Heru Budi Hartono Gantikan Anies Baswedan di Jakarta, Ketua DPRD DKI: Dia Sohib Lama Saya

Selasa, 11 Oktober 2022 11:34 WIB

Heru Budi Hartono mengawali kiprahnya sebagai Staf Khusus Wali Kota Jakarta Utara pada 1993, lalu menduduki sejumlah posisi kepala bagian. Tahun 2014, dia ditunjuk oleh Jokowi untuk menjadi Wali Kota Jakarta Utara. Wikipedia

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengucapkan selamat kepada Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono yang terpilih sebagai Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta. Dia berujar Heru telah berpengalaman di pemerintahan DKI.

"Pak Heru adalah sohib lama saya yang pernah mengabdi untuk Jakarta," kata Prasetyo dalam akun Instagram @prasetyoedimarsudi dikutip hari ini, Selasa, 11 Oktober 2022.

Kemarin Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengungkap alasannya memilih Heru menggantikan Anies Baswedan memimpin Provinsi DKI Jakarta hingga 2024. Salah satu alasannya lantaran Heru dekat dengan kepala negara. Jokowi menyebut, dirinya mengenal, mengetahui rekam jejak, cara bekerja, kapasitas, dan kemampuan Heru.

Prasetyo Edi Marsudi membeberkan rekam jejak Heru selama bertugas di pemerintah DKI. Dulu Heru pernah menjabat sebagai Wali Kota Jakarta Utara, Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri, serta Kepala Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah (BPKAD).

Hingga akhirnya Jokowi menggandeng Heru sebagai Kepala Sekretariat Presiden pada 2017. "Saya harap dengan berbagai pengalaman Pak Heru selama bekerja untuk Jakarta dapat menyelesaikan berbagai permasalahan yang dialami warga," ujar Prasetyo.

Advertising
Advertising

Masalah Ibu Kota yang perlu dituntaskan Heru semisal banjir dan macet. Politikus PDIP itu meminta Heru terjun langsung ke lapangan.

Sebelumnya, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menyerahkan tiga nama calon pengganti Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Nama-nama ini sama dengan usulan DPRD DKI Jakarta.

Mereka adalah Heru, Sekretaris Daerah DKI Marullah Matali, serta Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar. Tim Penilai Akhir (TPA) telah menggelar rapat pembahasan Pj Gubernur Jakarta pada Jumat, 7 Oktober 2022. Rapat yang dipimpin Jokowi itu memilih Heru sebagai pengganti Anies.

Menurut rencana, Presiden Jokowi akan melantik Heru Budi Hartono di istana pada Senin, 17 Oktober 2022. Masa tugas Anies sebagai Gubernur DKI Jakarta akan berakhir pada Ahad, 16 Oktober mendatang.

Baca juga: Top 3 Metro: Banjir Jakarta 2,7 Meter di Bidara Cina, PDIP Yakin Heru Budi Hartono Profesional

Berita terkait

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

2 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

1 hari lalu

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

Heru Budi menegaskan bahwa perpindahan ibu kota ke Kalimantan Timur harus diterima dengan baik.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

1 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

1 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

1 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

1 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

3 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya