Imlek, Polisi Siagakan Lebih dari 3.000 Personil  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 18 Februari 2015 09:40 WIB

Ilustrasi anggota kepolisian. ANTARA/Noveradika

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Daerah Metro Jaya menurunkan sebanyak 3.320 anggotanya dalam Operasi Liong Jaya 2015 untuk pengamanan tahun baru Imlek, Kamis, 19 Februari 2015. Kepala Polda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Unggung Cahyono, mengatakan anggota yang disiagakan untuk pengamanan itu terdiri dari 970 personel Polda Metro dan 2.250 personel jajaran Polres.

"Pengamanan akan dilakukan selama tiga hari, mulai hari ini sampai Jumat, 20 Februari 2015," kata Unggung di Mapolda Metro Jaya, Rabu, 18 Februari 2015.

Unggung menjelaskan sebanyak 3.320 personel itu akan disebar untuk mengamankan sebanyak 279 klenteng. "Tiga jam sebelum dilakukan ibadah, kami lakukan sterilisasi. Setelah itu baru pengamanan," ujarnya.

Menurut Unggung, cipta kondisi tetap akan digelar dalam Operasi Liong Jaya ini. Sebab, kegiatan razia yang dilaksanakan tiap malam dinilai efektif. "Kami juga lakukan patroli jalan kaki, disamping deteksi dini tiga pilar yakni Babinkamtibmas, Babinsa, dan lurah," ujar Unggung.

Sementara itu, Vihara Dharma Bhakti terus bersolek jelang perayaan Imlek yang jatuh pada 19 Februari 2015. Bahkan Patung Dewa Bumi yang berada di Vihara yang jadi salah satu tertua di Jakarta juga 'mandi' untuk menyambut para pengunjung.

"Tidak ada makna apa-apa. Pokoknya kami harus mencuci setahun sekali biar bersih," kata Koh Awei, pengurus klenteng saat ditemui di Petak Sembilan, Glodok, Taman Sari, Jakarta Barat, Selasa, 17 Februari 2015 lalu. Pembersihan patung-patung itu pun tidak dilakukan secara khusus. Tidak ada ritual-ritual tertentu yang digunakan pengurus dalam membersihkan patung-patung berwarna kuning emas tersebut.

Sebanyak 20 patung di dalam klenteng tampak tengah dibersihkan oleh delapan orang. Mereka pun dengan berhati-hati menggotong keluar patung-patung tersebut. Setelah dikeluarkan, patung tersebut juga langsung dimandikan menggunakan air dan deterjen. Dua batang kemoceng juga disiapkan untuk membersihkan kotak-kotak yang biasa digunakan untuk meletakan patung.

Adapun untuk bangunan kleteng, pengurus mempercantik tempat ibahad umat Khonghucu itu dengan cat berwarna merah. Sebagian besar vihara itu pun tampak makin kinclong dengan cat merah menyala.

AFRILIA SURYANIS | DIMAS SIREGAR

Berita terkait

Kilas Balik 23 Tahun Lalu Presiden Gus Dur Tetapkan Hari Raya Imlek Sebagai Hari Libur

23 hari lalu

Kilas Balik 23 Tahun Lalu Presiden Gus Dur Tetapkan Hari Raya Imlek Sebagai Hari Libur

Keputusan 23 tahun lalu ini merupakan sebuah keputusan revolusioner Gus Dur mengingat di Orde Baru, perayaan Imlek di tempat-tempat umum dilarang.

Baca Selengkapnya

Masuki Hari Raya Imlek, Potensi Hujan Sedang hingga Ekstrem Hadir di Pantura Dinihari

10 Februari 2024

Masuki Hari Raya Imlek, Potensi Hujan Sedang hingga Ekstrem Hadir di Pantura Dinihari

Hari Raya Imlek dipahami selalu identik dengan hujan di pagi hari. Bagaimana menurut BMKG dan BRIN?

Baca Selengkapnya

5 Resep Kue Mangkok untuk Imlek yang Enak dan Mekar

9 Februari 2024

5 Resep Kue Mangkok untuk Imlek yang Enak dan Mekar

Menjelang perayaan Imlek, sudahkah Anda menyiapkan kue mangkok? Jika belum, berikut resep kue mangkok yang enak dan mekar sempurna.

Baca Selengkapnya

Tips Tetap Sehat saat Merayakan Imlek

8 Februari 2024

Tips Tetap Sehat saat Merayakan Imlek

Perayaan Tahun Baru Imlek juga identik dengan makanan manis dan hidangan khas yang lezat. Berikut saran dokter agar kesehatan tetap terjaga.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca BMKG Hari-hari Menuju Imlek 2024

31 Januari 2024

Prediksi Cuaca BMKG Hari-hari Menuju Imlek 2024

Mendekati Tahun Baru Imlek pada 10 Februari 2024, BMKG memberikan prediksi cuaca di Indonesia yang dominan hujan.

Baca Selengkapnya

Sambut Imlek 2024 Menjadi Tahun Naga Kayu, Berikut Makna dan Sejarahnya

30 Januari 2024

Sambut Imlek 2024 Menjadi Tahun Naga Kayu, Berikut Makna dan Sejarahnya

Naga dalam Naga Kayu merupakan simbol kekuatan, kehormatan dan kekuasaan di kebudayaan Cina melalui astrologi shio dalam urutan ke-5.

Baca Selengkapnya

Food Destination, Agenda Kuliner Selama Setahun di Mal Ciputra

21 Januari 2024

Food Destination, Agenda Kuliner Selama Setahun di Mal Ciputra

Food Destination Mal Ciputra mengetengahkan empat tema berbeda hingga 2025.

Baca Selengkapnya

Festival Cap Go Meh 5 Februari, Berikut 5 Tradisi Perayaannya

31 Januari 2023

Festival Cap Go Meh 5 Februari, Berikut 5 Tradisi Perayaannya

Pada perayaan Cap Go Meh, orang biasanya makan bola nasi yang disebut tangyuan, menonton barongsai, dan menyalakan kembang api.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Persatuan dalam Keberagaman

24 Januari 2023

Bamsoet Dorong Persatuan dalam Keberagaman

Pengakuan negara terhadap tahun baru Imlek tidak lepas dari jasa Presiden Republik Indonesia

Baca Selengkapnya

Jasa Marga: Hari Raya Imlek, Volume Kendaraan Naik 19,76 Persen

23 Januari 2023

Jasa Marga: Hari Raya Imlek, Volume Kendaraan Naik 19,76 Persen

PT Jasa Marga menyebut volume kendaraan di jalan tol naik sebesar 19,76 saat Hari Raya Imlek.

Baca Selengkapnya