Fahira Idris Tak Akan Cabut Laporan atas Zaskia Gotik

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Senin, 28 Maret 2016 14:07 WIB

Fahira Idris. ANTARA/Prasetyo Utomo

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Fahira Idris, mendatangi Direktorat Reserse Kriminal Umum Kepolisian Daerah Metro Jaya. Dia datang untuk diperiksa sebagai pelapor atas dugaan pelecehan lambang negara oleh Zaskia Gotik beberapa waktu lalu.

Seusai pemeriksaan, Fahira menyatakan tidak akan mencabut laporannya. Menurut dia, ini penting agar warga negara tahu seseorang akan dilaporkan apabila menghina lambang negara. "Saya tidak ada rencana mencabut laporan. Jadi ini akan terus berlanjut," ujar Fahira di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin, 28 Maret 2016.

Dalam pemeriksaan tersebut, ucap dia, penyidik menanyakan beberapa hal terkait dengan kronologi kejadian. Ia menuturkan penyelidikan akan melibatkan Zaskia dan tim kreatif acara yang menghadirkan penyanyi dangdut itu saat dugaan penghinaan terjadi. "Apabila tim kreatif sudah memberi jawaban yang betul tapi Zaskia malah yang bercanda, nanti itu yang akan dilanjutkan penyelidikannya," katanya.

Ia mencontohkan, apabila ada warga negara asing yang melecehkan lambang negara, masyarakat pasti akan marah juga. Menurut dia, kasus yang menjerat Zaskia ini bisa menjadi pelajaran bagi masyarakat agar tidak melecehkan lambang negara. "Saya yakin kasus ini bisa dijadikan pelajaran untuk siapa pun," ujarnya.

Soal latar belakang pendidikan Zaskia, menurut dia, tidak bisa dijadikan alasan menjawab pertanyaan dengan melecehkan. "Contohnya, anak saya kelas III SD sudah menghafal Pancasila, menghafal lagu Indonesia Raya dan lambang negara," tuturnya.

Zaskia dilaporkan ke kepolisian setelah diduga melecehkan lambang negara saat mengikuti kuis dalam sebuah acara musik di salah satu stasiun televisi swasta. Dalam kuis itu, Zaskia mengatakan kemerdekaan Indonesia jatuh pada 32 Agustus dan lambang sila kelima Pancasila adalah bebek nungging. Fahira melaporkan Zaskia dengan Pasal 154 KUHP tentang penodaan terhadap lambang negara.

ARKHELAUS W.

Berita terkait

KPK Ungkap Suami Zaskia Gotik 2 Kali Transfer Duit ke Terdakwa Korupsi Pembangunan Gereja Kingmi Mile 32

15 hari lalu

KPK Ungkap Suami Zaskia Gotik 2 Kali Transfer Duit ke Terdakwa Korupsi Pembangunan Gereja Kingmi Mile 32

Pengusaha juga suami Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud, awalnya mengaku lupa ketika ditanya jaksa KPK soal aliran duit ke rekening terdakwa Arif Yahya.

Baca Selengkapnya

Usai Bersaksi dalam Sidang Korupsi Gereja Kingmi Mile 32, Sirajudin Mahmud: Saya Tak Tahu Soal Proyek Ini

15 hari lalu

Usai Bersaksi dalam Sidang Korupsi Gereja Kingmi Mile 32, Sirajudin Mahmud: Saya Tak Tahu Soal Proyek Ini

Suami Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud mengaku pernah mentransfer uang ke terdakwa korupsi pembangunan Gereja Kingmi Mile 32.

Baca Selengkapnya

Suami Zaskia Gotik Akui Transfer Uang ke Terdakwa Korupsi Pembangunan Gereja Kingmi Mile 32 Mimika

15 hari lalu

Suami Zaskia Gotik Akui Transfer Uang ke Terdakwa Korupsi Pembangunan Gereja Kingmi Mile 32 Mimika

Suami Zaskia Gotik menjadi saksi dalam sidang korupsi pembangunan Gereja Kingmi Mile 32 Mimika Papua.

Baca Selengkapnya

KPK Bakal Hadirkan Suami Zaskia Gotik sebagai saksi di Sidang Korupsi Gereja Kingmi Mile 32

15 hari lalu

KPK Bakal Hadirkan Suami Zaskia Gotik sebagai saksi di Sidang Korupsi Gereja Kingmi Mile 32

Jaksa KPK akan menghadirkan suami penyanyi dangdut Zaskia Gotik sebagai saksi dalam sidang korupsi gereja Kingmi Mile 32.

Baca Selengkapnya

Diperiksa Soal Korupsi Gereja Kingmi Mile 32 di Mimika, Suami Zaskia Gotik: Lengkapnya Tanya KPK

16 Oktober 2023

Diperiksa Soal Korupsi Gereja Kingmi Mile 32 di Mimika, Suami Zaskia Gotik: Lengkapnya Tanya KPK

Suami Zaskia Gotik, Sirajuddin diperiksa KPK perihal dugaan korupsi pembangunan Gereja Kingmi Mile 32 di Mimika, Papua. Usai diperiksa sebagai saksi, ia irit bicara.

Baca Selengkapnya

Suami Zaskia Gotik Mangkir Panggilan KPK Tanpa Alasan, Apa Kasusnya? Berikut Profil Sirajuddin Mahmud

11 Oktober 2023

Suami Zaskia Gotik Mangkir Panggilan KPK Tanpa Alasan, Apa Kasusnya? Berikut Profil Sirajuddin Mahmud

Suami Zaskia Gotik mangkir dari panggilan KPK, Senin, 9 Oktober 2023. Kasus apa? Berikut profil Sirajuddin Mahmud

Baca Selengkapnya

Menkominfo Budi Arie Mau Wulan Guritno Jadi Duta Anti-Judi Online, Berikut Sederet Artis Jadi Duta

6 September 2023

Menkominfo Budi Arie Mau Wulan Guritno Jadi Duta Anti-Judi Online, Berikut Sederet Artis Jadi Duta

Menkominfo Budi Arie menyampaikan pihaknya ingin Wulan Guritno untuk menjadi Duta Anti-Judi Online. Ini sederet artis jadi duta, termasuk Zaskia Gotik

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Saipul Jamil yang Ganti Nama, Ini Daftar 28 Artis yang Punya Nama Panggung

28 Juli 2023

Bukan Hanya Saipul Jamil yang Ganti Nama, Ini Daftar 28 Artis yang Punya Nama Panggung

Saipul Jamil mengganti namanya menjadi King Saipul Jamil. berikut daftar 27 nama artis yang punya nama panggung, beda dengan nama lahirnya.

Baca Selengkapnya

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya