Anti Iklan Rokok, Televisi Lokal B-Channel Segera Hadir di Jabodetabek  

Reporter

Editor

Kamis, 29 Oktober 2009 20:36 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Sebuah stasiun televisi lokal baru akan segera hadir ditengah publik Jakarta, Bogor, Tangerang dan Bekasi. Stasiun televisi itu bernama B-Channel (23 UHF). "Akan kami luncurkan nanti pada tanggal 1 Nopember 2009," ujar Sonny Suryawan, direktur B-Channel, dalam sebuah diskusi tentang 'Kearifan Lokal di TV Lokal Jakarta' di Oranye Concept, Lounge Citywalk, Sudirman, Jakarta, Kamis (29/10).

Menurut Sonny Suryawan, B-Channel nantinya akan lebih memprioritaskan isi siarannya tentang masalah-masalah lokal yang dihadapi masyarakat sekitar Jabotabek. Ini untuk membedakan 'kesebelasan' stasiun televisi nasional yang mendominasi sajian siaran televisi di Jakarta selama ini, namun masih kurang memberikan ekspose tentang masalah-masalah lokal ibukota.

Menurut Nina Mutmainah Armando, Dosen Komunikasi Universitas Indonesia dan juga Anggota Tim Panel Pemantau Komite Penyiaran Indonesia Pusat, yang juga turut menjadi pembicara dalam acara diskusi yang diadakan oleh Wiloto Corporation itu, mengatakan, bila selama ini potensi daerah jarang diangkat dalam wujud audio visual, sehingga kehadiran televisi lokal diharapkan menjadi solusinya.

“Kondisi penyiaran televisi di Indonesia saat ini tidak demokratis dan sangat terpusat, sehingga wajah-wajah lokal tidak terekspose, dengan adanya TV lokal diharapkan bisa menjawab kebutuhan masyarakat lokal terutama di Jakarta untuk mengakomodir wajah-wajah lokal Jakarta,” tambah Nina Mutmainah.

Mutmainah juga mengingatkan tentang perlunya porsi siaran khusus anak-anak dalam konten siaran televisi B-Channel nanti.

Ia mengutip data dari Yayasan Pengembangan Media Anak yang menyebutkan rata-rata anak usia Sekolah Dasar menonton televisi sekitar 30-35 jam per minggu, atau 4-5 jam per hari biasa, dan 7-8 jam pada hari minggu/libur.

Jika waktu menonton televisi ini dibandingkan dengan waktu yang mereka habiskan di sekolah, maka waktu nonton televisi anak mencapai lebih dari 1.500 jam setahun. Sementara jam belajar (di sekolah negeri) rata-rata hanya sekitar 750 jam setahun. "Dengan kondisi seperti ini, perlunya televisi lokal untuk memerankan fungsi sebagai media pendidikan, televisi sebagai sarana edukasi anak-anak, karena banyak dikonsumsi sebagai tontonan anak," ujar Nina Mutmainah.

Nina juga mengungkapkan, sejak disyahkannya Undang-undang No 32 Tentang Penyiaran tahun 2002, hingga kini ada sekitar 60 stasiun televisi lokal yang tersebar di 33 provinsi di Indonesia. Kehadiran televisi lokal mulai terasakan pengaruhnya bagi masyarakat setempat, dibandingkan dengan televisi-televisi nasional yang siarannya nyaris seragam.

“Kami ingin menjadi sahabat bagi keluarga terutama bagi warga Jakarta. Dengan memberanikan diri merealisasikan impian keluarga untuk mendapatkan tayangan yang menghibur dan mendidik, itulah sebabnya muncul kata Edutaiment yaitu Education dan Entertaiment dalam fokus siaran kami,” ujar Sonny Suryawan, Direktur B-Channel.

Untuk mewujudkan komitmennya sebagai televisi keluarga, televisi ini berjanji tidak akan sekedar memburu rating dalam menyajikan siaran yang berkualitas, dan tidak akan menayangkan iklan rokok.

