Batal Digunakan, Stadion Bekasi Dikosongkan Lagi  

Reporter

Selasa, 15 April 2014 02:51 WIB

Stadion Internasional Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/1). Stadion ini didesain mirip Stadion San Siro di Kota Milan, Italia. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Bekasi - Persipasi Kota Bekasi terancam tak dapat menggelar pertandingan perdana di Stadion Internasional Bekasi atau Stadion Patriot pada hari ini, Selasa, 15 April 2014. Bahkan, aktivitas di kantor yang berada di lingkungan stadion telah lebih dulu dikosongkan oleh Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bekasi.

"Kemungkinan tidak ada pertandingan," kata CEO PT Patriot Indonesia, Yulianto, Senin, 14 April 2014.

Rencananya, pada Selasa ini Persipasi akan menjamu Persikab Kabupaten Bandung dalam laga perdana Liga Indonesia Divisi Utama. Namun pertandingan terancam tak dapat digelar lantaran Stadion Patriot belum dapat digunakan. Pemerintah setempat menyatakan stadion itu belum layak pakai meski sudah pernah digunakan untuk laga uji coba antara Persipasi dan Persija Jakarta. "Kami tidak ada stadion," ujar Yulianto.

Ia melanjutkan, pihak manajemen sudah mencetak tiket sebanyak 6.000 lembar untuk pertandingan perdana itu. Bahkan sebagian sudah terjual kepada suporter. Tiket yang sudah terjual itu terpaksa ditarik kembali oleh pihak manajemen.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menyatakan stadion itu belum layak digunakan karena belum selesai 100 persen. Menurut dia, ada ketentuan-ketentuan hukum yang tak boleh dilanggar selama pembangunan stadion tersebut masih berjalan. "Belum layak. Ini yang mesti disampaikan kepada masyarakat."

Apabila laga ini dipaksakan digelar, Rahmat khawatir ada pejabat setempat yang tersangkut hukum karena melanggar ketentuan. "Persipasi bukan klub sosial, tapi profesional. Seharusnya tahu ada ketentuan yang tidak boleh dilanggar," katanya.

ADI WARSONO

Terpopuler
Siswa TK Internasional Diduga Alami Pelecehan
Jokowi dalam Soal Ujian, Pemerintah: Tak Disengaja
20 Caleg Inkumben Dilaporkan ke KPK
Survei: Malaysia Sembunyikan Informasi MH370
Aher: PKS Tawarkan Koalisi Sepaket dengan Cawapres

Berita terkait

Plt Wali Kota Bekasi yang Cabut Izin Stadion Acara Anies Mengaku Tak Teliti, PDIP Bantah Beri Instruksi

29 Juli 2023

Plt Wali Kota Bekasi yang Cabut Izin Stadion Acara Anies Mengaku Tak Teliti, PDIP Bantah Beri Instruksi

PDIP bantah beri instruksi Plt Wali Kota Bekasi untuk cabut izin Stadion acara Anies. Tri Adhianto juga mengaku bahwa dirinya tidak teliti.

Baca Selengkapnya

Cabut Izin Pakai Stadion untuk Acara Anies, Plt Wali Kota Bekasi Mengaku tidak Teliti

29 Juli 2023

Cabut Izin Pakai Stadion untuk Acara Anies, Plt Wali Kota Bekasi Mengaku tidak Teliti

Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto membatalkan izin pemakaian Stadion Patriot untuk acara senam sehat yang dihadiri Anies Baswedan

Baca Selengkapnya

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi Segera Menjalani Sidang Kasus Suap Rp 7,1 M

25 Mei 2022

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi Segera Menjalani Sidang Kasus Suap Rp 7,1 M

KPK telah melimpahkan berkas perkara kasus suap Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Bandung.

Baca Selengkapnya

KPK Telisik Dugaan Rahmat Effendi Pakai Duit ASN Bekasi untuk Investasi Pribadi

5 April 2022

KPK Telisik Dugaan Rahmat Effendi Pakai Duit ASN Bekasi untuk Investasi Pribadi

KPK menuding Rahmat Effendi mengumpulkan dana dari anak buahnya untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Rahmat Effendi Ditangkap KPK, Halaman Kantor Pemkot Bekasi Banjir Karangan Bunga

10 Januari 2022

Rahmat Effendi Ditangkap KPK, Halaman Kantor Pemkot Bekasi Banjir Karangan Bunga

Karangan bunga berisi ucapan selamat kepada Tri Adhianto sebagai pelaksana tugas Wali Kota Bekasi setelah Rahmat Effendi dicokok KPK.

Baca Selengkapnya

Bersama Rahmat Effendi, Ini Daftar 5 Pejabat Pemkot Bekasi Tersangka Kasus Suap

7 Januari 2022

Bersama Rahmat Effendi, Ini Daftar 5 Pejabat Pemkot Bekasi Tersangka Kasus Suap

Bersama dengan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, KPK tetapkan 5 pejabat lain di Pemerintah Kota Bekasi sebagai tersangka kasus suap

Baca Selengkapnya

Pemkot Bekasi-Waste4Change Resmikan Fasilitas Sampah dan Perahu Pembersih Sungai

15 November 2021

Pemkot Bekasi-Waste4Change Resmikan Fasilitas Sampah dan Perahu Pembersih Sungai

Pengadaan fasilitas perahu pembersih sungai See Hamster bertujuan untuk meningkatkan efektivitas pengelolaan sampah dari kali di Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

Bekasi Beri Insentif Hapus Sanksi Pembayaran Pajak Daerah Mulai 1 September

6 September 2021

Bekasi Beri Insentif Hapus Sanksi Pembayaran Pajak Daerah Mulai 1 September

Pemerintah kota Bekasi juga menghapus sanksi administrasi keterlambatan pembayaran pajak restoran, pajak hotel, pajak hiburan, dan pajak parkir.

Baca Selengkapnya

Ini Skema New Normal di Sekolah Versi Pemkot Bekasi

1 Juni 2020

Ini Skema New Normal di Sekolah Versi Pemkot Bekasi

Dinas Pendidikan Kota Bekasi telah menyusun prosedur new normal bagi siswa saat belajar di sekolah.

Baca Selengkapnya

Pemkot Bekasi Siapkan Skema Bantuan Sosial untuk PSBB

11 April 2020

Pemkot Bekasi Siapkan Skema Bantuan Sosial untuk PSBB

Pemkot Bekasi mulai menyiapkan skema bantuan sosial kepada warga sebelum menerapkan pembatasan sosial berskala besar atau PSBB.

Baca Selengkapnya