dan Australia menghadapi beberapa tantangan yang sama sebagai negara yang secara historis bergantung terhadap batu bara di sektor energi

Baca Selengkapnya

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

12 jam lalu

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

Amnesty International menyiarkan temuan adanya jaringan ekspor spyware dan pengawasan ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

15 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

19 jam lalu

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

Sejumlah perusahaan dan lembaga penelitian di Belanda, telah memberikan dukungan kepada Indonesia, termasuk terkait IKN

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Ada Harimau Sumetera hingga Komodo, Inilah 5 Hewan Endemik Asal Indonesia

1 hari lalu

Ada Harimau Sumetera hingga Komodo, Inilah 5 Hewan Endemik Asal Indonesia

Setidaknya ada 612 hewan endemik asal Indonesia dari berbagai jenis, seperti mamalia, burung, reptil, hingga amfibi. Berikut lima di antaranya.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya