Usai Demo, Lalu Lintas DPR Kembali Lancar  

Reporter

Editor

Sabtu, 31 Maret 2012 07:59 WIB

Polisi menembakkan gas air mata saat membubarkan demonstrasi menolak kenaikan harga BBM 1 April mendatang di depan gedung DPR, Jakarta, Jumat 30 Maret 2012.TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo.

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah unjuk rasa yang digelar ribuan massa anti-kenaikan bahan bakar minyak kemarin, lalu lintas di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat kembali lancar. Menurut pantauan Tempo, Sabtu, 31 Maret 2012, lalu lintas di Jalan Gatot Subroto, baik yang mengarah ke Slipi maupun Semanggi, sudah lancar.

Begitu pula jalur tol dalam kota, sudah terlihat kendaraan-kendaraan meluncur lancar dari kedua arah. Keadaan jalan raya yang tadi malam sempat kotor akibat sampah demonstran, batu-batu, dan pecahan gas air mata, pagi ini terpantau bersih.

Fenomena berbeda terlihat jelas di halaman depan DPR. Kesan kaku karena pagar yang tinggi dan tidak pernah dibuka berubah menjadi terlihat ramah akibat jebolnya tembok pagar depan sebelah timur dan barat. Selain itu, gerbang utama juga terbuka.

Tempo melihat ada sejumlah aparat dengan tameng yang masih berjaga di depan DPR. Ada juga polisi lalu lintas yang menertibkan masyarakat. Pasalnya, sebagian khalayak berhenti di pinggir jalan untuk mengambil gambar.

Salah seorang karyawan yang ditemui Tempo, Arman, 27 tahun, mengaku iseng mampir. Arman penasaran dengan pemberitaan di media tentang demonstrasi kemarin. "Wah, ternyata begini ya, hebat juga pagarnya bisa sampai jebol," tuturnya, yang sebenarnya jarang memilih jalan depan DPR sebagai jalur alternatif menuju tempatnya bekerja.

Kemarin, massa yang terdiri dari ormas-ormas, buruh, dan mahasiswa berdemonstrasi sejak pagi. Unjuk rasa yang awalnya terkendali kemudian memanas menjelang siang hingga sore. Demonstran mulai membakar ban, melempar batu dan kayu, melempar molotov, dan merusak pagar.

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto, sempat mengatakan tidak akan ada pembubaran massa akibat perpanjangan waktu demonstrasi. Rikwanto mengaku telah bernegosiasi dengan koordinator demonstrasi untuk sama-sama menjaga kondisi hingga putusan dari sidang paripurna keluar.

Situasi yang sempat melunak tiba-tiba memanas, ketika sekitar pukul 19.00, mahasiswa melempar molotov ke arah aparat. Selanjutnya, pasukan antihuru-hara memukul mundur demonstran secara paksa.

Selain memecah massa dengan barakuda, aparat juga berkali-kali menembakkan gas air mata dan meriam air. Massa memecah ke dua arah, Semanggi dan Slipi. Dari hasil penyisiran, informasi terakhir tadi malam, sebanyak 21 demonstran ditahan.

AYU PRIMA SANDI

Berita terkait:
Pengesahan APBN Perubahan 2012 Masuki Waktu Kritis
Polisi Maafkan Penyumbang Nasi Basi

Guyon PKS ala Marzuki Berbuah Banjir Interupsi

PKS Menolak Kenaikan Harga BBM

Presiden SBY Nonton Bareng Paripurna DPR di Istana

Berita terkait

Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

57 hari lalu

Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

Pengurus YLKIAgus Suyatno menilai kebijakan pembatasan BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Bio Solar distorsi terminologi kenaikan harga.

Baca Selengkapnya

Kuba Bangkrut, Harga BBM Naik Hingga 500 Persen per 1 Februari

11 Januari 2024

Kuba Bangkrut, Harga BBM Naik Hingga 500 Persen per 1 Februari

Kuba di ambang krisis ekonomi yang parah. Harga BBN naik hingga lima kali lipat membuat warganya menjerit.

Baca Selengkapnya

BEM UGM Beri Gelar Jokowi Alumnus UGM Paling Memalukan, Berikut Deretan Kritik BEM Seluruh Indonesia

10 Desember 2023

BEM UGM Beri Gelar Jokowi Alumnus UGM Paling Memalukan, Berikut Deretan Kritik BEM Seluruh Indonesia

BEM UGM memasang baliho bergambar Jokowi bertuliskan Alumnus UGM Paling Memalukan. Berikut deretan kritik dari BEM se Indonesia terhadap Jokowi.

Baca Selengkapnya

50 Tahun Puan Maharani, Begini Perjalanan Karier Politik Anak Megawati

7 September 2023

50 Tahun Puan Maharani, Begini Perjalanan Karier Politik Anak Megawati

Ketua DPR RI Puan Maharani berulang tahun ke-50, pada 6 September kemarin. Tahun lalu, ulang tahunnya jadi masalah karena dilaporkan ke MKD.

Baca Selengkapnya

Gubernur BI Prediksi Inflasi Pangan pada Semester Pertama 2023 Masih Tinggi: Perlu Dikendalikan

17 Januari 2023

Gubernur BI Prediksi Inflasi Pangan pada Semester Pertama 2023 Masih Tinggi: Perlu Dikendalikan

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memprediksi inflasi pada paruh pertama tahun ini masih akan tinggi.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2022: 11 Peristiwa Ekonomi, Sengkarut Kelangkaan Minyak Goreng hingga Impor Beras

30 Desember 2022

Kaleidoskop 2022: 11 Peristiwa Ekonomi, Sengkarut Kelangkaan Minyak Goreng hingga Impor Beras

Berbagai peristiwa mewarnai perekonomian nasional tahun 2022, dari sengkarut minyak goreng, resesi global, kenaikan harga BBM hingga impor beras.

Baca Selengkapnya

Demo Sopir Truk Korea Selatan Picu Kelangkaan BBM

6 Desember 2022

Demo Sopir Truk Korea Selatan Picu Kelangkaan BBM

Demo sopir truk Korea Selatan telah menyebabkan hampir 100 pompa bensin di seluruh negeri mengalami kelangkaan BBM

Baca Selengkapnya

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per Desember 2022 di 34 Provinsi

2 Desember 2022

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per Desember 2022 di 34 Provinsi

Kenaikan harga BBM ini terjadi pada bahan bakar non-subsidi.

Baca Selengkapnya

Mulai Hari Ini Hingga 7 Desember, Buruh Gelar Demo Besar-besaran Tolak Kenaikan UMP DKI Jakarta

1 Desember 2022

Mulai Hari Ini Hingga 7 Desember, Buruh Gelar Demo Besar-besaran Tolak Kenaikan UMP DKI Jakarta

Sejumlah serikat buruh dan Partai Buruh dijadwalkan menggelar demonstrasi besar-besaran sebagai bentuk penolakan kenaikan UMP DKI Jakarta 2023.

Baca Selengkapnya

Survei Charta Politika, Kepuasan terhadap Jokowi 69,5 Persen

29 November 2022

Survei Charta Politika, Kepuasan terhadap Jokowi 69,5 Persen

Yunarto menyebut kepuasan terhadap Jokowi sempat ajlok ke angka 63,5 persen pada September 2022 akibat kenaikan harga BBM.

Baca Selengkapnya