Kekasih Olla Ramlan Calon Wakil Bupati Tangerang  

Reporter

Minggu, 16 September 2012 12:03 WIB

Presenter Olla Ramlan (kanan) bersama kekasihnya Aufar Hutapea seusai pergelaran busana karya perancang Agnes Budhisurya di Ballroom Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (14/6). ANTARA/Teresia May

TEMPO.CO, Tangerang - Mohammad Aufar Sadat Hutapea yang lebih dikenal khalayak sebagai pengusaha dan kekasih aktris dan presenter Olla Ramlan sedang mencoba peruntungannya di dunia politik. Aufar mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Tangerang, pasangan bakal calon bupati Ahmad Subadri dari Partai Demokrat.

Subadri-Aufar akan mendeklarasikan diri sebagai pasangan calon hari ini, Ahad, 16 September 2012, pukul 15.30 di kawasan Jungle Walk, Perumahan Telaga Bestari, Cikupa, Kabupaten Tangerang. "Kami mohon doa dan dukungannya," kata Ahmad Subadri saat dihubungi Tempo.

Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Tangerang periode 2013-2018 akan digelar pada 9 Desember 2012. Ketua Tim Pemenangan pasangan Badri-Aufar, Moh. Nawa Said Dimyati, mengatakan, berdasarkan agenda, hari ini pasangan Badri-Aufar salat asar berjemaah di masjid Al Adha, Telaga Bestari. Lalu, pukul 16.00 menggelar deklarasi dan doa bersama di Jungle Walk, Telaga Bestari.

"Kemudian, pukul 17.00 mendaftar ke KPU dilanjutkan dengan salat magrib berjemaah di masjid Al Amjad, Tigaraksa. Setelah itu ziarah ke makam Nyi Mas Melati di Sukamulya," kata Nawa.

JONIANSYAH



Berita Lainnya:
Pria Ini Melamar di Atas Roller Coaster
Berbenah Jelang Wisata Sail Morotai 2012
Bajaj Belum Tertarik Menggarap Motor ''Matik''
Begini Kata Jokowi Tentang Betawi
Akar Masalah Sampai Telkomsel Diputus Pailit

Berita terkait

Fadli Zon: Calon Kepala Daerah dari TNI/Polri Belum Tentu Tegas

6 Januari 2018

Fadli Zon: Calon Kepala Daerah dari TNI/Polri Belum Tentu Tegas

Soal perwira TNI/Polri yang terjun ke dunia politik lewat Pilkada menurut Fadli Zon tak menentukan ia akan tegas dalam memimpin.

Baca Selengkapnya

Jenderal Ikut Pilkada, Ahli Pertahanan: Aturannya Berantakan

6 Januari 2018

Jenderal Ikut Pilkada, Ahli Pertahanan: Aturannya Berantakan

Jika merujuk pada UU Pilkada, anggota TNI, personel Polri, dan pejabat negara lain tidak perlu mundur dari jabatannya saat akan mencalonkan diri.

Baca Selengkapnya

Pengamat: Jenderal Ikut Pilkada karena Kaderisasi Partai Gagal

6 Januari 2018

Pengamat: Jenderal Ikut Pilkada karena Kaderisasi Partai Gagal

Keputusan mengusung calon bukan kader partai dalam pilkada akan menimbulkan konsekuensi. Di antaranya sulit dikontrol dan diawasi partai.

Baca Selengkapnya

Golkar Resmi Usung Bima Arya dan Direktur KPK di Pilkada Bogor 2018

6 Januari 2018

Golkar Resmi Usung Bima Arya dan Direktur KPK di Pilkada Bogor 2018

Wali Kota Bogor Bima Arya mengaku memilih Dedie dengan menilai sisi personal wakil yang digandengnya dalam pilkada Kota Bogor.

Baca Selengkapnya

Empat Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur NTB Siap Bertarung

5 Januari 2018

Empat Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur NTB Siap Bertarung

Satu wajah baru dan tiga pejabat lama akan bertarung memperebutkan kursi Gubernur NTB pada Pilkada serentak Juni 2018 mendatang.

Baca Selengkapnya

Pilkada, BI Kaltim Prediksi Peredaran Uang Palsu Meningkat

4 Januari 2018

Pilkada, BI Kaltim Prediksi Peredaran Uang Palsu Meningkat

BI Kaltim memprediksi peredaran uang palsu meningkat bersamaan dengan Pikada.

Baca Selengkapnya

Gerindra Punya Syarat Sebelum Calonkan Moreno di Pilkada Jatim

27 Desember 2017

Gerindra Punya Syarat Sebelum Calonkan Moreno di Pilkada Jatim

Banyak pihak meragukan kemampuan politik kader Gerindra yang juga atlet balap Moreno. Namun, Gerindra tidak ragu sedikit pun.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2017: Setelah Pilkada Rasa Sara dan Politik Identitas

26 Desember 2017

Kaleidoskop 2017: Setelah Pilkada Rasa Sara dan Politik Identitas

Politik identitas masih membayangi Pilkada 2018, terpilihnya Anies-Sandi mencerminkan adanya polarisasi di masyarakat.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2018 Diprediksi Meningkatkan Daya Beli Masyarakat

17 Desember 2017

Pilkada 2018 Diprediksi Meningkatkan Daya Beli Masyarakat

Kebijakan moneter yang telah dimulai sejak tahun ini dan kebijakan pemerintah untuk 2018 akan mampu menopang penguatan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Ketua PSSI Nyalon di Pilkada Sumatera Utara, Ini Kata Kemenpora

22 November 2017

Ketua PSSI Nyalon di Pilkada Sumatera Utara, Ini Kata Kemenpora

Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi akan maju dalam pemilihan Gubernur Sumatera Utara periode 2018-2023.

Baca Selengkapnya