Menikmati Ikan Bakar Batok Kelapa

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 1 Juli 2015 06:14 WIB

Membakar ikan. wikimedia.org

TEMPO.CO , Sumenep: Anda penyuka ikan bakar, tempat yang satu ini tak boleh dilewatkan. Di sepanjang jalan Lingkar Timur, Kecamatan Kalianget, Kabupaten Sumenep, terdapat jejeran puluhan warung bambu yang mengkhususkan berjualan takjil berupa ikan bakar segar.

Segala jenis ikan segar, mulai dari ukuran sedang hingga besar tersedia. Ada kakap merah, dorang, tongkol, gurami dan kerapu. Saat sore tiba, seluruh warung penuh sesak oleh pembeli, kepulan asap dan aroma lezat ikan bakar memenuhi jalanan. "Kalau hari biasa, paling laku 30 ekor. Tapi selama puasa, rata-rata 100 ekor ikan habis setiap hari," kata Mutmainnah, salah satu penjual ikan bakar.

Mutmainnah memastikan seluruh ikan yang dijualnya dalam kondisi segar atau baru ditangkap dari laut. Menjaga kualitas ikan ini, kata dia, yang membuat pembeli selalu ramai. "Setiap hari, nelayan mengirimi kami ikan," kata dia.

Sekilas, bumbu yang dipakai dan cara pembakaran ikannya sama dengan resto penyedia menu ikan bakar kebanyakan. Tapi, menurut Andani, salah satu pembeli, hasil akhirnya berbeda. "Ikan bakar di resto itu kehitaman tekturnya, di sini enggak. Meski sudah dibakar tektur ikan tetap seperti sebelum dibakar," katanya.

Andani mengatakan perbedaan hasil pembakaran itu terlatak pada bahan yang digunakan. Para pedagang di jalan lingkar timur membakar ikan menggunakan pecahan tempurun kelapa yang dikeringkan. Sedangkan di rumah makan atau restoran, bahannya menggunakan arang. "Ikan yang dibakar dengan tempurung kelapa, memiliki bau yang khas".

Meski kebanyakan pembeli membawa pulang ikan bakar untuk buka puasa di rumah, namun para pedagang juga memfasilitasi jika ada yang ingin berbuka puasa di warung. Soal harga tak perlu khawatir kantong bolong.

Untuk satu porsi besar ikan kakap merah, plus sepiring nasi putih atau nasi jagung lengkap dengan ayur mayur dan sambal lalapnya, hanya dibandrol seharga Rp 20 ribu perposi.

"Kalau ikan tongkol sedang Rp 8.000 dan ikan dorang Rp 10 ribu perporsi, gak mahal kok," ujar Andani.

MUSTHOFA BISRI


Berita terkait

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

1 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

5 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

14 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

16 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

17 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

17 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

20 hari lalu

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

22 hari lalu

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

30 hari lalu

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.

Baca Selengkapnya

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

32 hari lalu

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.

Baca Selengkapnya