Rumah Warga Ciledug Rusak Terkena Proyek Tanggul Angke  

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Rabu, 20 Mei 2015 08:54 WIB

Pekerja membangun tanggul kali Angke di kawasan Pondok Bahar, Tangerang, Banten, Minggu (24/11). Proyek pembangunan tanggul ini dikerjakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Tangerang - Wali Kota Tangerang Arief Rachadiono Wismansyah meminta kontraktor proyek normalisasi Kali Angke, PT Hutama Karya-PT Bumi Karsa (KSO), bertanggung jawab atas kerusakan rumah warga di RW 06 Perumahan Ciledug Indah I, Kelurahan Pedurenan, Ciledug, Kota Tangerang.

Rumah warga rusak akibat dampak dari pemasangan paku bumi tanggul Kali Angke. "Kontraktor harus bertanggung jawab mengganti kerusakan itu," ujar Arief, Rabu, 20 Mei 2015.

Arief menuturkan akan segera melakukan pengecekan lapangan. Menurut Arief, proyek normalisasi Kali Angke di Kota Tangerang yang menelan anggaran Rp 147 miliar itu merupakan proyek Kementerian Pekerjaan Umum pada 2014.

Dalam proyek ini, Pemerintah Kota Tangerang, ucap Arief, hanya berperan membebaskan lahannya saja. "Nah, terkait dengan dampak dari proyek itu, semestinya menjadi tanggung jawab Kementerian PU dan kontraktor yang mengerjakan," kata Arief.

Puluhan rumah warga di Perumahan Ciledug Indah yang berdekatan dengan lokasi proyek terancam ambruk karena tak kuat menahan getaran pemasangan paku bumi pembangunan tanggul Kali Angke. Rumah warga yang mengalami kerusakan cukup parah, seperti pagar ambruk serta pondasi, lantai, dan dinding rumah retak, terjadi di RT 1, 2, 3, dan 4 RW 06, Kelurahan Pendurenan, Ciledug, Kota Tangerang.

"Kami sudah melaporkan masalah ini ke kontraktor, kelurahan, dan kecamatan tapi sama sekali tidak digubris," kata Fransiska Sari, 47 tahun, Ketua RT 01 RW 06, kepada Tempo di lokasi.

Berdasarkan pantauan Tempo, rumah warga yang rusak ringan dan rusak berat berada di sepanjang jalan inspeksi yang bersebelahan dengan proyek yang sudah memasuki tahap akhir tersebut. Tempo berupaya mencari kantor kontraktor di sekitar proyek tersebut untuk mengkonfirmasi masalah tersebut, tapi tidak menemukannya.

JONIANSYAH

Berita terkait

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

41 hari lalu

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

Polsek Ciledug menangkap 11 remaja yang hendak perang sarung di Jalan Sukarela, Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya

Tanggul Jebol dan Banjir Bandang Demak, Jokowi Instruksikan Ini ke Menteri PUPR

41 hari lalu

Tanggul Jebol dan Banjir Bandang Demak, Jokowi Instruksikan Ini ke Menteri PUPR

Jokowi menargetkan penutupan tanggul Sungai Wulan di Dukuh Norowito, Desa Ngemplik Wetan, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, rampung hari ini.

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR Targetkan Perbaikan Tanggul Sungai di Demak: Beres dalam Tiga Hari

13 Februari 2024

Menteri PUPR Targetkan Perbaikan Tanggul Sungai di Demak: Beres dalam Tiga Hari

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono memerintahkan perbaikan darurat tanggul Sungai Wulan di Kabupaten Demak, Jawa Tengah dikebut tiga hari.

Baca Selengkapnya

Tanggul Sungai Cipelang Jebol, Ratusan Rumah di Sumedang Utara Terendam

12 Februari 2024

Tanggul Sungai Cipelang Jebol, Ratusan Rumah di Sumedang Utara Terendam

Jebolnya tanggul Sungai Cipelang Sumedang menyebabkan 220 rumah terendam.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

31 Januari 2024

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

Kakek lansia berusia 60 tahun melakukan pencabulan kepada tiga bocah di kontrakannya, Cipadu, Kota Tangerang

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

8 Januari 2024

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

Kota Tangerang macet menjelang peresmian Jembatan Cisadane oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

6 Januari 2024

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

Komplotan curanmor di Tangerang ini mempreteli motor curian kemudian menjualnya secara online di platform media sosial.

Baca Selengkapnya

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

26 Desember 2023

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

Pj Gubernur Banten itu berpesan agar Nurdin melaksanakan tugas sebagai Pj Wali Kota Tangerang dengan penuh integritas, transparans dan berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

8 November 2023

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

Kepolisian setempat juga minta warganya bijak di medsos dan tokoh masyarakat berperan aktif cegah gangguan kamtibmas di masa pemilu.

Baca Selengkapnya

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

8 November 2023

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

Polisi mengungkap identitas mayat laki-laki yang ditemukan mengambang di Sungai Cisadane di Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya