Cegah KTP Palsu, Puskesmas Bakal Pasang Scanner

Reporter

Kamis, 11 April 2013 05:32 WIB

Pasien berobat menggunakan Kartu Jakarta Sehat di Puskesmas Kelurahan Tambora di Jalan Tambora, Jakarta, Rabu (28/11). TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta--Upaya untuk memperbaiki program Kartu Jakarta Sehat (KJS) dari sisi administrasi terus dilakukan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Kepala Dinas Kesehatan Dien Emmawati menyebutkan akan membekali petugas Puskesmas sebuah alat pemindai. "Tujuannya untuk mencegah penggunaan KTP palsu," ucap Dien, Rabu 10 April 2013.

Pemberian scanner, kata Dien, merupakan salah satu bentuk langkah pengawasan program KJS mengingat ada temuan KTP palsu. Bila ternyata di lapangan ditemukan pasien yang menggunakan KTP palsu, pihaknya tidak segan-segan memidanakan. "Ini bentuk antisipasi yang kami lakukan," ucap Dien. Sementar untuk penerapannya, Dien belum bisa memastikan.

Pada kesempatan terpisah, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Purba Hutapea membenarkan soal rencana pemasangan alat scanner di tingkat Puskesmas. Ia menyatakan pelaksanaannya akan diserahkan sepenuhnya ke Dinas Kesehatan. "Alatnya kecil dan relatif murah. Tak beda seperti alat yang digunakan untuk membedakan uang palsu," kata dia.

Purba menjelaskan, sinar ultraviolet yang ada dalam scanner akan mampu mendeteksi blanko pada KTP asli. Dalam blanko tersebut akan terlihat gambar Garuda dan kepulauan. Hal sebaliknya akan terdeteksi pada KTP palsu. "Jadi intinya untuk membedakan ada atau tidaknya blanko pada KTP."

Tak hanya sampai disitu, Purba juga meminta kepada para lurah untuk mengawasi lebih dalam terkait dengan permohonan pengajuan KTP baru. "Kalau ada temuan KTP palsu pihak kelurahan harus segera merespon," kata Purba.

Seperti diberitakan, Pemprov DKI Jakarta menemukan indikasi penggunaan KTP palsu dalam program Kartu Jakarta Sehat. Modusnya warga menggunakan resi sebagai tanda bahwa pasien sedang mengurus KTP.

ADITYA BUDIMAN

Topik Terhangat:

Serangan Penjara Sleman || Harta Djoko Susilo || Nasib Anas

Baca juga:

Rencana Jokowi untuk Sehatkan PPD

Seribu Armada PPD Tiba November Mendatang

Gara-gara Uang Parkir, Hadi Dibacok Tujuh Preman

Contra Flow Cawang-Rawamangun Dihentikan

Berita terkait

3 Alasan Banyak Pasien Berobat ke Luar Negeri

2 hari lalu

3 Alasan Banyak Pasien Berobat ke Luar Negeri

Ini strategi Bethsaida Hospital untuk menarik pasien berobat di dalam negeri

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

5 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

5 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

21 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beri Layanan Kebidanan pada Pemudik, Ikatan Bidan Buka Posko Kesehatan

21 hari lalu

Beri Layanan Kebidanan pada Pemudik, Ikatan Bidan Buka Posko Kesehatan

Posko OPOR Bu Bidan didirikan untuk mendekatkan layanan kebidanan kepada pemudik, khususnya akses bagi perempuan, ibu hamil dan menyusui

Baca Selengkapnya

Empat Dokter dari Barat Jadi Saksi Kekejian Israel di Gaza

43 hari lalu

Empat Dokter dari Barat Jadi Saksi Kekejian Israel di Gaza

Empat dokter dari AS, Prancis dan Inggris memberi kesaksian di PBB tentang sistem layanan kesehatan di Gaza yang runtuh dan kekejian Israel.

Baca Selengkapnya

Hari Perempuan Internasional, Pentingnya Peran Wanita Bangun Sistem Kesehatan Indonesia

54 hari lalu

Hari Perempuan Internasional, Pentingnya Peran Wanita Bangun Sistem Kesehatan Indonesia

Perempuan memainkan peran penting dalam bidang kesehatan. Ada berbagai peranan perempuan dalam meningkatkan derajat kesehatan keluarga

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

57 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Dikecam Masyarakat, Ini Alasan Para Dokter Korea Selatan Tetap Mogok

1 Maret 2024

Dikecam Masyarakat, Ini Alasan Para Dokter Korea Selatan Tetap Mogok

Dokter-dokter di Korea Selatan masih melanjutkan aksi mogok, meski masyarakat mengecam dan pemerintah mengancam.

Baca Selengkapnya

Gaji Dokter di Korea Selatan Tergolong Tertinggi, Mengapa Masih Mogok?

29 Februari 2024

Gaji Dokter di Korea Selatan Tergolong Tertinggi, Mengapa Masih Mogok?

Ribuan dokter magang di Korea Selatan menolak untuk kembali bekerja meski diancam penangguhan izin medis.

Baca Selengkapnya