WAHYUANA



Berita terkait

Singgung Indeks KPI, Kemenkominfo Minta Pengelola Stasiun TV Tingkatkan Kualitas Program Siaran

57 hari lalu

Singgung Indeks KPI, Kemenkominfo Minta Pengelola Stasiun TV Tingkatkan Kualitas Program Siaran

Kemenkominfo meminta pengelola stasiun televisi meningkatkan kualitas program-program siarannya. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

KPI Tegur Ivan Gunawan, Apa Sesungguhnya Tugas Komisi Penyiaran Indonesia?

16 Januari 2024

KPI Tegur Ivan Gunawan, Apa Sesungguhnya Tugas Komisi Penyiaran Indonesia?

Desainer dan publik figur Ivan Gunawan mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia. Apa saja tugas KPI?

Baca Selengkapnya

29 Tahun Stasiun Televisi Indosiar Jadi Stasiun TV ke-5 yang Tayang Nasional

12 Januari 2024

29 Tahun Stasiun Televisi Indosiar Jadi Stasiun TV ke-5 yang Tayang Nasional

Stasiun televisi Indosiar didirikan pada 19 Juli 1991, tetapi baru mendapat izin penyiaran pada 18 Juni 1992.

Baca Selengkapnya

Kondisi Ekuador Genting, Stasiun Televisi Dikuasai Kelompok Bersenjata Secara Live

10 Januari 2024

Kondisi Ekuador Genting, Stasiun Televisi Dikuasai Kelompok Bersenjata Secara Live

Kondisi Ekuador pada Rabu 10 Januari 2024 semakin genting menyusul kaburnya kepala geng kartel narkoba paling berbahaya dari penjara.

Baca Selengkapnya

Sejarah Berdirinya Indosiar, Stasiun TV yang Siap Gugat Warganet karena Parodikan Jasa Keliling

8 Juli 2023

Sejarah Berdirinya Indosiar, Stasiun TV yang Siap Gugat Warganet karena Parodikan Jasa Keliling

Nama Indosiar PT Indosiar Visual Mandiri Tbk. menjadi sorotan karena Bagaimana sejarah stasiun TV itu?

Baca Selengkapnya

Peringati Hari Perempuan Internasional, Televisi Afghanistan Tampilkan Program Khusus Perempuan

9 Maret 2023

Peringati Hari Perempuan Internasional, Televisi Afghanistan Tampilkan Program Khusus Perempuan

Stasiun televisi Afghanistan menampilkan seluruh kru perempuan dalam acara untuk memperingati Hari Perempuan Internasional. Ini sebagai protes atas kebijakan Taliban yang menyingkirkan perempuan dari publik

Baca Selengkapnya

PWNU DKI Nilai Siaran TV tentang Percintaan Fajar Sadboy Rusak Generasi Muda

6 Januari 2023

PWNU DKI Nilai Siaran TV tentang Percintaan Fajar Sadboy Rusak Generasi Muda

Pimpinan PWNU DKI menilai anak seusia Fajar Sadboy seharusnya fokus pada pendidikan

Baca Selengkapnya

Latvia Cabut Lisensi Stasiun Televisi Independen Rusia

7 Desember 2022

Latvia Cabut Lisensi Stasiun Televisi Independen Rusia

Latvia telah membatalkan lisensi stasiun televisi independen Rusia, TV Rain, karena dicap sebagai ancaman terhadap keamanan nasional

Baca Selengkapnya

Inilah Profil 7 Konglomerat Pemilik Stasiun Televisi di Indonesia Versi Forbes

10 November 2022

Inilah Profil 7 Konglomerat Pemilik Stasiun Televisi di Indonesia Versi Forbes

Forbes pada 2021 mencatat tujuh konglomerat pemilik stasiun televisi di Indonesia. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Kapan Siaran Televisi Pertama di Indonesia?

8 November 2022

Kapan Siaran Televisi Pertama di Indonesia?

Siaran televisi pertama kalinya ditayangkan pada 17 Agustus 1962, yaitu bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-XVII.

Baca Selengkapnya