Mengapa Ahok Emoh Pakai Swasta untuk Keruk Sungai?

Reporter

Jumat, 19 Desember 2014 04:54 WIB

Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO , Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku kapok memakai jasa perusahaan swasta terkait program normalisasi sungai dalam upaya menanggulangi banjir di Ibu Kota. "Kita tidak mau lagi‎ menswastakan untuk ngeruk-ngeruk sungai dan kali di Jakarta," kata dia di Balai Kota, Kamis, 18 Desember 2014.

Ia menilai perusahaan swasta kerap licik dalam bekerja. "Mereka cuma ngaduk-ngaduk lumpur doang. Jam kerjanya gimana. Tipu menipu," ujar mantan Bupati Belitung Timur itu. "Kenapa sih harus sewa orang kalau makainya begitu."

Ahok mengatakan tahun depan semua pekerjaan normalisasi sungai akan menggunakan alat berat milik pemerintah DKI. "Kita mau beli sendiri alatnya. Tidak perlu sewa lagi. Kerja sendiri rawat sendiri," ucapnya. (Baca: Ahok Potong Birokrasi Proyek Banjir)

Setelah dibeli, Ahok berencana menaruh alat berat tersebut di smartcity. Tujuannya agar masyarakat tahu kondisi serta posisi alat berat itu di mana. "Sehingga masyarakat bisa lihat alat berat di mana? kerja apa enggak?"

Selain itu, dengan ditempatkan di smartcity, alat berat bakal terlacak dan termonitor kerjanya. "Jadi saya tahu ‎mereka sudah kerja berapa jam, mesinnya berapa jam, kerjanya berat, sedang atau ringan, minyaknya ada berapa waktu malam," ujarnya.

Ahok juga mengimbau Kementerian Pekerjaan Umum agar menyerahkan pekerjaan normalisasi sungai ke pemerintah DKI. "Makanya saya bilang sama bapak menteri kalau enggak ada alat untuk mengeruk membersihkan sungai-sungai utama, izinkan kami yang kerjakan. Biar bisa tempatkan alat berat. Kementerian biar fokus ke daerah lain." (Baca: Daftar Kegagalan Ahok pada Tahun 2014)

Karena, Ahok menginstruksikan ke Dinas Pekerjaan umum untuk mengerjakan secepatnya proyek normalisasi tahun depan. "Saya enggak mau denger jalur inspeksi, telat ngeruk, telat bangun jalan. Ini gak boleh lagi," ujar dia. Maka, dalam acara pengarahan tadi, Ahok ingin menyatukan persepi soal penanggulangan banjir.

Dalam acara pengarahan, Ahok juga mengaku memberikan gambaran ihwal kerja dia selama dua tahun menanggulangi banjir. Ia mengatakan, hampir semua pekerjaan seperti pembangunan jalan inspeksi, pengerukan sungai, waduk, dan lainnya tidak memakai duit dari DKI. "Semua kewajiban pengembang. Selama dua tahun seperti tidak ada Dinas Pekerjaan Umum. Duit PU tidak kepakai."

ERWAN HERMAWAN

Berita Lain
Tertinggal Pesawat, Dhani: Pilot Garuda Kampret

Begini Pembubaran Nonton Film Senyap di AJI Yogya

Polisi Tangkap Demonstran Anti-Natal di Mojokerto

JK Ketua Umum PMI, Titiek: Saya Tetap Menang





Berita terkait

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

19 jam lalu

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

Nama Anies dan Ahok belakangan ramai disandingkan untuk berduet dalam laga pilkada 27 November mendatang. Apakah memungkinkan terjadi?

Baca Selengkapnya

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

21 jam lalu

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai Anies dan Ahok sulit bersanding di Pilkada DKI Jakarta 2024

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

23 jam lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

1 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

1 hari lalu

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

1 hari lalu

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

Nama Ahok dan Anies digadang-gadang untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Apa kata Hasto PDIP?

Baca Selengkapnya

Ahok dan Anies Digadang-gadang Maju Lagi, Demokrat Berharap Pilkada Jakarta Tidak Panas Seperti Dulu

1 hari lalu

Ahok dan Anies Digadang-gadang Maju Lagi, Demokrat Berharap Pilkada Jakarta Tidak Panas Seperti Dulu

Demokrat tidak mempermasalahkan majunya kembali Anies Baswedan maupun Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

1 hari lalu

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

Ahok kembali aktif di akun YouTube pribadinya dengan membuat konten yang membahas permasalah di Jakarta hingga sosok pemimpin yang ideal.

Baca Selengkapnya

Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta 2024

1 hari lalu

Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta 2024

Nama Ahok dan Anies masuk dalam bursa calon gubernur Pilkada DKI Jakarta 2024. Bahkan keduanya disandingkan sebagai duet Ahok-Anies.

Baca Selengkapnya

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

2 hari lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya