Subsidi Tiket KRL Commuter Line Capai Rp 209 M?  

Reporter

Editor

Pruwanto

Minggu, 31 Maret 2013 05:08 WIB

Ilustrasi KRL Ekonomi. ANTARA/Andika Wahyu

TEMPO.CO , Jakarta:Hingga kini, Pemerintah belum melansir harga tiket subsidi untuk KRL Commuter line. Namun YLKI memperhitungkan harga wajar Rp 4.500 per tiket. Adapun harga tiket non-subsidi berada di kisaran Rp 7.500 - 9.000.

Dari perhitungan kasar Tempo, jika diasumsikan harga tiket subsidi dibanderol Rp 4.500 per tiket dan dipukul rata harga keekonomian tiket KRL Commuter Line Rp 9.000, nilai subsidi Pemerintah per tiket Rp 4.500. Dengan menggunakan data penumpang KRL ekonomi tahun 2012 yang mencapai 46,511 juta, nilai subsidi Pemerintah bisa menembus Rp 209,30 miliar setahun.

Namun, Humas KAI Daerah Operasi I Jakarta, Agus Sutijono membenarkan belum tentu semua penumpang KRL ekonomi yang pindah ke KRL Commuter Line mendapat subsidi. "Bisa jadi demikian (tak semuanya)" ujar Agus kepada Tempo, Sabtu, 30 Maret 2013.

Sesuai penjelasan Kementerian Perhubungan, Pemerintah akan mendata penumpang tak mampu. Penumpang yang dimaksud dipersilahkan mendaftar pada waktunya. Adapun KRL Ekonomi direncanakan tak lagi beroperasi mulai Juni 2013 dan digantikan dengan KRL Commuter Line.

Agus menyatakan pihaknya belum tahu berapa besar subsidi yang akan diberikan Pemerintah. "Kalau ada subsidi, tolong disubsidi, kemampuan penumpang berapa katakan mampu Rp 5000, sisanya disubsidi," ujarnya.

Ia mengungkapkan, pergantian ini bertujuan untuk memberikan pelayanan yang sama tanpa membedakan kalangan menengah ke bawah atau kalangan atas. "Sudah waktunya menyamakan layanan, mana yang harus dibantu, ya tolong dibantu dan yang mandiri, mandiri," ucapnya.

MARTHA THERTINA

Baca juga
EDISI KHUSUS: Guru Spiritual Seleb
KLB Demokrat Dipastikan Aklamasi
Jelang KLB, Ketua DPD Demokrat Temui SBY

SBY Ketua Umum, Konflik di Demokrat Selesai

Anas di Bali, tapi untuk Berlibur


Topik terhangat:Agus Martowardojo | Serangan Penjara Sleman | Krisis Bawang | Harta Djoko Susilo Nasib Anas

Berita terkait

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

9 jam lalu

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mendorong adanya penyesuaian tarif KRL.

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

1 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

5 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

7 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

8 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

8 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

9 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

9 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Rencana Rute KRL Tembus hingga Karawang, KCI: Ada Rencana, Tunggu Pemerintah

9 hari lalu

Rencana Rute KRL Tembus hingga Karawang, KCI: Ada Rencana, Tunggu Pemerintah

Keputusan memperpanjang rute perjalanan KRL hingga ke Karawang merupakan wewenang pemerintah.

Baca Selengkapnya

Rencana Kenaikan Tarif KRL, Ini Tanggapan PT KCI

9 hari lalu

Rencana Kenaikan Tarif KRL, Ini Tanggapan PT KCI

Tarif kereta rel listrik (KRL) direncanakan akan naik. Bagaimana tanggapan PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI?

Baca Selengkapnya