Taksi Ferrari Menghilang

Reporter

Editor

Senin, 16 Juli 2012 19:29 WIB

Sebuah taksi mewah ferrari melintas di kawasan Slipi, Jakarta, (13/7). Taksi Ferrari F360 Modena ini akan mengelilingi Jakarta pekan depan untuk memenuhi gaya hidup warga jakarta. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Taksi mewah yang menggunakan kendaraan jenis Ferrari dan Porsche tak terlihat lagi kemunculannya di sejumlah pusat perbelanjaan di Jakarta. Taksi kelas premium itu sempat menghiasi lobi mal-mal dan jalan-jalan di ibukota selama dua hari Kamis dan Jumat lalu.

“Taksi Ferrari sudah jarang,” kata Gunawan, petugas keamanan di mal Gandaria City, Jakarta Selatan, Senin 16 Juli 2012. “Cuma dua hari beroperasi.”

Ismail, petugas dari perusahaan Taksi Bluebird di mal yang sama, memberi keterangan yang sama. “Kamis satu Ferrari, Jumat juga cuma satu Ferrari.”

Taksi yang menurut situsnya berbendera perusahaan MMCab itu juga tidak lagi terlihat di Mal Pondok Indah, Jakarta Selatan. Taksi yang bermoto ‘Hidup Itu Indah’ pada 12 Juli lalu meluncurkan dua armada, satu Ferrari dan satu Porsche.

Taksi hanya bersedia mengangkut satu penumpang saja dalam setiap perjalanannya. “Taksi baru muncul sore-sorean gitu,” kata Gunawan.

Sementara itu Ismail menyatakan taksi mewah bukan produk Bluebird. “Kalau dari Bluebird pasti ada konfirmasi dari atasan tapi ini enggak,” kata dia.

Sebelumnya, juru bicara Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengatakan taksi tersebut hanya untuk keperluan adegan sinetron. Menurutnya, 'Hidup Itu Indah' adalah judul sinetron yang hendak diproduksi itu.
"Itu hanya buat main sinetron, bukan seperti taksi-taksi lainnya," kata Rikwanto di kantornya, Senin 16 Juli 2012. “Tidak ada izin operasi.”

LUANDA UYONATONA | AFRILIA SURYANIS

Berita terkait

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

11 jam lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

1 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

4 hari lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

7 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

14 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

17 hari lalu

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan listrik di sejumlah titik transportasi umum.

Baca Selengkapnya

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

19 hari lalu

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

AirNav Indonesia telah melayani 36.994 penerbangan sejak tanggal 3 April sampai dengan 11 April 2024 atau H+2 Lebaran.

Baca Selengkapnya

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

23 hari lalu

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

Saat mudik, risiko mengalami kesemutan bisa terjadi. Perjalaan jauh dan duduk berjam-jam bisa menjadi pemicunya.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Mudik lebaran 2024 Paling Meriah Sepanjang Sejarah, Dilakukan 193,6 Juta Orang

24 hari lalu

Fakta-fakta Mudik lebaran 2024 Paling Meriah Sepanjang Sejarah, Dilakukan 193,6 Juta Orang

Mudik lebaran 2024 diprediksi menjadi mudik terbesar dan termeriah sepanjang sejarah.

Baca Selengkapnya

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

25 hari lalu

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

Kementerian Perhubungan dan BSI memfasilitasi penyandang disabilitas untuk mudik dengan nyaman.

Baca Selengkapnya