Saran Ahok untuk Djarot: Kalau Nggak Sama Parpol Ya...

Reporter

Selasa, 3 Maret 2015 18:17 WIB

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (ILUSTRASI: TEMPO/ INDRA FAUZI)

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memaklumi jika wakilnya, Djarot Saiful Hidayat, enggan turut campur ihwal penggunaan hak angket oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta. Ahok memastikan hak angket tak mempengaruhi hubungannya Djarot.

"Hubungan saya dan Pak Djarot baik-baik saja," kata Ahok di Balai Kota, Selasa, 3 Maret 2015. Namun Ahok mengaku sengaja tak melibatkan Djarot dan sendiri menghadapinya. "Kalau Pak Djarot gara-gara partai politik nggak enak ya enggak usah ikut-ikutan deh."

Ahok mengaku sudah menyampaikan hal tersebut ke Djarot. Menurut ia mengatakan latar belakang partai politik Djarot secara tidak langsung akan mempengaruhi sikapnya.

Dalam struktur partai, Djarot menjabat sebagai Ketua Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Bersama enam fraksi lainnya, Fraksi PDI Perjuangan di DPRD DKI Jakarta mendukung penggunaan hak angket terhadap Ahok. Selain itu, Tim Angket juga akan melaporkan Ahok ke Badan Reserse Kriminal Polri atas dugaan penyuapan dan pencemaran nama baik.

Penggunaan hak angket muncul sebagai akibat adanya perbedaan pendapat antara Pemerintah DKI dan anggota Dewan mengenai penyusunan anggaran. Belakangan, Ahok balik melaporkan dugaan anggaran siluman pada APBD 2014 ke Komisi Pemberantasan Korupsi. Ia berujar anggaran siluman disebabkan adanya pokok pikiran yang dikiriman anggota Dewan.

Ahok mendukung jika Djarot memilih untuk tak menyatakan sikapnya mengenai hak angket. Ia berujar sikap itu bisa menghindarkan Djarot dari pemikiran yang terbelah antara Ahok dan partai. "Jika karena politik lal Pak Djarot merasa tak enak, enggak usah ikut-ikutan. Saya sendiri saja, lebih enak," kata Ahok.

LINDAI HAIRANI

Berita terkait

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

4 jam lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

3 hari lalu

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta mendesak untuk melakukan kajian yang matang sebelum menerapkan kebijakan pembatasan kendaraan pribadi sesuai UU DKJ.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

6 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

34 hari lalu

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

Beberapa caleg petahana dari PDIP gagal lolos ke Senayan, padahal nama mereka begitu populer. Selain Kris Dayanti dan Arteria Dahlan, siapa lagi?

Baca Selengkapnya

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

34 hari lalu

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

ICW temukan 56 mantan napi korupsi ikut dalam proses pencalonan anggota legislatif Pemilu 2024. Nurdin Halid dan Desy Yusandi lolos jadi anggota dewan

Baca Selengkapnya

70 Tahun Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, Tokoh Lahir dari GMNI Mulai Megawati hingga Ganjar Pranowo

40 hari lalu

70 Tahun Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, Tokoh Lahir dari GMNI Mulai Megawati hingga Ganjar Pranowo

70 tahun lalu Kongres I GMNI diadakan di Surabaya pada 23 Maret 1954. Megawati, Siswono Yudo Husodo hingga Ganjar Pranowo lahir dari GMNI.

Baca Selengkapnya

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

42 hari lalu

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

Kaesang Pangarep mengatakan, meski PSI tidak lolos ke Senayan, perolehan kursinya di DPR meningkat sekitar 200 persen.

Baca Selengkapnya

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

45 hari lalu

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta William Aditya Sarana meraih suara terbanyak untuk caleg DPRD DKI dalam Pemilu 2024. Di mana dapilnya? Ini profilnya

Baca Selengkapnya

Wayan Koster Umumkan Lima Kader PDIP Bali Amankan Tiket ke Senayan

50 hari lalu

Wayan Koster Umumkan Lima Kader PDIP Bali Amankan Tiket ke Senayan

Wayan Koster mengatakan PDIP masih menjadi partai terkuat di Pulau Dewata meskipun capres-cawapresnya belum berhasil menang.

Baca Selengkapnya

Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

59 hari lalu

Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto menegaskan tidak boleh ada sweeping rumah makan saat Ramadan. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya