Empat Jalan Layang Akan Dibangun di Koridor Busway Bekasi-Jakarta  

Reporter

Editor

Senin, 25 Januari 2010 20:10 WIB

TEMPO/Arie Basuki

TEMPO Interaktif, Bekasi - Kepala Seksi Perencanaan Dinas Binamarga dan Tata Air Kota Bekasi Erwin Guinda, mengatakan jalan layang dibangun di lokasi tidak sebidang atau perempatan jalan.
Dari arah Bekasi, di perempatan jalan Cut Meutiah, Perumahan Galaxi, Caman, dan Sumberarta. Adapun jembatan, akan dibangun di pintu air Kali Bekasi. "Jembatan layang supaya tidak menimbulkan kemacetan di jalan umum," kata Erwin, kepada Tempo di kantornya, Senin (25/1).

Bidang perencanaan telah membuat desain kasar bangunan jalan sepanjang 12 kilometer itu. Bekasi, kata Erwin hanya membangun sepanjang tujuh kilometer dari Bekasi Timur- Sumberarta, adapun dari Sumberarta- Cawang akan dibangun Provinsi DKI.

Ruas jalan khusus busway dibangun menyusuri sisi selatan Kali Malang, di atas lahan milik Perum Jasa Tirta Jati Luhur. Lebar jalan 6,5 meter, dibuat dua lajur arah Jakarta maupun arah Bekasi. Di bagian tengah jalan dibangun separator busway, untuk pemisahan lajur.

Di sisi kiri jalur busway ada trotoar untuk pedestrian 1,5 meter, lalu jalur sepeda motor 2,5 meter.
Menurut Erwin, jalur sepeda motor hanya untuk arah Jakarta. Adapun arah sebaliknya ke Bekasi, memakai jalan lama jalan KH Noer Alie.

Sayangnya, pembangunan tidak bisa dilakukan sekaligus karena dananya terbatas. Saat ini Kota Bekasi baru mendapat bantuan Rp 16 miliar dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Rp 3 miliar dari DKI Jakarta.

Advertising
Advertising

Dana itu, kata Erwin, belumlah cukup untuk membangun infrastuktur jalan busway. Idealnya, dana yang dibutuhkan untuk membangun jalur busway khusu wilayah Bekasi Rp 100 miliar. Dana itu termasuk pengadaan sepuluh armada busway, berikut infrastruktur jalan seperti terminal, halte, dan rambu- rambu jalan.

Karena terbatasnya anggaran, Erwin melanjutkan, tahap pertama pembangunan hanya sepanjang 5,1 kilometer dari depan Metropolitan Mal sampai Sumberarta. Selain masalah dana, Pemerintah Kota Bekasi masih menunggu kepastian pembangunan tol Becakayu (Bekasi, Cawang, Kampung Melayu). Lahan tol Becakayu juga dibangun di sisi selatan Kali Malang, dirancang supaya jalurnya tidak berbenturan. Fungsi utama busway, kata dia, untuk menggenjot moda angkutan massal di Kota Bekasi. "Tujuan utamanya membuat masyarakat beralih dari kendaraan pribadi ke angkutan massal," kata dia.

Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Dadang Hidayat, mengatakan proyek pembangunan busway sebenarnya sudah bisa ditenderkan. "Dana tahap awal sudah siap," kata Dadang. Mekanisme dan sarat lelang akan dibuka oleh Bagian Perencanaan Dinas Binamarga dan Tata Air, diperkirakan Februari nanti.

HAMLUDDIN

Berita terkait

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

27 Januari 2024

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

TransJakarta merupakan moda transportasi yang memudahkan mobilitas masyarakat setiap harinya. Berikut jam busway TransJakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Kendaraan Masuk Busway Transjakarta bakal Kena Tilang Manual

20 Mei 2023

Kendaraan Masuk Busway Transjakarta bakal Kena Tilang Manual

Polda Metro Jaya akan menyiapkan polantas di lokasi yang rawan penerobosan busway Transjakarta. Tilang manual tanpa kecuali.

Baca Selengkapnya

Agar Jalur Sepeda Steril, B2W Indonesia Minta Pemprov Tiru Cara Transjakarta

11 November 2022

Agar Jalur Sepeda Steril, B2W Indonesia Minta Pemprov Tiru Cara Transjakarta

Ketua Umum B2W Indonesia, Fahmi Saimima, mengatakan perlu ada pendidikan dan penegakan hukum yang tegas untuk membuat masyarakat peduli jalur sepeda

Baca Selengkapnya

Bus Transjakarta Blok M-Kota Terjebak di Jalan Sempit, Ini Penjelasannya

16 Juni 2022

Bus Transjakarta Blok M-Kota Terjebak di Jalan Sempit, Ini Penjelasannya

Bus Transjakarta rute Blok M-Kota sempat terjebak di jalan sempit kawasan Pademangan, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya

Pengemudi Porsche Boxster Terobos Jalur Busway, Ini Beberapa Sanksinya

25 April 2021

Pengemudi Porsche Boxster Terobos Jalur Busway, Ini Beberapa Sanksinya

Pengemudi mobil sport Porsche Boxster putih tak cuma menerobos jalur Transjakarta, tapi juga menghalangi jalannya bus.

Baca Selengkapnya

Polisi Buru Gerombolan Sopir Ojek Online Perusak Taksi

26 Juli 2019

Polisi Buru Gerombolan Sopir Ojek Online Perusak Taksi

Video gerombolan sopir ojek online melampiaskan kemarahannya dengan merusak mobil taksi Blue Bird viral.

Baca Selengkapnya

Beda Versi Transjakarta, PPD Soal Puluhan Bus Mangkrak di Ciputat

24 Juli 2019

Beda Versi Transjakarta, PPD Soal Puluhan Bus Mangkrak di Ciputat

Sebanyak 36 bus Transjakarta berwarna oranye mangkrak di belakang pool Perum PPD di Ciputat. Milik siapa?

Baca Selengkapnya

Massa Demo di Bawaslu Bubar, Jalan Thamrin Kembali Dibuka

10 Mei 2019

Massa Demo di Bawaslu Bubar, Jalan Thamrin Kembali Dibuka

Kapolres Jakarta Pusat mengatakan massa demo di Bawaslu telah bubar dengan tertib.

Baca Selengkapnya

Kisah dari Busway Transjakarta, Bus Dipukul Bambu Dipaksa Mundur

10 Mei 2019

Kisah dari Busway Transjakarta, Bus Dipukul Bambu Dipaksa Mundur

Massa demo di Bawaslu sempat tegang di busway Transjakarta.

Baca Selengkapnya

Simak Head to Head MRT dan Busway di Koridor Blok M-Bundaran HI

8 April 2019

Simak Head to Head MRT dan Busway di Koridor Blok M-Bundaran HI

Tempo mencoba perjalanan di ruas yang saling berimpit itu dan menemukan Transjakarta bisa saingi MRT, asal ...

Baca Selengkapnya