Anak Anggota DPR Penodong Pistol Dilepas Polisi  

Reporter

Minggu, 19 Januari 2014 12:57 WIB

TEMPO/ Machfoed Gembong

TEMPO.CO, Bandung - Kepala Polda Jawa Barat Inspektur Jenderal Mochamad Iriawan mengatakan, intansinya maupun Polrestabes Bandung tak menahan dua pelaku "penodongan" petugas parkir kafe Verde, Dago, Bandung. Pasalnya, pelaku, Aryadilah--yang disebut-sebut anak anggota DPR-- maupun kawannya, Adiel, tak melakukan pelanggaran berat.

"Tidak (ditahan), karena memang dia hanya lakukan perbuatan tidak menyenangkan saja. Sudah selesai," ujar Iriawan di acara Carf-Free Day di Jalan Buah Batu, Kota Bandung, Ahad pagi, 19 Januari 2014. Ia pun menyebut hasil tes urin pelaku bebas dari narkoba. "Tapi dia (Aryadilah) habis minum waktu 'menodongkan' pistol mainan itu," kata dia lagi. (Baca juga: Anak Anggota DPR Todongkan Pistol ke Tukang Parkir)

Iriawan menuturkan, pelaku utama bernama Aldi atau Aryadilah, 20-an tahun. Peristiwa berawal saat pelaku hendak meninggalkan kafe Verde jelang tengah malam, 17 Januari 2014, dan meminta jasa parkir Valet untuk mengeluarkan mobil.

"Lalu (ditangan valet) mobilnya menyenggol mobil lain. Dia marah dan 'menodongkan' senjata. Tapi senjata mainan," tutur Iriawan. Petugas pengamanan dan parkir kafe lalu meminta bantuan polisi untuk mengejar pelaku yang terus kabur.

"Pelaku kami kejar dan dapet di kawasan Gasibu, tapi dia tidak mau keluar dari mobil. Lalu kita buang tembakan ke atas. Akhirnya, dia keluar. Kita periksa dia dan senjatanya, ternyata senjata mainan. Abis minum dia (pelaku)," tutur Iriawan. Saat dikonfirmasi soal kabar bahwa Aryadilah merupakan anak seorang anggota DPR berinisial DH, Iriawan mengaku belum memastikan.

"Sampai sejauh ini, belum kami temukan. Nanti akan kita telusuri apa betul atau tidaknya (pelaku anak anggota DPR). Yang jelas, yang kami tindak langsung kepada perorangan pelakunya," ujar dia. Sementara itu, jajaran Polrestabes Bandung masih bungkam soal kasus ini.

ERICK P. HARDI

Terpopuler:

Banjir Tahun Ini Tak Akan Sedahsyat Tahun Lalu
Hatta: Jakarta Harus Bangun Tanggul Laut Raksasa
Titik-titik Banjir Pagi Ini, 19 Januari 2014
BlackBerry Tunda Peluncuran BBM di Ponsel Windows

Berita terkait

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

3 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

12 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

21 hari lalu

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

Kapolres Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setyawan mengklaim belum ada kerawanan dan berbagai tindak kriminal yang terjadi di kawasan wisata Ancol

Baca Selengkapnya

Anies Tanggapi Isu Jual-beli Bangku Sekolah: Bentuk Kriminalitas

23 Januari 2024

Anies Tanggapi Isu Jual-beli Bangku Sekolah: Bentuk Kriminalitas

Anies mengatakan itu merupakan penyimpanan, pelanggaran dan kriminalitas yang tidak boleh dibiarkan.

Baca Selengkapnya

Polisi Selidiki Kasus Bapak Aniaya Anak hingga Tewas di Semarang

2 Januari 2024

Polisi Selidiki Kasus Bapak Aniaya Anak hingga Tewas di Semarang

Diduga penganiayaan itu dilakukan karena pelaku ingin melindungi anak laki-lakinya yang lain yang juga adik korban, JW, 18 tahun.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bilang Indonesia Negara Aman, Ini Daftar Negara dengan Kriminalitas Tertinggi

13 Desember 2023

Prabowo Bilang Indonesia Negara Aman, Ini Daftar Negara dengan Kriminalitas Tertinggi

Prabowo singgung Indonesia masih aman, damai, dan terkendali

Baca Selengkapnya

Kriminal Sepekan: Ade Armando Digugat PDIP, Firli Akui Bertemu SYL, Wanita Mental Ditabrak Fortuner

29 Oktober 2023

Kriminal Sepekan: Ade Armando Digugat PDIP, Firli Akui Bertemu SYL, Wanita Mental Ditabrak Fortuner

Sejumlah peristiwa kriminalitas terjadi sepekan terakhir di Jabodetabek. Ade Armando digugat PDIP, Firli Bahuri, Fortuner tabrak wanita di Kembangan

Baca Selengkapnya

Polres Jakarta Utara: Ancol dan Sunter Daerah Rawan Kejahatan Pekan Lalu

13 Agustus 2023

Polres Jakarta Utara: Ancol dan Sunter Daerah Rawan Kejahatan Pekan Lalu

Polres Jakarta Utara menandai Ancol hingga Sunter Agung dengan warna merah di peta kerawanan kejahatan

Baca Selengkapnya

Polisi Cari Penganiaya Guru SMA hingga Buta di Rejang Lebong

4 Agustus 2023

Polisi Cari Penganiaya Guru SMA hingga Buta di Rejang Lebong

Pelaku menganiaya dengan menggunakan ketapel kepada guru SMA itu.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 2 Pelaku Mutilasi yang Sebar Tubuh Korban di Lima Lokasi

16 Juli 2023

Polisi Tangkap 2 Pelaku Mutilasi yang Sebar Tubuh Korban di Lima Lokasi

Terkuaknya kasus mutilasi ini pasca temuan potongan-potongan tubuh manusia total di lima titik Sleman.

Baca Selengkapnya